BAB 15 KENCAN?

Kini Dre dan Oliv sudah berada di rumah. Keheningan masih menyelimuti mereka berdua. Oliv menjadi kikuk sejak kejadian tadi.

Hingga dia memberanikan diri untuk bicara,

"Bang," panggil Oliv. Dia tak mau menatap Dre saat pria itu berbalik badan dan menatap dirinya.

"Makasih, sudah menolong ku." Ucap Oliv, dia sedikit tertunduk menatap ke sembarang arah. Asal tak bertatapan dengan Dre.

"Lain kali jangan mau di ajak cowok ke tempat yang sepi. Dan, pakaianmu juga tidak boleh seperti itu."

"Perasaan gak ada yang salah dengan bajuku." Oliv mendongak. Tetap merasa dirinya tak pernah bersalah.

Dre mendengus kasar. Bingung memilih kalimat yang tepat untuk menjelaskan pada ABG labil seperti Oliv ini.

"Kau tau, laki-laki itu pikirannya suka traveling kemana-mana saat melihat ada cewek yang berpakaian minim di hadapan mereka."

"Abang juga gitu?"

"Astaga!" Dre menggaruk kepalanya. Gatal juga tidak.

"Yaudah, mulai besok aku gak berpenampilan seperti ini lagi."

"Nah bagus! Semoga konsisten."

"Sekali lagi, makasih Bang."

"Em, sana tidur. Besok sekolah."

Oliv mengangguk. Segera bergegas menuju kamarnya.

Ada perasaan aneh. Rasa kagum dan rasa suka saat melihat Dre yang sangat melindungi dirinya.

"Tapi ini, bukan cinta!" Oliv merebahkan diri, bau jaket yang di kenakan nya masih melekat bau tubuh Dre. Tercium parfum yang sering digunakannya.

Oliv merasa nyaman dengan bau itu. Rasanya sangat menenangkan, seperti berada di dalam pelukan Dre. Hingga akhirnya Oliv tertidur, tak perduli dengan celana dan baju yang kotor karena tanah.

*****

Pagi,

"Liv, nanti kalau udah pulang sekolah langsung aja pulang ke rumah, ya. Gak usah ke Kantor." Pesan Dre sebelum Oliv meninggalkannya masuk ke dalam kelas.

"Emangnya kenapa?"

"Aku dan Renata mau pergi. Paling sampai jam 10 aja di Kantor."

"Kencan?"

"Entahlah," Dre terlihat memerah wajahnya.

Tanpa basa-basi Oliv meninggalkan Dre. Langkah Oliv lebih besar dari biasanya. Bibir manyun dengan raut wajah yang terlihat kesal, dia tak memperdulikan Dre yang hanya bingung dengan sikapnya itu. Oliv bergegas masuk ke dalam kelas. Sesekali berlari kecil. Dre hanya menatap punggungnya yang semakin menjauh.

*

Dengan kasar Oliv melempar tasnya di atas meja.

Javin yg sudah duduk di bangku sampai kaget dengan lemparan tas itu. Berkali-kali dia mengelus dada. Memperhatikan wajah Oliv yang di tekuk.

"Menyebalkan!" Gerutu Oliv tak henti-henti.

"Kamu kenapa, Liv?" Tanya Javin bersikap seramah mungkin.

"Kepo amat si lo!" Oliv menatap Javin kesal.

"Astaga! Aku cuma nanya." Javin lagi-lagi mengelus dada.

Oliv menarik napas, lalu menghembuskan nya.

"Aku ini kenapa sih?" Oliv bertanya pada diri sendiri. Dia juga bingung kenapa dirinya merasa begitu bad-mood sejak tau Dre akan pergi bersama Renata.

Apa ini perasaan seorang adik karena tidak mau kakaknya dekat dengan orang lain? Dan tidak mau jika harus berbagi kasih sayang? Iya ... aku tau, ini adalah perasaan seorang adik yang tidak mau kehilangan kakaknya. Benar! Tidak lebih dari itu.

"Liv, kok ngelamun sih?" Javin membuyarkan lamunan Oliv.

Oliv mengusap wajahnya. "Akh! Maaf gue udah bentak lo, Javin."

"Gak apa-apa. Kamu sakit?"

Oliv menggeleng.

*

Hari ini Oliv sangat tidak fokus dalam belajar. Walau hari biasanya pun dia sering tidak fokus, tapi hari ini dia semakin menjadi-jadi.

Di papan tulis dia malah melihat bayangan Dre dan Renata lagi bersenang-senang. Oliv mengusap mata, menyingkirkan bayang-bayang yang mengganggu.

"ARRRGGGHHH!" Oliv berteriak. Membuat seisi kelas kaget.

Hingga akhirnya Oliv harus belajar di luar karena di usir Pak Bram--guru Kimia, guru killer di Sekolah itu.

Terpopuler

Comments

☠⏤͟͟͞R⚜🍾⃝ ὶʀαͩyᷞαͧyᷠυᷧͣ🏘⃝Aⁿᵘ

☠⏤͟͟͞R⚜🍾⃝ ὶʀαͩyᷞαͧyᷠυᷧͣ🏘⃝Aⁿᵘ

belum bisa menafsirkan rasa

2021-04-28

2

Sabarita

Sabarita

benih cinta mulai bersemi

2021-02-28

2

Yudi

Yudi

Oliv cemburu

2021-02-03

1

lihat semua

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!