Angelina terbangun di pagi hari mendapati dirinya masih berada pada posisi yang sama dalam ingatan terakhirnya ketika dia berbaring kemarin malam.
Namun, ketika dia menggerakkan bibirnya, ia merasa perih jadi dia mengulurkan tangannya menyentuh bibirnya.
"Ah!!" Gerutunya merasa sakit pada bagian bibirnya ketika dia menekannya dengan jarinya.
Angelina kemudian turun dari tempat tidur lalu berjalan ke meja rias.
Kakinya sudah tidak sakit lagi ketika dilangkahkan, Angelina dengan cepat melihat pantulan wajahnya di cermin.
"Sial!! Pria sialan itu menggigitku!!" Gerutu Angelina melihat bibirnya yang terluka dan darah yang mengering di wajahnya.
Tetapi menyadari bahwa hanya bibirnya saja yang disentuh oleh pria itu, Angelina merasa lega karena pakaiannya masih berada dalam kondisi yang lengkap, tidak ada kusut.
"Sepertinya cara ini berhasil, tetapi kalau aku terus menerus memakan obat tidur maka itu bisa mempengaruhi kesehatan ku. Tapi tidak masalah, aku akan melakukannya beberapa hari sembari mencari cara lain untuk menghindari pria itu." Kata Angelina tersenyum pada dirinya sendiri lalu perempuan itu memasuki kamar mandi untuk membersihkan tubuhnya.
Setelah selesai, Angelina menggunakan make up nya kemudian keluar dari kamar membuat dua perempuan yang menyambutnya sangat terkejut melihat luka di bibir Angelina.
"Nyo,, nyonya, bibir Nyonya kenapa?" Tanya Tiara dengan sangat cemas.
"Sst!!" Marlin langsung mencubit pelan lengan Tiara karena dia tahu luka seperti itu di bagian bibir pastilah bukan luka sembarangan.
Itu adalah luka cinta!!!
"Apakah aku salah?" Tiara bertanya dengan polos.
"Uh,, Nyonya, Tolong jangan tersinggung dengan ucapan Tiara karena dia benar-benar tidak mengerti dengan--"
"Aku tahu, aku mau sarapan," ucap Angelina dengan acuh tak acuh.
"Ah baik,," jawab Marlin.
Hari itu Angelina menjalani hidupnya dengan sangat tenang bersama dengan Tiara menikmati keindahan taman di istana platinum milik You.
"Nyonya,, Bagaimana kalau saya memetik beberapa bunga untuk Nyonya? Bunga-bunga ini akan sangat indah jika diletakkan di kamar kalian," ucap Tiara memandangi bunga-bunga yang bermekaran di taman.
"Hm,, kalau begitu petik beberapa bunga." Ucap Angelina.
"Baik Nyonya," jawab Tiara merasa sangat bersemangat lalu perempuan itu pergi meninggalkan Angelina untuk mendapatkan keranjang dan gunting untuk memetik bunga.
Sembari menunggu Tiara, Angelina duduk di taman sambil mengingat kebiasaan kakaknya yang paling menyukai bunga Krisan.
"Nyonya," tiba-tiba suara Tiara menarik Angelina dari lamunannya.
"Ah,, coba petik krisan putih," ucap Angelina melihat pada bunga Krisan putih yang berbunga dengan indah.
"Baik," jawab Tiara lalu perempuan itu mulai mengambil satu persatu tangkai bunga krisan putih dan meletakkannya di dalam keranjang.
Setelah mengambil cukup banyak, kedua perempuan itu kembali masuk ke istana platinum dan merangkai bunga tersebut pada beberapa vas yang disiapkan oleh Tiara.
"Letakkan yang ini di kamar lalu ini di meja makan dan sisanya letakkan di sudut-sudut rumah yang lain. Jangan lupa memperhatikan bunganya dan menggantinya jika mereka layu." Ucap Angelina dengan senyum cerah memandang bunga krisan putih yang telah ia rangkai.
"Baik Nyonya," jawab Tiara bersamaan dengan kedatangan Marlin yang sudah selesai melakukan pekerjaan lainnya.
"Aku ingin istirahat. Kalian juga boleh beristirahat setelah mengatur bunga-bunga itu." Ucap Angelina.
"Baik Nyonya," jawab Tiara dan Marlin secara bersamaan.
Kedua pelayan itu memandangi kepergian Angelina sampai Angelina menghilang di ujung tangga lalu keduanya berpandangan.
"Apakah kamu menemukan sesuatu?" Tanya Tiara pada Marlin.
"Ya,, aku menemukan obat tidur," ucap Marlin memperlihatkan sebotol obat tidur pada Tiara.
"Astaga,, Kenapa Nyonya menggunakan obat tidur? Apakah Nyonya sakit?" Tiara kebingungan.
"Entahlah," jawab Marlin juga tak mengerti.
Tugas mereka hanya menemukan sesuatu yang aneh di dalam kamar, mengenai alasannya, biar itu menjadi urusan tuan muda mereka.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 339 Episodes
Comments
Rose_Ni
suami menjalin hubungan dengan kakak seibu,direbut oleh kakak seayah,balas dendamnya ke...mumet
2022-11-19
1
Ria Wati
kasihan
2022-09-01
0
Murniyati
mulai dari bunga Krisan ntar you curiga dah
2022-07-31
0