setelah kepergian Rendi, Farhan dan Amel segera melepaskan pelukannya,Amel buru buru pergi dari tenda milik Farhan setelah memberinya nasi goreng buatannya, ia tidak mau terlalu dekat dengan Farhan apalagi berpelukan bisa bisa jantung Amel bisa copot
malam menerpa kegiatan berkemah, semua anak sudah berada di tendanya masing masing, termasuk Amel,Dewi dan Tasya mereka bertiga tidur nyenyak tetapi tidak dengan Amel,ia memikirkan keadaan suaminya,ini salahnya seharusnya ia tidak Keukeh ikut berkemah,Amel ingin keluar tetapi melihat keadaan seperti ini nanti orang berfikiran apa, tentang dirinya, akhirnya ia memilih memejamkan mata walaupun ia tidak mengantuk
suasana pagi di puncak Bogor terasa begitu sejuk, Farhan keluar karena badannya mulai membaik setelah kemarin malam dirawat oleh sang istri, walaupun dalam waktu sebentar, Farhan segera olahraga pagi ia melihat beberapa orang tengah bersiap untuk senam, begitu pun Amel dan teman temannya
tiba tiba Tasya datang,ia mendekati Farhan, Tasya sudah terpesona dengan ketampanan Farhan
"haii,,,,mas Farhan ya?kenalin aku temennya sepupu mas"tutur Tasya sembari mengulurkan tangannya
Farhan menerima uluran tangan tsb,ia merasa tidak ada yang salah jika ia menerima uluran tangan Tasya dia juga temannya Amel
ketika itu amel melihat kalau Farhan sedang berjabat tangan dengan Tasya,ia langsung berfikiran positif dan menuju ke barisan paling depan untuk senam
Rendi yang melihat keberadaan Amel ia langsung mendekati wanita tsb,dari semalam ia mencarinya namun tidak ketemu dan hanya pagi ini saja mereka bertemu
"hai mel,kok kamu aku cariin nggak ada semalam, kemana aja?"tanya Rendi menatap mata indah milik Amel
Amel tersenyum ia bingung mau berkata apa,sebab semalam ia bersembunyi di tenda milik Farhan
"em,,,,,,itu,,,kemarin aku ke tenda kolompok lain ada keperluan"jawab Amel berbohong
Rendi tersenyum,ia percaya pada ucapan Amel
"mel nanti malam kita ketemuan yuk di taman yang ada ayunannya,aku mau ngomong sesuatu sama kamu"ajak Rendi
Amel bingung kenapa Rendi mengajak nya ketaman? kenapa tidak bicarakan disini saja?Amel hanya mengangguk dan pamit pergi setelah selesai mengerjakan senam
semua siswa berkumpul diadakan lomba lomba kecil kecilan,Amel membantu pak Willy untuk mengadakan acara lomba tsb, hingga lomba pun selesai pada pukul 12, semua orang pergi ketenda untuk memasak makanan nya masing masing
Amel,Dewi dan Tasya mereka ke depan tenda miliknya, disamping itu Farhan dan juga Kevin sedang membuat menu makanan nya, Farhan memotong sayuran sedangkan Kevin yang memasaknya,Amel yang melihat tersenyum ia tidak kepikiran bahwa Farhan bisa hidup dalam keadaan seperti ini
tiba-tiba Tasya pergi meninggalkan Dewi dan Amel yang tengah memasak, Tasya berniat untuk membantu Farhan yang memotong sayuran
"mas Farhan aku bantuin ya"ucap Tasya tersenyum manis ke arah Farhan
ini kesempatan bagi Farhan,ia ingin mengetahui perasaan Amel, apakah Amel cemburu atau tidak sesuai dengan saran Fano
Farhan menerima tawaran tsb, Tasya membantunya sesekali Farhan mengajak Tasya bercanda
Amel yang melihat kejadian itu, dadanya terasa sakit sekali,ia bingung kenapa dengan perasaannya? apakah ia cemburu?namun untuk apa ia cemburu, Farhan hanya teman bergelar suami, buru buru Amel pergi ia pamit untuk menemui pak Willy,ia lupa harus mengembalikan daftar daftar orang yang akan ikut panjat gunung besok
Farhan yang melihat Amel pergi,ia tersenyum puas,ia melihat tingkah Amel yang seketika berubah bad mood, Tasya heran mengapa Farhan senyum senyum sendiri? apakah Farhan memiliki perasaan dengannya?
"mas Farhan kok senyum senyum?"tanya Tasya heran
"h-ha?oh enggak kok ini tadi saya lihat Kevin hampir jatuh saat membawa panci itu"tunjuk Farhan melempar alasannya kepada Kevin
semua kegiatan sudah berlangsung dengan baik, sudah 2 hari ini mereka tinggal di puncak
malam pun tiba,Amel pamit pada Dewi untuk menemui Rendi yang sedang menunggu nya fitaman dekat perkemahan,Dewi sudah melarang nya tetapi karena sifat keras kepala Amel,ia tidak bisa mencegahnya lagi
sewaktu Amel diperjalanan ia bertemu dengan pak Willy dosen pembimbingnya
"mau kemana Mel?"tanya pak Willy,pak Willy baru saja mau ke tenda milik Amel dan memberikan sebuah coklat batangan berukuran besar, sebagai hadiah ucapan terimakasih karena telah membantunya sewaktu kegiatan kelompok mereka.
