Keesokan paginya Aurel dkk-Mia sudah rapi dengan seragam masing masing dan sedang bersiap untuk berangkat ke sekolah setelah sebelumnya sudah sarapan.
Kali ini Keempatnya berangkat menggunakan dua mobil.Mobil pertama ada Ariel dan Kayla sedangkan di mobil kedua terdapat Aurel dan Shasa.
Kalau kalian tanya kenapa keempatnya tidak menggunakan satu mobil seperti biasanya atau kalaupun pakai dua mobil pasti si kembar akan satu mobil begitu juga Kayla dan Shasa juga pasti di mobil yang sama.
Jawabannya adalah karena Ariel dan Aurel sedang sama sama tidak ingin alias lebih tepatnya malas menyetir mobil(si kembar bisa samaan gitu ya)sedangkan Shasa dan Kayla mereka memang berniat membawa mobil mereka masing masing,kasian katanya sama mobil mereka hampir gak pernah dipakai selama di indonesia.
Kedua mobil itu melaju dengan kecepatan sedang menuju ke sekolah.
Di dalam mobil yang dikendarai Kayla dan Ariel
keduanya tampak fokus memandangi jalanan yang mereka lalui sampai terdengar suara telepon berbunyi.
"Ri itu yang bunyi ponsel lo atau gue?"tanya Kayla sambil tetap fokus ke depan dan tangannya yang masih sibuk memegang setir.
Mendengar pertanyaan Kayla,Ariel segera memeriksa hp miliknya dan ternyata benar hp dia yang bunyi dari notifikasi WA.
"Hp gue"katanya pada Kayla.
Ia membuka aplikasi Wa di hpnya untuk melihat pesan yang masuk,keningnya sedikit menyergit melihat nomor yang yg tidak dikenal.
...~media chat on~...
+68xxxxxxxx:
P
P
P
ini nomor Ariel bukan
halo
ARIEL:
siapa?
+68xxxxxxxx:
Hai gue Leo yang kemarin
save ya
ARIEL:
OK
Ariel menyimpan nomor tersebut setelah mengetahui kalau Leo yang mengiriminya pesan walaupun sedikit malas sih
Back to chat
ARIEL:
Ada apa?
Makhluk Aneh:
Udah di save belum?
ARIEL:
👍
Makhluk Aneh:
Gue cuma mau bilang sampai ketemu nanti
read
Makhluk Aneh:
Wah parah cuman di read doang
Woi lo gak ketiduran kan
gak mungkin dong,kan lo sekolah
sudahlah
by
...~media chat off~...
Ariel memutar matanya malas membaca chat dari makhluk aneh bernama Leo yang baru ia kenal kemarin,menurutnya sangat tidak penting dan berfaedah.
Hal ini tidak luput dari perhatian Kayla yang sesekali melirik kearah Ariel yang sedang fokus ke ponselnya,matanya tidak sengaja melihat ke nama kontak di hp Ariel.
*makhluk aneh,siapa yang Riri namain kontaknya kayak gitu.Kok gue baru liat sih*ucap Kayla dalam pikirannya.
"Siapa Ri?"tanya Kayla akhirnya bertanya
"Sales kredit"jawab Ariel Asal.
Kayla hendak bertanya lagi tapi tidak jadi karena mereka sudah sampai disekolah dan lagi menurutnya itu tak terlalu ingin tau.
Sekarang keempatnya berjalan menuju ke kelas mereka.
"Pagi guys"sapa Kayla memasuki kelas.
"Pagi Kay"sapa balik teman teman satu kelas mereka yang sudah datang.Setelah itu keempatnya menuju tempat duduk mereka.
"Sombong amat lo gak nyaut"ucap Kayla menghampiri Mia yang sedang sibuk menulis di bukunya.
"Brisik"saut Mia yang masih sibuk pada kegiatannya.
"Ae lah sok rajin lo,biasanya juga enggak"ucap Kayla yang sangat fokus pada bukunya.
"Rajin apaan?gue lagi ngerjain tugas MTK ini.Lo udah?"kata Mia.
"Hah Tugas MTK apaan,kapan dikasihnya?" tanya Kayla kaget,ia benar benar lupa akan adanya tugas.
"itu loh dua hari yang lalu"jawab Mia tanpa melihat Kayla.
Kayla ingat sekarang,secepat kilat ia kembali ke kursinya mengambil buku tugas miliknya untuk segera mengerjakan tugas itu.
"Woi lo bertiga udah selesain tugas MTK belum"tanyanya pada si kembar dan shasa.
"Hah"ucap Aurel dan Shasa kaget dan kayaknya mereka lupa juga deh.
"wah belum"jawab keduanya kompak.
"Lo udah dek"tanya Aurel pada Ariel.
"Udah,nih"jawab Ariel sambil menyodorkan buku pr miliknya.
"Makasih"ucap Aurel pada kembarannya sambil menerima buku Ariel.
Dengan segera mereka bertiga menyalin tugas milik Ariel dengan cepat agar selesai sebelum bel masuk berbunyi.
"Lo gak ikut nyalin tugas juga?"tanya Mia menghampiri Ariel yang sedang membaca sebuah novel ditangannya.Tampaknya Mia sudah selesai dengan masalah tugas MTK itu.
Ariel tidak menjawab melainkan langsung menunjuk kearah buku tulis yang diletakkan ditengah tengah Aurel,Shasa,dan Kayla.
Mia langsung mengerti setelah melihat kearah yang ditunjuk oleh Ariel.
"Lo?"tanya Ariel.
"Udah,baru aja selesai"jawab Mia.
Setelah itu keduanya asyik memperhatikan ketiga sahabat mereka yang terlihat sangat fokus dan buru buru menyalin kumpulan angka dan rumus dalam buku tugas Ariel kedalam buku tugas mereka masing masing.
"Yey selesai juga akhirnya"ucap Shasa senang begitu juga Kayla dan Aurel yang juga sudah selesai.
Tak lama setelah itu bel tanda masuk berbunyi disusul dengan kedatangan guru didalam kelas untuk segera memulai proses belajar mengajar.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 206 Episodes
Comments