Author pov
Pagi yang sangat cerah, matahari pagi yang bersinar terang sampai menembus kejendala kamar. Membuat pemilik kamar terbangun dari tidurnya.
Christy. Gadis yang memiliki kamar itu, sudah bangun dan membersihkan badannya, untuk pergi kesekolah pagi ini.
Setelah 30 menit bersiap-siap, christy langsung turun, untuk sarapan pagi bersama dengan keluarganya.
"pagi princess"sapa mereka bersamaan, menyambut christy
"pagi"balas christy, lalu duduk ditengah raka dan raja
"barangkat sama abang atau sendiri?"tanya raka, sambil mengelus lembur rambut adiknya itu
"sendiri"jawab christy
"chris, ayah mendapatkan berita. Keluarga stamford, mulai mencari data tentang kamu"kata raymond, membuat christy terdiam sejenak
"tutup semua akses tentang aku "kata christy dengan tatapan dinginnya. Lalu keluar dari mansion
"apa dia sebenci itu dengan keluarganya"kata raymond lirih
"jangan memaksanya, apa kamu mau melihatnya pergi"kata siska kepada suaminya itu
"ayah, bunda. Raka sama raja berangkat dulu"kata raka, lalu keluar dari mansion diikuti kembarannya itu
Dimobil raka, keadaan sangat sunyi. Sampai raja membuka suara.
"bang, kenapa chris jadi marah banget tadi?"tanya raja
"lo tau sendirikan, sebenci apa chris sama keluarga stamford. Keluarga yang udah buang dia dulu"kata raka
"tapi, gak biasanya chris sampai semarah itu"kata raja
"entahlah. Sekarang kita harus fokus sama keadaan chris, jangan buat dia sakit lagi, kalau gak mau kehilangan dia"kata raka
"maksud lo apa sih?"
"bang richard ada diindonesia"kata raka, membuat raja sangat terkejut
"bang richard ada di indonesia? Apa dia mau bawa chris pergi?"tanya raja was-was
"tidak, selagi kita selalu menjaga chris"kata raka lalu kembali fokus menyetir
Sedangakan christy, dia sudah sampai disekolah. Christy langsung naik keruangannya, gadi itu ingin menenagkan diri.
Christy sangat mara ,mengetahui keluarga stamford mulai mencari tahu tentangnya.
Christy sudah sangat muak dengan semuanya, dia membenci keluarga itu. Tapi dilubuk hatinya, yang paling dalam, christy masih menyayangi keluarganya itu.
"ngelamun lagi?"tanya orang itu
"hmm"
"kalau lo capek, biar gue yang hadapin mereka"kata clara, yah dia clara salah satu kepribadian christy. Selain angel.
"kapan gue bisa bahagia?"tanya christy sendu
"lo akan bahagia, jika waktunya sudah tepat. Lo hanya harus bersabar"
"tapi jika alur ini telah selesai, dan kebahagiaanku tak kunjung datang? Aku harus bagaimana?"
"takdir, percayalah pada takdir. Semua sudah diatur, jdi lo hanya perlu bersabar, hingga waktu itu datang"
Jika orang melihat christy, pasti mereka mengiranya orang gila. Karena berbicara sendiri.
Tapi nyatanya, christy berbicara pada clara. Kepribadian gandanya itu, clara tercipta karena rasa sedih dan rapuh christy.
Sedangkan angel, tercipta karena rasa benci, dendam dan kecewa. Christy membuat sosok angel, yang sangat kejam
Tetapi, semua anggota KC termaksud keluarga raymond,ebih memilih angel yang marah dibandingkan christy.
Angel memang sangat kejam. Tetapi christy, jauh lebih kejam dari pada angel.
//skip//
Kring...kring...kring
Sekarang christy dkk dan raka dkk, sudah berkumpul dikantin dan makan bersama.
Christy makan dengan tatapan dinginnya, bahkan christy hanya menatap datar teman-temannya yang bercanda tawa.
Tidak ada senyuman, dan tawaan yang terlihat dari wajah christy. Membuat seseorang, menatapnya sendu.
