Kini Alia sudah bertemu dengan kelompoknya yang berasal dari kota yang sama. Mereka berjumlah delapan orang yang kini sedang duduk membentuk shaf mengikuti posisi kursi yang sudah disiapkan oleh Panitia.
Mereka terdiri dari tiga orang laki-laki dan tiga orang perempuan. Namun sebenarnya mereka tidak berasal dari satu SMA karena Alia merupakan satu-satunya siswa berprestasi yang menerima beasiswa penuh itu sebagai perwakilan dari sekolahnya.
Beginilah sistem beasiswa yang mereka terima, dalam satu kota terdapat lebih dari 5 bahkan 10 siswa yang menerima beasiswa itu dengan berbagai program studi pilihan mereka sendiri.
"Emmmm siapa diantara kalian yang bernama Alia?" Salah satu dari mereka memecah keheningan kedelapan mahasiswa/mahasiswi baru tersebut.
Alia dengan berani mengangkat tangannya sembari menoleh kearah sumber suara. Seorang gadis berambut pendek yang duduk di samping laki-laki itu melayangkan pandangan sinis kepadanya.
"Kenapa dengan dia?" Gumam Alia dalam hati.
"Eh, kau hebat juga ya bisa lolos seleksi di prodi Bahasa Inggris? Aku dan Ryan aja gak lolos" Gadis itu berbicara sambil memutar bola matanya dan menunjuk ke arah seorang laki-laki, mungkin itulah Ryan yang ia maksud.
"Setahuku, Prodi Bahasa Inggris adalah salah satu Prodi Favorit kan di Untan, beruntung sekali kau Alia, apa kalian semua tahu? Tidak mudah loh diterima di prodi itu." Timpal salah satu orang yang lainnya. Pandangan Alia menyapu semua wajah yang sedang memperhatikannya.
Alia hanya tersenyum kecil tanpa menjawab apapun. Dia berpikir untuk apa juga meladeni orang yang sedang iri akan posisinya saat ini.
Namun dibalik itu semua, Alia sangat bersyukur. Ia mulai menyadari bahwa tidak gampang untuk mencapai posisinya saat ini. Ia berjanji di dalam hatinya bahwa ia tidak akan pernah menyia-nyiakan kesempatan ini. Dia akan membanggakan kedua orang tua dan keluarganya. Pulang membawa ilmu dan pengalaman yang bermanfaat dengan gelar sarjana.
Alia baru sadar bahwa sekarang delapan mata itu fokus memandang kearahnya seolah menagih jawaban dari bibir kecilnya yg tidak terlalu tebal. Alia menelan ludahnya dengan sangat berat. Namun ia merasa tidak perlu berpanjang lebar dengan hal ini.
"Siapa diantara kalian perwakilan dari prodi Matematika?" Alia mencoba mengalihkan pembicaraan.
Sepertinya usaha Alia tidak sia-sia. Ia berhasil mengalihkan perhatian delapan orang di sekitarnya itu. "Thank God," gumam Alia dalam hati.
Inilah salah satu yang menarik dari Alia, ia tidak tertarik untuk melabrak, melawan atau mungkin terlalu pay attention pada hal yang berbau pertikaian dan perdebatan.
Flashback end
Alia dan Friska berjalan beriringan menuju ke kelas mereka. Sepertinya dua gadis ini sudah menjadi teman baik sejak beberapa hari yang lalu. Karakter Alia yang ramah dan dewasa membuat Friska nyaman berada disampingnya. Begitu juga dengan Friska yang kocak dan pecicilan itu juga sangat membuat Alia terhibur dan senang berada di sampingnya.
"Kau sudah sarapan, Fris?"
"Belum, kenapa? mau traktir aku ya?" Dengan senyum penuh maksud Friska sedikit menyentuh tubuh Alia dengan bahunya.
"Aku hanya bertanya, ngarep banget, haha." Alia tidak bisa menahan tawa ketika melihat wajah Friska yang kini sedang memanyunkan bibirnya.
"Ya sudah, ntar aja setelah selesai mata kuliah yang pertama, aku traktir deh." Timpal Alia, membuat wajah teman barunya itu seketika berubah tersenyum seperti bunga yang sedang mekar.
"Beneran Al? asiiiiik, kau memang yang terbaik." Friska berjingkrak-jingkrak.
"Iya, dasar yang sukanya gratisan." Alia tersenyum sambil mengacak-ngacak ujung rambut Friska. Friska merangkul bahu Alia sambil tersenyum simpul, seperti merasa beruntung sudah dipertemukan dengan orang sebaik dan seperhatian Alia.
Walaupun Alia berasal dari keluarga yang terbilang pas-pasan, tetapi ia sangat senang berbagi. Kedua orang tuanya selalu menanamkan sifat-sifat baik dalam diri putra-putrinya.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
Terima kasih atas like dan komennya ya temaaaan🥰
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 144 Episodes
Comments
🌸nofa🌸
ok
2021-01-28
0
MyNameIs
Author, karakter Alia sama dengan aku, suka berbagi🤭🤭💃💃💃
#airlautasinsendiri yeeee
2021-01-21
1
Nurwana
mantap. lnjut...
2021-01-14
1