Elos dan Riona akhirnya menemukan bangunan guild yang terbuat dari batu dengan memiliki 2 lantai serta ukuran yang sangat besar, bahkan Elos harus mengatakan bahwa dari semua bangunan yang ia lihat di kota ini maka bangunan guild adalah yang paling besar, hal ini menunjukkan seberapa pentingnya status guild.
Ketika Elos membuka pintu guild yang berukuran cukup besar, suara berisik dapat terdengar.
Di depan mata Elos, ia melihat orang-orang berotot yang memiliki banyak tanda luka pada tubuh mereka sibuk berbicara atau makan di sekitar tempat duduk guild ini. Tidak hanya itu, bahkan ada beberapa orang yang sibuk berjudi.
Melihat hal tersebut membuat wajah Elos menjadi suram, Elos tahu bahwa para petualang bukanlah mereka yang memperdulikan gaya terhormat seperti para bangsawan, tapi Elos tidak pernah berpikir bahwa gaya para petualang akan seburuk ini. Bagi Elos semua orang di tempat ini tidak terlihat seperti petualang yang ia pikirkan, mereka lebih terlihat mirip dengan para bandit.
Walaupun tidak senang terhadap gaya para petualang ini, Elos hanya bersikap tidak peduli dan berjalan menuju meja depan tempat dimana resepsionis guild berada.
Pada awalnya kedatangan Elos sama sekali tidak menarik perhatian para petualang ini, meskipun mereka tahu bahwa Elos adalah pendatang baru sebab mereka tidak pernah melihat wajah Elos tapi mereka tidak tertarik untuk membuang waktu mereka dengan cara menganggu pendatang baru.
Ketika mereka akan sibuk terhadap urusan mereka sendiri lagi, wajah para petualang berhenti saat menemukan Riona yang mengikuti di belakang Elos.
Sebagai petualang kecil yang tinggal di kota terbelakang ini, mereka belum pernah melihat wajah cantik melebihi Riona, bahkan resepsionis guild yang merupakan wanita paling cantik di hati para petualang ini masih kalah jauh dari Riona.
Oleh karena itu, sebuah kelompok petualang yang terdiri dari 4 pria berjalan mendekati Elos dan Riona.
Melihat kelompok petualang itu yang bergerak, kelompok petualang lain tidak berani melakukan apapun dan hanya diam dipinggir. Hal ini menunjukkan bahwa status kelompok petualang yang mendekati Elos dan Riona tidak mudah, paling tidak cukup kuat di kota ini sehingga para petualang yang lain tidak berani mengganggu mereka.
Tanpa ragu sedikitpun, 4 orang itu mengepung Riona yang ada di belakang Elos.
"Wanita cantik, apakah kau tidak keberatan untuk menemani kami minum? Kami adalah kelompok petualang terkuat di kota ini, tidak ada ruginya untuk bergabung bersama kelompok kami! Selain itu, kami juga akan membayar makananmu setiap hari, bagaimana?", kata seorang pria yang merupakan pemimpin mereka.
"Tidak, kalian bisa pergi sekarang! Keberadaan kalian membuatku jijik!", kata Riona dengan wajah dingin.
4 pria tersebut tidak marah, menurut mereka tidak ada salahnya bagi wanita secantik Riona untuk bersikap dingin. Jadi pemimpin kelompok itu berkata lagi "Apakah kau tidak mengikuti kami karena pria lemah ini? Aku yakin kau pasti ditipu oleh pria ini, sebenarnya ia sama sekali tidak bisa melindungi mu. Aku akan menunjukkan bahwa hanya pria kuat seperti kami yang bisa melindungi wanita cantik dengan baik".
Tanpa menunggu lagi, pemimpin kelompok tersebut mengambil sebuah botol minuman keras yang terbuat dari kaca dan memukul kepala Elos memakai seluruh kekuatannya.
"Brak!".
Seluruh orang di ruangan itu terkejut, bahkan resepsionis guild merasa bahwa ini semua sudah terlalu berlebihan. Masalahnya ketua guild mereka sedang tidak ada disini sekarang, jadi tidak ada yang berani menghentikan tindakan 4 pria tersebut sebab mereka adalah kelompok terkuat di guild, hanya ketua guild yang berani menghentikan mereka.
Botol kaca itu pecah di kepala Elos, banyak orang yang berpikir bahwa Elos akan kehilangan kesadarannya, tapi Riona hanya menggelengkan kepalanya "Kalian pasti akan menyesal sebentar lagi karena sudah melakukan hal seperti ini pada tuanku".
Tidak ada yang mengerti maksud perkataan Riona, mungkin hanya ia dan Elos yang tahu.
Elos sebenarnya sudah berencana untuk menghentikan 4 pria ini dari mengepung Riona, tapi Elos tidak pernah berpikir bahwa mereka akan langsung memukul kepalanya memakai botol kaca.
Dengan kemampuan The Strongest Bone maka Elos tidak merasakan rasa sakit apapun dari pukulan tersebut, tetapi hal ini benar-benar membuat Elos marah. Walaupun pukulannya tidak menyakitkan, Elos merasa sebuah kemarahan yang sangat besar muncul di hatinya.