"masa lalu itu, telah membuatmu menjadi gadis yang sangat dingin. Sikap ceria mu dahulu, sudah hilang"batin seseorang yang masih bisa christy tau
"kalian yang membuatku seperti ini"batin christy
Sedangkan raka, dia menatap sendu kearah christy. Gadis itu semakin bersifat dingin, kepada semua orang bahkan raka.
"chris kamu marah yah?"tanya raka
"engga kok"jawab christy, lalu tersenyum manis kearah raka
"syukurlah kalau begitu"kata raka sedikit lega
"ehh, entar kumpul dimansion raka yuk. Udah lama gak ngumpul nih kita"kata dimas
"gue mah tinggal tancep gas ajah. Gimana nih girlsnya, ikut gak?"tanya fikra menggode tasya
"emang kita mau kemansion bang raka kok"kata tasya, sambio memakan jajanan miliknya
"far, lo juga ikut kan?"tanya raka
"iya bang"jawab fara
"tancep gas broo, kapan di resmiin nih"kata fikra, menggoda raka
"bacot lu curut. Diem napa, makan ajah itu"kata raka menyumpel mulut fikra dengan roti
"chris, entar lo dimansion juga atau mau ada kerja lagi?"tanya michel
"dimansion"jawab christy datar
"cel(michel)gas terus. Awas diembet sidimas nanti"kata fikra
"woy kecebong, ngapain bawa-bawa gue. Gue gak bakal embat si chris kali, kan ada tasya. Iya engga calon pacar"kata dimas membuat tasya bulshing
"gue udah selesai"kata christy datar lalu pergi dari kantin
"rak, itu adek lo dingin banget. Kembarannya kulkas yah"kata fikra
PLETAK
Raka langsung menjitak kepala sahabatnya itu.
"princess gue dibilang kembaran kulkas. Mau mati lo"kata raka kesal
"santai kali rak, gue bercanda juga ah lu mah gak asik"kata fikra
Sementara ditempat yang berbeda, lebih tepatnya rooftoop sekolah. Ada seorang gadis cantik, yang sedang melamun sendirian.
Christy, yah dia christy. Seorang gadis cantik. Yang dulu sangat ceria, berubah menjadi gadis yang bersifat dingin, dan tak pernah mengampuni orang yang berhianat padanya.
Karena kejadian dimasa lalu, yang membuatnya berubah seperti iblis, tak berhati dan tak pandang bulu.
Flashback
Disebuah mansion megah, ada seorang gadis yang sedang bermain dengan kakaknya.
Anak kecil yang sangat ceria, dan sangat riang selalu tersenyum sepanjang hari. Seperti tak ada beban dihidupnya.
"bang faris, aku mau main ketaman"kata christy
"yaudah yuk"kata faris
Christy dan faris bermain bersama anak-anak yang lain, tertawa bersama. Christy sangat bahagia hari itu
Saat sedang asik bermain, christy merasa haus dan beristirahat sebentara setelah lelah bermain.
"princess haus yah? abang beliin minum mau?"tanya faris, yang mendapati anggukan dari christy
Faris langsung berlari kesebrang jalan yang terdapat alfamard.
Setelah kembali, faris melihat christy bersama seorang pria berpakain seorang hitam.
Faris berlari sekencang mungkin, saat melihat pria itu, hendak menusuk bagian pundak christy dengan belatih yang sangat tajam.
Sangat tepat waktu, faris berhasil menyelamatkan christy. Tapi akhirnya, dia yang terkena tusukan belatih itu. Tepat dipunggung.
Orang itu langsung lari, ketika melihat sasarannya salah.
Christy langsung menangis, melihat keadaan faris yang berlumur darah.
"abang hiks hiks hiks bangun bang hiks hiks hiks"kata christy dengan suara yang lantang
Bruk
Christy didorong sangat kencang, hingga terjatuh dan melukai bagian lututnya.
