Dahulu kala... Disuatu zaman perperangan yang menumpahkan sangat banyak darah, hanya demi sebuah kekuasaan, kekayaan dan wanita mereka rela memimpin beribu-ribu pasukan untuk merampas atau mengambil kembali yang menjadi miliknya dengan hal tersebut..
.
.
Suatu ketika seorang pemuda kerajaan yang bermarga 'Hui' ini, menemukan suatu keganjalan dalam perjalanan saat ingin menelusuri hutan karena ia pernah mendengar rumor yang beredar ditempat tersebut..
.
.
Ada yang merumorkan *Disana terdapat binatang buas yang mampu membunuh 1000 prajurit dalam sekejap* tapi yang membuat pemuda dari 'Hui' ini penasaran adalah *Konon katanya, terdapat arwah harimau putih yang disimpan disuatu prasasti di dalam gua.. Barang siapa yang dapat melewati ujian kehidupan dari harimau putih, ia akan mendapatkan kekuatan harimau putih selama turun-temurun dalam keturunannya.*...
.
.
Setelah mendengar rumor itu, pemuda tersebut mencari dan terus mencari sampai-sampai ia bertemu mara bahaya yang sedang mengancam nyawanya jika salah berbuat..
.
.
Dia menemukan sebuah mayat yang tangannya hilang sebelah dan kedua kakinya hilang, tak hanya 1 atau 2 mayat, tetapi ada ratusan mayat disekitar tempat tersebut.. Pemuda tersebut kaget, cemas, dan bingung harus berbuat apa sampai ia mendengar sesuatu yang patah seperti kayu..
"Suara apa itu?" Pemuda tersebut perlahan berjalan maju dan melihat kekanan dan kiri untuk waspada..
Namun disaat ia berjalan, ia kembali mendengar suara patahan tersebut dan semakin keras.. Pemuda tersebut terdiam dengan apa yang dilihat didepan matanya
.
.
"Apa... Apa-apaan ini maksudnya?!!" Tak sengaja saat berbicara berteriak, pemuda tersebut langsung bersembunyi dibalik pohon..
Ternyata yang dia lihat sebelumnya adalah seekor harimau putih yang sedang memakani tulang berulang manusia.. Karena suara yang dibuat pemuda tersebut, harimau itu curiga dan mencari asal suara tersebut.. Dan sampailah harimau putih tersebut disamping pemuda yang sedang ketakutan tersebut..
.
.
"Tidak!! Aku tidak mau mati!!" Pemuda itu lari sekencang mungkin dari kejaran harimau tersebut dan masuk kedalam gua yang sangat gelap didalamnya..
"Apakah... Apakah aku sudah aman?.." Pemuda itu sesak untuk bernafas karena sudah berlari cukup jauh dari kejaran harimau putih itu dan sampai ke gua ini pun dia tidak tahu, karena dia lari tanpa arah saat dalam kejaran harimau putih tadi.. Pemuda tersebut pingsan dan tak sadarkan diri akibat tak memiliki energi sama sekali.
.
.
Pemuda itu pun bangun dimalam hari.. Dia yang tadinya ingin pulang, setelah melihat langit dan mengingat ada harimau putih yang menunggu dia untuk memangsanya, dia mengurungkan niat tersebut.. Saat dia ingin duduk, tiba-tiba dia merasa menduduki sesuatu
.
.
"Apa ini?" Pemuda tersebut meraba-raba dan alhasil karena gelap dia tak bisa melihat apa-apa..
.
.
Dia kembali menelusuri gua tersebut dengan pencahayaan dari sinar bulan yang masuk, walau terlihat namun cahaya bulan tersebut menerangi dengan terbatas.. Pemuda tersebut kembali meraba-raba tembok dan tiba-tiba...
.
.
*Dum*.... *Tash*
Seluruh ruangan di gua itu tiba-tiba saja diterangi oleh cahaya aneh seperti air yang mengalir namun hanya berupa ukiran..
.
.
Pemuda tersebut kaget sekaligus takjub dengan pemandangan gua saat itu, ia kembali melihat-lihat sekitar yang kini sudah diterangi oleh cahaya aneh, setelah dia mencari-cari sesuatu tiba-tiba saja ada benda yang terang dan mengkilap bagaikan permata yang disimpan dengan baik.. Akan tetapi yang dia lihat itu bukanlah sebuah permata, melainkan prasasti yang bertuliskan tulisan kuno..
...****************...
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 43 Episodes
Comments