Bab 18

"Pagi Ma, lagi masak apa?" Tanyaku.

"Eh sudah bangun kamu Ra, ini Mama lagi masak nasi goreng buat kita sarapan." Jawab Mama.

"Papa belum bangun ya Ma?" Tanyaku lagi.

"Sudah dari tadi Papa kamu bangun, tuh lagi di depan katanya mau menghirup udara pagi." Jawab Mama.

"Pagi Tante." Sapa Sofie yang tiba-tiba muncul dari belakangku.

"Pagi juga Sofie." Jawab Mamaku tersenyum.

"Efan belum bangun ya tan?" Tanya Sofie.

"Belum, kayaknya tadi malam Efan dan Rangga begadang tuh main PS." Jawab Mama.

"Hmm...pantesan jam segini masih molor." Ucapku.

"Mau dibantuin apa nih tan?" Tanya Sofie.

"Kalian susun piring aja di meja makan ya." Mama menyuruh aku dan Sofie.

"Oke" jawab kami serentak.

Aku dan Sofie pun menyusun piring di meja makan dan Mama membawa nasi goreng yang dimasak tadi untuk kami sarapan.

"Sudah selesai nih, kalian panggil yang lain gih." Guruh Mama.

"Iya Ma." Jawabku.

Aku berjalan keluar rumah dan Sofie ke kamar Rangga.

"Pa, dipanggil Mama sarapan." Aku memanggil Papa.

"Oh iya" jawab Papa.

"Tok tok tok...Fan bangun loe, sarapan yuk." Panggil Sofie.

"Iya" jawab Efan singkat.

Kami semua sudah duduk di kursi makan tinggal menunggu Efan dan Rangga. Tidak lama kemudian Efan dan Rangga pun datang.

"Sampe jam berapa tadi malam lu main PS sama Rangga?" Tanya Sofie ke Efan.

"Sampe jam 3 deh kayaknya." Jawab Efan.

"Seru banget main PS sama kak Efan, hehehe" ucap Rangga.

"Kalo Efan mah emang rajanya game, sampe subuh pun dia tahan buat main game aja." Ucap Sofie.

"Itu mah sesekali aja kalo lagi malam libur." Jawab Efan sambil menggaruk kepalanya yang tidak gatal.

"Ya udah yok kita sarapan." Ajak Mama.

"Iya tante." Jawab Efan.

Kami semua pun menyantap nasi goreng yang dimasak Mama dengan lahap. Selesai sarapan aku dan Sofie membereskan piring kotor, Mama ke dapur sementara Papa, rangga dan Efan duduk di ruang keluarga sambil nonton tv.

"Habis ini kita ke pasar yok Ra." Ajak Mama.

"Boleh Ma." Jawabku.

"Aku ikut juga ya Tante." Pinta Sofie.

"Boleh boleh." Jawab Mama.

"Sudah selesai nih Ma, yuk kita ke pasar." Ajakku.

"Ayok, Mama bilang ke Papa dulu ya." Ucap Mama.

Mama berjalan menuju ruang keluarga.

"Pa, Mama ke pasar dulu ya." Ucap Mama.

"Sama siapa ke pasarnya Ma?" Tanya Papa.

"Sama Rara dan Sofie Pa." jawab Mama.

"Oh ya sudah, hati-hati di jalan ya." Ucap Papa.

"iya Pa."

Mama, Aku dan Sofie pun ke pasar dengan mengendarai mobil Papa. Tidak butuh waktu lama kami pun sampai di pasar.

"Tante mau masak apa hari ini?" Tanya Sofie pada Mama.

"Kamu pengen dimasakin apa?" Mama balik bertanya pada Sofie.

"Aku sih apa aja suka Tan." Jawab Sofie.

"Kalo Rara mau makan apa?" Tanya Mama padaku.

"Aku mau makan brokoli daging sapi lada hitam Ma." Jawabku.

"Oke, Mama masakin itu buat kamu ya." Ucap Mama.

Cukup lama kami berkeliling di pasar akhirnya selesai juga kami berbelanja.

"Udah semua ini Ma? Ada yang lupa gak?" Tanyaku.

"Sepertinya sudah cukup, ayo kita pulang." Jawab Mama.

