Di rumah Diana langsung melempar tas nya sembarangan dan berbaring di kasur, sungguh nikmat rebahan tanpa memikirkan apapun tapi sayang Diana tidak bisa rebahan untuk sekarang karena ada iblis di tas nya yang menanti.
"huft,mami pakai acara potong uang saku mulu sih, kalau gak gue gak akan mau ikut lomba ini"gumam Diana dengan sedikit kesal,ikut lomba memang banyak manfaat nya namun untuk kaum rebahan plus malesan kayak Diana itu rasanya susah banget.
pesan masuk dan ketika di lihat itu dari mami Diana, sebelum membuka pesan nya diana sudah merasakan hawa tidak baik.
"sial,uang saku gue terancam hilang semua"umpat Diana, melihat pesan yang dikirimkan maminya. Diana mau protes pasti akan lebih parah hukuman nya kalau ngadu papi,sudah lah jangan sebut dia karena ujung ujung nya kita berdua di marahi.
Diana dengan ogah ogahan, berganti pakaian dari seragam menjadi pakaian biasa. kalau di rumah biasanya hanya celana pendek dan kaos oversize hitam,untuk warna lain sedikit karena kebanyakan warna hitam.
Setelah selesai berganti pakaian,Diana turun untuk makan camilan. Ditengah jalan bertemu dengan Herry yang memegang ponsel dengan sangat serius sampai tidak sadar kalau udah berada di ujung tangga,Diana dengan sigap menarik lengan herry.karena dalam keadaan tidak sadar,Herry jatuh menimpa Diana.
"uhh sakit,cepat bangun gue gepeng nih!"teriak Diana yang di timpa Herry,bayangkan saja Diana yang hanya setinggi 160 cm dan berat 40 kg ditimpa oleh Herry yang 178cm dan beratnya, lebih 70 kg hampir dua kali lipatnya Diana.
Herry dengan perlahan bangkit,setelah Herry pergi dan beban ditubuh Diana hilang Diana langsung berdiri mengusap pakaian nya, entah kebiasaan atau apapun itu Diana mengusap pakaian walaupun pakaian bersih dan lantai nya juga bersih.
"maaf"ucap Herry pada Diana, walaupun masih datar muka nya tapi nada bicara nya terdengar menyesal.
"hmm,Untung gue keturunan nya Hulk plus Thor jadi gak kenapa Napa deh"ucap Diana dengan santai dan asal bicara.
"Lo juga,kalau jalan itu jangan main HP Mulu bahaya tau"ucap Diana sekali lagi namun dengan nada kesal,Herry hanya mengiyakan nya karena apa yang Diana bicara kan memang benar adanya.
Diana turun menuju dapur sedangkan Herry turun menuju ruang tamu,Diana keluar dengan setumpuk makanan ringan kebanyakan keripik kentang dengan aneka rasa,dan minuman botol berupa jus.ada cola di rumah namun Diana tidak terlalu suka minuman bersoda.
"mau tidak?"tanya Diana mampir sebentar ke ruang tamu menawarkan camilan,karena semua Camilan di dapur sudah di bawa semua.
"satu"ucap Herry dengan singkat,untung nya Diana pinter jadi paham deh setelah lama belajar memahami kata kata Herry yang sangat membingungkan namun lebih baik dari pada kata kata minta buat doi peka.
"rasa?"tanya Diana ,dalam hati sebenarnya Diana berharap Herry menolak namun malah mau jadi sudah lah nantikan bisa beli lagi dan tentunya dengan membawa Herry.
"terserah"ucap Herry,Diana langsung menaruh keripik kentang rasa original karena Diana tau Herry tidak bisa makan makanan pedas walaupun tidak terlalu pedas sih keripik kentang nya yang rasa balado atau pun rasa pedas lain nya.
Diana langsung menuju kamar setelah memberikan satu bungkus keripik kentang pada Herry. Dikamar Diana langsung menaruh camilan nya dan mengambil laptop dan langsung menyetel drama Korea dengan genre komedi dan horor tapi ada romantis nya sedikit.
Menonton drama Korea sambil makan camilan sungguh surga dunia namun tanpa di sadari hari sudah gelap,Diana beranjak dan pergi mandi karena setelah itu Diana akan makan malam bersama Herry kalau dia mau.
Selesai mandi dan turun ke bawah, ternyata masih kosong. Diana menatap nya dengan bingung karena tidak biasa nya meja makan kosong pada jam makan.
"mereka semua pulang kampung"ucap Herry turun dari lantai dua,oh iya Diana lupa karena waktu libur panjang Diana di rumah sendiri dan para pelayan tidak tega meninggalkan nya mereka menunda pulang kampung nya dan karena Herry dirumah mereka jadi bisa pulang kampung.
"yah cukup baik,tapi gimana makan malam nya?"tanya Diana dengan lesu,Diana sebenarnya bisa masak namun dia terlalu malas untuk masak sekarang.
"makan di luar"ucap Herry membuat Diana langsung berbinar,dalam otak nya langsung tersusun rencana untuk belanja tanpa mengeluarkan modal.herry melihat Diana dengan raut wajah aneh, senyum mengerikan bagaikan orang mesum membuat Herry merasakan firasat buruk.
"kalau begitu tunggu sebentar"ucap Diana meninggalkan Herry,berlari menuju lantai dua dengan gembira.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 61 Episodes
Comments
iqh
thor upx jangan kelamaan dong
2020-10-05
4