Sudah setahun mereka bersama, semua rintangan yang berlika-liku panjang telah mereka lewati meskipun semua rintangan telah mereka hadapi, tetapi masih banyak ujian kehidupan yang akan menanti.
Kini waktunya ujian terberat mereka tiba, disaat Agniasri mulai merasa bahagia akan hubungannya dengan sang tokoh utama pria "raja Arjuna" inilah waktunya sang tokoh utama wanita yang asli dan antagonis pria muncul.
Di dalam istana Agniasri berlari lari pergi menuju ke ruang kerja suaminya, saat ia sampai ke ruang kerja suaminya ia terkejut dan gelisah melihat kehadiran si tokoh utama wanita, dengan tubuh ramping mungil, rambut merah muda ikal terikat, dan sebuah pedang yang tangguh dia pegang dia menghadap Raja Arjuna. Yah, dia lah sang tokoh utama wanita "Dhatu Nayaka De Michelia Alba White" Putri Angkat dari Duchess Erika De Michelia Alba White.
Melihat sosok sang tokoh utama wanita yang anggun dan gagah berani membuat Agniasri merasa khawatir dan gelisah "bagaimana ini bisa terjadi?, bukankah semuanya sudah selesai? dia seharusnya sudah muncul dari dulu kenapa baru sekarang dia muncul?" batin Agniasri
Sebelum sang tokoh utama wanita mengenal sang Raja Arjuna tokoh utama pria, Dhatu Nayaka sudah bertunangan dengan tokoh utama pria lainnya.
"Agniasri istri ku, kenapa kau diam saja, mari kemarilah"
Agniasri mengangguk kan kepalanya dan menjawab"Ya, Yang Mulia Raja Arjuna"
Setelah melihat rupa Agniasri, Dhatu Nayaka mulai menyadari dan berpikir "jadi dia rupanya wanita yang telah merebut tunangan ku dari ku" pikir Dhatu Nayaka
Raja Arjuna memegang tangan Agniasri ia mengenalkan istri nya kepada Dhatu Nayaka mendengar ucapan Raja Arjuna seketika Dhatu Nayaka terkejut diam membeku "Apa?! Jadi dia Ratu baru baginda raja Arjuna yang dari kekaisaran?" Pikir Dhatu Nayaka
"Apa kau baik baik saja nona Dhatu Nayaka?" tanya Agniasri
"Tapi mengapa orang asing menjadi bagian kerajaan ini?, ini sangat tidak masuk akal sekali" pikir Dhatu Nayaka
Agniasri meletakkan gelas teh di meja dengan perlahan "suami ku, saya mau pergi dulu" ujar Agniasri nada sedih
Di Novel aslinya sebelum Raja Arjuna dan Dhatu Nayaka mulai mencintai satu sama lain dari kecil hingga dewasa Dhatu Nayaka sudah bertunangan dengan tokoh utama pria kedua yaitu Duke Muda Mahatma dari wilayah selatan.
Dikamar nya yang sunyi dan gelap Agniasri mulai resah dan gelisah.
"Bagaimana ini?, aku tidak mau berakhir tragis seperti di novel aslinya, apapun yang terjadi aku harus cepat cepat segera pergi dari sini, yha besok sore aku dan putri ku harus pergi dari tempat ini aku tidak mau aku dan putri ku hidup menderita disini"gumam Agniasri
Pagi pun telah tiba hari ini adalah perayaan terbesar di seluruh kerajaan Coelogyne Asperata, setiap tahunnya kerajaan Coelogyne Asperata mengadakan perburuan wajib untuk seluruh rakyat bangsawan kerajaan.
Pikiran - pikiran yang tidak menyenangkan itu terus menggangu benak pikiran Agniasri, ia pikir hidup nya kali ini dalam bahaya.
"Tidak, aku tidak mau mati jika aku tiada bagaimana dengan nasib putri ku bagaimana dengan masa depan Azalea" gumam Agniasri mulai merasakan kegelisahan yang mendalam
Melihat wajah ibunya yang mulai pucat berkeringat putri Azalea tidak bisa diam berdiri melihat ibunya Azalea berusaha membuat suasana yang cerah untuk membuat ibunya tersenyum.