Tangan Elos tiba-tiba bergerak mengambil kepala pria yang memukulnya sebelum menabrakkan kepala pria itu ke tembok.
"Brak!".
Elos tidak hanya memukul kepala pria itu ke tembok sekali, tapi ia terus menabrakkan hingga darah bisa dilihat melalui wajah pria tersebut.
"Lepas-- Aaaaa!", pria tersebut berteriak kesakitan, tapi Elos tidak berhenti sampai pria tersebut tidak bisa berbicara lagi.
3 rekannya yang lain akhirnya kembali sadar, mereka semua tidak pernah berpikir bahwa Elos yang memiliki wajah muda dan terlihat seperti orang yang baru bergabung dengan petualang bisa sekejam ini.
Mereka menarik senjata di tangan mereka sambil berteriak "Lepaskan pemimpin kami!".
Seorang pria maju dan menebas Elos memakai pedangnya, tapi Riona yang ada di belakang pria tersebut menendangnya sekeras mungkin hingga jatuh "Nampaknya kalian tidak menyadari bahwa aku juga lawan kalian disini".
Elos yang sudah sedikit mengurangi kemarahannya membuang pemimpin kelompok tersebut ke tanah, wajah tampan yang selalu menjadi kebanggaan pemimpin kelompok itu sekarang sudah hancur sepenuhnya oleh Elos yang menabrakkan wajahnya ke tembok.
Elos menghapus darah dari wajahnya dan merasa sedikit aneh sebab Elos tidak merasa bersalah ataupun takut atas tindakannya terhadap pemimpin kelompok itu.
"Apakah aku tidak lagi merasakan apapun ketika hampir membunuh orang lain karena aku sudah menjadi tengkorak?", pikir Elos sedikit ragu di hatinya.
Tapi Elos tidak banyak berpikir lagi, ia mengambil pedang milik pemimpin tersebut dan bergegas maju menuju seorang anggota kelompoknya lainnya.
Walaupun Elos sebelumnya tidak pernah memakai pedang tapi ia merasa bahwa ia bisa menebas atau mengendalikan pedang ini dengan mudah, Elos yakin semua ini terjadi atas bantuan pekerjaan Pendekar Pedang Kematian dan Kehidupan miliknya yang membuat Elos menjadi lebih ahli memakai pedang.
"Menjauh, monster!", teriak orang yang menjadi target Elos selanjutnya, ia sudah ketakutan terhadap Elos yang menghancurkan wajah pemimpin mereka tanpa ragu sampai hampir mati.
Orang tersebut menebas pedangnya menuju Elos, tapi Elos menghindarinya dengan mudah dan menebas tangan pria tersebut.
"Slash!".
Tangan pria tersebut yang memegang pedang tiba-tiba terlempar dan jatuh ke tanah, pria tersebut menatap tangan kanannya yang hilang penuh rasa tidak percaya "Apa?".
Ketika ia benar-benar sudah memastikan bahwa tangannya hilang serta darah terus berterbangan dari tangannya itu, ia memegang tangannya yang sudah hilang dan terus berdarah sambil berlutut kesakitan "Aaaaa!".
Suara kesakitan bergema di guild petualang itu, Elos tahu bahwa orang tersebut sudah tidak bisa bertarung lagi sehingga ia melihat 2 rekan mereka yang lain untuk kembali bertarung.
Tapi 2 orang yang lain juga sudah dikalahkan Riona, tindakan Riona tidak kalah berdarah dari tindakan yang dilakukan Elos.
"Kelompok petualang rank 9 terkuat di kota ini kalah dari anak baru?", kata semua orang di guild penuh kebingungan.
Meskipun sama-sama rank 9, tapi sebagai kelompok terkuat maka 4 pria tersebut tidak pernah kalah dari rank 9 lain di kota ini kecuali ketua guild yang memiliki kekuatan rank 8. Oleh karena itu, mereka terkejut terhadap kemenangan Elos, apalagi Elos dan Riona masih rank 9 juga.
Melihat tatapan terkejut semua orang, Elos menyimpan pedang yang ia ambil dari pemimpin tersebut dan tidak berencana mengembalikannya, Elos sekarang belum memiliki pedang sehingga tidak ada salahnya memakai pedang ini.
"Ayo pergi dari sini", kata Elos ke Riona, mereka sudah membuat terlalu banyak keributan disini sehingga tidak baik untuk mencari informasi dari guild petualang, lebih baik mencarinya di tempat lain.
Belum lagi guild mungkin tidak mengizinkan pertarungan sekejam ini di tengah-tengah markas guild, jadi lebih baik pergi sebelum ketua guild datang.
Bagaimanapun masih ada perbedaan antara rank 8 dan 9, apalagi pengalaman pertarungan Elos dan Riona masih sangat sedikit yang membuat kemungkinan mereka kalah dari ketua guild jauh lebih besar daripada menang.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 297 Episodes
Comments
Hades Riyadi
Lanjutkan Thor 😀💪👍👍👍
2023-06-06
0
Hades Riyadi
Joss markojos tindakannya 😛😀💪👍👍👍
2023-06-06
0
EL CASANDRA
😂😂 telat banget reaksinya
2022-04-07
2