"Eh.. tapi aku ada janji Kak" Alya berjalan melewati Faris dan tiga pria yang selalu mengikutinya "Permisi Kak" Namun Alya merasakan langkahnya memberat dan saat dia menoleh kebelakang dia melihat Faris memegang tas nya.
Alya memekik saat Faris menariknya begitu saja Alya bahkan berjalan mundur karena tarikan Faris di tas gendongnya "Aduh.. apaan sih Kak, bisa tolong lepasin gak" Alya bahkan masih manambahkan kata 'Tolong' dalam ucapannya saking takutnya Faris tersinggung, sedangkan disini kan Faris yang sudah kurang ajar.
Faris membuka pintu mobilnya dan mendorong Alya masuk dan memaksanya duduk.
Alya ketar ketir "Aduh.. Ibu.. gimana ini?" Faris berjalan memutar dan duduk di kursi kemudi, memakai sabuk pengamannya namun saat ia menoleh malah melihat Alya terus menggerakkan kakinya, satu tangannya menggesek kuku.
Faris membuka kembali sabuk pengamannya dan mencondongkan badannya kearah Alya, Alya yang terkejut sontak mundur, jarak Faris sangat dekat, sampai-sampai Alya bisa mencium aroma parfum yang di pakai Faris dan Alya tiba tiba merasakan jantungnya serasa akan melompat keluar, dari jauh saja Faris sudah terlihat tampan, apalagi dengan jarak sedekat ini.
Alya tidak munafik dan mengakui Faris memang tampan, tapi sungguh terlibat dengan Faris tak ada dalam cita-citanya sama sekali.
'Astaga kenapa Faris mendekat, jangan-jangan dia mau menciumku, Ibu jangan sampai anak mu ini ternoda' Alya masih sangat polos bahkan ia masih belum tersentuh oleh laki laki, selain Ayahnya,ayolah umurnya bahkan masih 16 tahun.. masih dibawah umur.
Alya masih jatuh dalam angan saat tiba-tiba terdengar bunyi 'Klik'
"Pake sabuk pengaman nya!"
Pipi Alya tiba tiba memerah, apa-apan itu? dia sudah takut tadi tapi ternyata Faris hanya memasang sabuk pengaman, kenapa tidak bilang saja, kan bisa di pake sendiri.
Faris kembali memasang sabuk pengamannya dan mulai menyalakan mobilnya, Alya tak menyadari ada seringaian di bibir Faris.
....
"Oh iya siapa nama Lo?" tanya nya setelah hening beberapa saat.
Alya melongo, hah..? dia tak tau siapa namanya dan langsung mengklaim nya menjadi pacar, apa Faris waras?
"Alya kak"
"Umur Lo?"
"Eh.. 16 Kak"
"Yah, masih di bawah umur, gak bisa diapa-apain" keluhnya.
Alya mengerjapkan matanya trus kalau dia sudah cukup umur mau diapain, Alya bergidik jangan sampai terjadi sesuatu padanya, terimakasih karena umurnya belum genap 17 tahun, jika tidak entah apa yang akan dilakukan Faris padanya.
Alya memang di bawah umur dan masih polos, tapi tidak polos- polos amat terlebih kesukaannya dengan drama Korea dan China, salah satunya Meteor garden yang mengenalkannya pada pemeran San chai dan F4 itu, membuatnya mengenal adegan kissing-kissing, tapi sumpah demi apapun, jika ada adegan lebih dari itu Alya akan men-skip vidio sampai adegan berganti baru ia berani menonton.
Ayolah dia masih termasuk polos kan, kan, kan?
Alya memberhentikan mobil Faris di depan rumah bergaya minimalis, dengan gerbang bercat putih "Ini rumah Lo" Faris membuka jendelanya untuk bertanya pada Alya.
"I..iya Kak" Alya masih berdiri di pinggir jalan.
"Ya udah sono masuk!"
Alya gelagapan "Eh, gak sopan kalau aku masuk duluan.. mending Kakak pergi duluan aja"
"Heh, cowok gentle itu harus nganter sampai ceweknya masuk rumah, udah sana masuk!" titahnya lagi di sertai tatapan tajam.
Alya meneguk ludahnya kasar, lalu berbalik "Ya udah kak, makasih udah anterin.." Alya membuka gerbang dengan gemetar, lalu masuk dan berjalan menuju pintu, Alya melihat kebelakang dan memastikan bahwa Faris sudah pergi,namun nyatanya Faris masih melihatnya dengan tangan yang melambai.
Alya meringis lalu membuka pintu dan masuk, setelah beberapa detik dia mendengar suara halus mobil Faris menjauh.
Hah..
Alya menghela nafasnya lega, namun belum juga satu tarikan nafasnya selesai Alya di kejutkan dengan sebuah suara..
"Siapa kamu?"
....
Like..
Komen..
Vote..
🌹🌹🌹🌹
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 95 Episodes
Comments
Aisyah Zahra
numpang rumah orang wkwkw
2024-02-21
1
Kasrumi Mimi
aduh Alya saking takutnya sampai salah rumah
2023-10-28
1
%ER%
rumah orang yah?
2023-04-02
0