"Ibu, Ayahanda, Aksaka, sudah lama ya kita tidak liburan bersama seperti ini bagaimana kalau kita naik perahu kerajaan bersama, apa kalian mau ikut bersama ku naik perahu?" tanya Azalea yang mencoba mencairkan suasana
Disaat suasana cerah mulai tercipta tiba tiba saja Dhatu Nayaka mulai terbesit pikiran jahat untuk mendorong jatuh tubuh putri Azalea ke sungai "bagaimana bisa putri dari kerajaan asing bersenang senang ria dan berkeliaran saja disini, tidak akan aku biarkan begitu saja!" pikir Dhatu Nayaka seraya mendorong jatuh putri Azalea
Suasana mulai mencekam pangeran Aksaka, raja Arjuna dan Agniasri panik ketakutan melihat putri Azalea jatuh dari perahu minta tolong, dengan cepat dan sigap Agniasri langsung melompat dari perahu untuk menolong putrinya itu.
Melihat sikap istri nya yang berani, raja Arjuna merasa terpikat akan keberanian istrinya, Agniasri menolong putrinya yang terjatuh dari perahu tanpa memperdulikan perkataan masayarakat lain. Bagi nya, putrinya adalah segalanya untuk nya, meskipun Agniasri adalah seorang Kaisar wanita dari kerajaan besar ia tidak malu akan gaunnya yang basah karena menolong putrinya.
"Luar biasa istri ku" batin Raja Arjuna dengan tatapan yang lembut nan hangat
Dengan cepat Agniasri langsung memberi nafas buatan pada putrinya dengan harapan putri Azalea cepat sadar kembali.
"Bangunlah Azalea, bangunlah Azalea putri ku bangunlah, aku mohon bangunlah" batin Agniasri sedih dan khawatir dengan keadaan putrinya yang masih belum sadar juga
Putri Azalea mulai sadar "Ibu" ucap putri Azalea suara pelan
Mendengar perkataan putrinya Agniasri langsung memeluk erat tubuh putri Azalea, ia senang karena putri Azalea telah sadar kembali.
"Apa ada yang terluka putri ku?" tanya Agniasri dengan nada sedih
"Saya baik baik saja ibunda" jawab putri Azalea
Agniasri menghela nafas lega kini Agniasri bersyukur keadaan putrinya baik baik saja.
Beberapa jam kemudian Raja Arjuna dan rombongan nya mulai berburu, dengan antusias nya Agniasri mengenakan baju berburu. Karena khawatir akan keselamatan dan keamanan istri nya raja Arjuna melarang Agniasri berburu di hutan.
Mendengar larangan dari suaminya ia mulai sedih dan cemberut "Kenapa? Kenapa aku tidak boleh ikut berburu?" tanya Agniasri menjewer telinga raja Arjuna
"Bukan begitu istri ku"
"Bohong, kenapa aku tidak boleh ikut berburu di hutan Arjuna? yang lainnya boleh berburu kenapa aku tidak? Ini tidaklah adil suami ku"
"Arjuna, suami ku?" Pikir batin raja Arjuna yang senang mendengar perkataan Agniasri
"Ooh, benarkah itu istri ku yang tercantik sedunia, coba kau ulangi lagi kata itu" undang raja Arjuna dengan suara parau
Menyadari apa yang telah ia lakukan, dan bagaimana tindakan nya itu terlihat, Agniasri merasa gelombang panas menggempur kedua pipinya "jangan begitu Yang Mulia Raja Arjuna, apa kau tidak malu mengatakan itu didepan umum" balasnya kaku, lalu berbalik dan berjalan menuju pangeran Aksaka
Sebelum Agniasri berjalan ke arah pangeran Aksaka dengan cepat raja Arjuna merangkul dan menggoda nya "istri ku yang cantik kau boleh kok ikut berburu di hutan tapi ada syarat nya sayang" ujar Raja Arjuna
"Apa syarat nya?" tanya Agniasri penasaran
"Syarat nya mudah kok, sebelum kau ikut berburu aku ingin mengumumkan sesuatu kepada mereka, dan syarat kedua aku juga akan ikut menemani mu berburu di hutan"
Agniasri mengangguk kan kepalanya "Ya, baiklah" jawab singkat Agniasri
"Pengumuman semua nya, aku raja Arjuna De Coelogyne Asperata ingin mengenal kan seseorang kepada kalian semua! Wanita cantik nan jelita yang berdiri di samping ku ini adalah istri ku ratu kalian dari kerajaan besar yang bernama kekaisaran Delonix Regia "Baginda Kaisar wanita pertama di dunia, Agniasri Arjuna Coelogyne Asperata De Delonix Regia".
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 107 Episodes
Comments