Aku pun melajukan mobil menuju ke rumah. Sampai di rumah Aku dan Sofie langsung mandi dan Mama mulai memasak. Selesai mandi aku dan Sofie pun mengobrol sebentar di kamar.

"Eh udah jam 11 nih, yok kita keluar bantuin Tante." Ajak Sofie.

Kami pun keluar dari kamar menuju ke dapur.

"Ma, apa yang bisa kami bantu?" Tanyaku.

"Oh ini angkat makanan yang sudah masak ke meja makan dan sekalian susun piring ya." Suruh Mama.

"Oke Ma. Sof lu susun piring ya." Pintaku.

"Oke Ra." Jawab Sofie.

Kami pun mengerjakan yang Mama suruh.

"Sudah selesai Ma." Ucapku.

"Oh ya sudah, terima kasih ya sayang." Jawab Mama.

"Apa lagi yang mau dikerjakan Ma?" Tanyaku lagi.

"Gak ada sayang, Mama tinggal membersihkan alat-alat masak ini aja kok." Jawab Mama.

"Ya udah sini biar aku aja yang bersihkan Ma." Pintaku.

"Gak usah, biar Mama aja. Cuma dikit ini." Jawab Mama.

"Gak apa-apa Ma biar aku aja yg bersihkan." Pintaku lagi.

"Ih gak usah, udah kamu gabung aja sama Papa sana. Ntar kalo udah waktunya makan siang Mama panggil." Mama menolak.

"Hmm...ya udah deh. Yok Sof gabung sama Efan." Ajakku.

"Iya yok." Jawab Sofie.

Kami pun bergabung dengan Papa, Efan dan Rangga di ruang keluarga. Hingga waktunya makan siang Mama memanggil kami untuk makan.

Kami makan siang bersama, menyantap masakan Mama yang sangat lezat.

Jika sudah berkumpul seperti ini, waktu menjadi terasa sangat cepat. Jam sudah menunjukan pukul 16.30 wib, Aku, Sofie dan Efan bersiap-siap untuk kembali ke apartemen.

"Ma, Pa aku balik ya." Ucapku sambil memeluk Mama.

"Tante, Om kami pulang ya." Efan menyalami tangan Mama dan Papa.

"Om, Tante kami pulang ya, terima kasih." Ucap Sofie yang juga menyalami tangan Mama dan Papa.

"Kalian hati-hati dijalan, pelan-pelan aja bawa mobilnya ya Fan." Pesan Papaku pada Efan.

"Iya Om." Jawab Efan.

"Rangga, kak Efan pulang ya." Rangga menyalami Efan.

"Iya kak Efan hati-hati ya." Jawab Rangga.

"Kakak balik ya Rangga, ingat selalu bantuin Papa dan Mama ya." Ucapku pada Rangga.

"Siap kak, kakak sering sering pulang ke rumah ya." Jawab Rangga.

"Dah Rangga, kak Sofie balik ya." Ucap Sofie.

"Iya kak Sofie." Rangga menyalami tangan Sofie.

"Hati-hati ya sayang, jangan telat makan dan selalu jaga kesehatan ya." Pesan Mama padaku.

"Iya Ma. kami pamit ya Ma, Pa." ucapku.

"Pamit ya Om." Ucap Efan.

Kami pun masuk ke dalam mobil dan Efan melajukan mobilnya dengan santai.

"Enak banget di rumah lu ya Ra, rame." Ucap Efan.

"Segitu mah belom rame lah Fan." Jawabku.

"Mama lu perhatian banget ya Ra." Ucap Sofie.

"Yahh...itu lah Mama gue, penuh dengan perhatian." Jawabku.

"Apalagi masakannya, enak banget. Ya kan Sof?" ucap Efan.

"Ah lu mah makanan mulu yang ada di otak lu." Ucap Sofie.

"Hahaha, aku tertawa mendengar ucapan Sofie."

Setelah menempuh perjalanan yang cukup panjang akhirnya kami pun sampai juga. Efan terlebih dulu mengantar Sofie kemudian mengantar ku karena gedung apartemen kami berdekatan.

"Oke thank you ya Fan." Ucapku sambil turun dari mobil Efan.

"Oke Ra, sampai ketemu besok ya." Jawab Efan.

Mobil efan pun melaju meninggalkan ku. Aku berjalan menuju unit ku. Ku buka pintu apartemenku dan masuk ke dalamnya.

Episodes

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!