sejujurnya panitia yang ikut serta dalam perkemahan ini lumayan banyak, tetapi entah kenapa pak Willy ingin Amel membantunya
"ini saya mau kasih hadiah karena sudah membantu saya mengerjakan kegiatan perkemahan ini"tutur pak Willy menyerahkan coklat batangan tsb
Amel menerima dengan senang hatiku,ia berfikiran positif mungkin memang benar pak Willy berniat berterimakasih
pak Willy ingin mengutarakan perasaannya kepada Amel, tetapi karena belum cukup memili mental ia urungkan niatnya,ia juga harus mempertimbangkan jika Amel menolak nya, apalagi ia dosen dan Amel muridnya
Amel pamit pergi meninggalkan pak Willy,ia segera menunju ke taman dekat perkemahan, dimana ia berjanji bertemu dengan Farhan pada jam 7 malam
ditempat lain Farhan melihat ditenda milik Amel,ia hanya melihat Dewi dan Tasya dan tidak kelihatan jejak Amel,ia ingin bertanya kepada Dewi namun menunggu Tasya meninggalkan tempat itu, agar di Farhan bisa menanyakan perihal Amel dengan mudah, sesaat kemudian setelah kepergian Tasya yang pamit pergi untuk mengambil segelas minum, Farhan buru buru bertemu dengan Dewi
"dewi dimana istri saya?"tanya Farhan tanpa basa-basi
Dewi bingung harus jawab apa, kalau saja Farhan tau Amel sedang bertemu dengan Rendi di taman dekat perkemahan, bagaimana reaksi nya,namun demi kebaikan Dewi memberitahu nya,ia hanya berdoa semoga hubungan mereka baik baik saja
"dia sedang,,,,,,,pergi menemui Rendi di taman dekat perkemahan"jawab Dewi gugup
tanpa pikir panjang Farhan langsung menuju tempat yang Dewi maksud, sepeninggal nya Farhan Dewi bingung apa yang harus ia lakukan,ia tidak mau sampai Amel dan Farhan bertengkar dan terjadi hal buruk apalagi taman tsb dekat dengan hutan,buru buru Dewi menyusul Farhan dan Amel
ketika ia melewati tenda milik Farhan,Dewi di tanyakan dengan Kevin sekretaris Farhan,Dewi menjelaskan dari awal Amel pamit pergi hingga Farhan menyusulnya, tanpa pikir panjang Kevin pun ikut bersama Dewi, bagaimana pun Farhan adalah boss yang baik,ia tidak mau sampai terjadi sesuatu pada Farhan
di taman yang indah disertai ayunannya terdapat lelaki yang memakai hodie berwarna hitam,ia sedang menunggu seseorang siapa lagi kalau bukan Amel,Amel pun datang dengan bingung,taman yang indah disertai banyak bunga
rendi membalikkan badan melihat orang yang ditunggu tunggu nya,ia tersenyum sumringah karena Amel mau datang, segera ia mengajak Amel untuk duduk di ayunan
"ayo duduk dulu Mel,di ayunan ini"tutur Rendi
Amel mengangguk dan duduk,ia langsung menanyakan perihal ada apa ia dipanggil disini, tiba-tiba Rendi memberi nya sebuah buket bunga mawar merah, untuk di berikan kepada Amel,Amel bingung apa maksud dari semua ini
"ada apa rend?"tanya Amel
"disini, ditempat ini,aku mau katakan sesuatu sama kamu mel, sebenarnya dari awal kita sekolah SMA dan sampai sekarang kita kuliah aku cinta sama kamu"ucap Rendi
"maukah kamu menerima cinta ku?"tanya Rendi
menyerahkan bunga tsb di tangan Amel
Farhan sampai dengan dada ngos-ngosan,ia bersandar di pohon yang tidak jauh dari taman dan melihat pemandangan yang diluar kepala nya,ia melihat Rendi mengutarakan cinta nya kepada istri sahnya
Amel yang melihat Farhan di balik pohon tsb dibuat terkejut,ia melihat wajah sedih milik Farhan dan pergi meninggalkan nya, buru buru
Amel ingin menyusulnya tetapi tangan ia dipegang oleh Rendi
"maaf rend tapi aku nggak bisa"Jawab Amel penuh khawatir, yang ia pikirkan ialah Farhan
"tapi kenapa"tanya Rendi bingung dengan sikap Amel yang berubah tiba-tiba menjadi khawatir
"a,,,,,aku,,,aku,,,aku sudah menikah"Jawab Amel menjelaskan kepada Rendi bahwa ia sudah menikah
tanpa menunggu Jawaban dari Rendi Amel buru buru mengejar Farhan yang berlari menjauh, sedangkan Rendi hatinya hancur berkeping keping,beginikah rasanya cinta ditolak?namun sekarang yang difikirkan Rendi siapa orang yang sudah menikahi Amel?ia merenung di ayunan dan melihat bintang bintang yang jauh disana
oke jangan lupa baca eps selanjutnya ya gaesss 🥰🥰🥰🎉 salam happy 🥰🥰🥰🥰
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 106 Episodes
Comments