"kamu apakan anakku"teriak megan mommy christy
"dasar pembunuh kamu, kalau sampai anak saya kenapa-napa. Saya akan membunuhmu juga"kata wijaya
"bukan aku yang bunuh bang faris. Daddy mommy"kata christy kecil dengan tangisannya
"pergi kamu dari sini. Aku gak sudi punya adek pembunuh kaya kamu"terik revano dan mendorong christy, membuatnya tersungkur lagi
"pergi kamu, jangan pernah temui keluarga saya. Hilangkan marga stamford di nama kamu"kata wijaya tegas
"daddy mmomy, bukan aku yang buat abang kaya gitu"kata christy
"DIAM. Oergi sekarang"bentak megan
"bang faris, aku pergi dulu. Abang jaga mommy, daddy sama bang revano yah"kata christy lirih. Lalu pergi dengan tangisannya
Flashback and
"apa gue bisa maafin mereka"kata christy sambil menatap lagit
"kalau mereka berarti buat lo. Kenapa engga"kata seseorang, lalu duduk disamping christy
"michel"kata christy, menatap pria yang duduk disampingnya itu
"lo masih masih belum maafin revan?"tanya michel
"entahlah"jawab christy
"hati lo maunya apa?"tanya michel
"memaafkan"
"lakukan yang hati lo bilang, jangan ikutin logika dan ego lo"kata michel
"sangat sulit"kata christy
"apa gue bisa bantu?"tanya michel
"lo mau bantu gue? yakin?"tanya christy. Lalu menatap wajah michel
"apapun buat lo"jawab michel tersenyum tipis
"tolong menjauh dari kehidupan gue"kata christy
"tapi kenapa? Bahkan gue belum masuk kehidup lo. Dan lo udah nyuruh gue pergi. Apa itu adil?"tanya michel, menatap lekat bole mata christy
"justru, karena lo belum masuk terlalu dalam kekehidupan gue. Gue gak mau, ada lagi orang yang tersakiti karena berada didekat gue"kata christy
"gue bakal nanggung semuanya, gue cuma mau lo buka hati buat gue. Kasih gue satu kesempatan, supaya bisa bikin hari-hari lo lebih berwarna"kata michel, menggenggam tangan christy
"bisa beri gue waktu? Buat bisa buka hati lagi?"tanya christy
"gue akan tungg. Gue akan usaha, supaya lo mau buka hati buat gue"kata michel
Christy pov
Apa gue bisa buka hati untuk dia? bagaimana dengan aya? gue masih mau nunggu dia, gue masih butuh penjelasan dari dia.
Apa ini awal kebahagiaan gue? dengan adanya seseorang, yang mau selalu ada buat gue. Apa rasa sakit itu, tidak akan datang lagi.
Gue masih takut, untuk bahagia. Gue takut sehari kebahagiaan gue, akan menjadi 100 hari kesakitan gue.
Gue juga manusia, gue engga sekuat itu. Kenapa harus gue yang bernasib seperti ini. tapi gue harap, hanya gue yang ngerasain, jangan ada orang lain lagi, karena gue tau itu sakit banget.
Tuhan, apa aku tidak pantas untuk bahagia? jika memang aku tidak pantas bahagia, aku ingin kembali padamu apa bisa?
Apa kalian tau penulis skenario terbaik? Dia adalah tuhan, entah mengapa, semua takdir ini berjalan sesuai skenarionya. Dan memberikan banyak pertanyaan pada gue.
Apa tidak ada, bagian di skenario itu untuk gue bahagia? Gue juga mau bahagia, mau lepas dari semua beban ini. Tapi kenapa? Kenapa semua malah makin rumit.
Gue cuma engga mau, ada orang lain yang masuk kedalam kehidupan gue. Dan berdampak buruk ke gue dan dia. Termaksud pria ini.
Gue tau yang akan terjadi nanti, gue berusaha untuk mengubah alurnya. Tapi ternyata itu tidak bisa.
" jika sudah memulai, maka harus segera mengakhiri. Sebelum, rasa sakit itu bertambah dan membuatmu rapuh."
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 107 Episodes
Comments
Dilla
kayak udh baca cerita ini, tpi lupa baca di mana😭
2021-09-07
0
imfucekk
gua curiga nih Rasya itu Michel🤔
2021-08-27
0
ARA
Cinta dan benci tipis bedanya😌
2021-04-22
2