14

Tidak terasa seminggu sudah Keysa bekerja di rumah keluarga bu Widya, selama itu pula Keysa dan Alif selalu saja bertengkar.

Bahkan bu Widya sendiri sampai angkat tangan menghadapi tingkah mereka berdua.

" Mah Keysa mana.. ? " tanya Alif ketika berpapasan dengan mamah nya.

" Mamah nggak tahu sayang, biasanya sih jam segini dia lagi di mushola, coba kamu cari aja kesana.. " kata mamah sambil tersenyum

Alif pun pergi mencari Keysa di mushola saat dia sampai di mushola dia mendengar Keysa sedang mengaji dan suara nya terdengar sangat merdu sekali.

Alif sampai terbawa suasana, saat dia tersadar Keysa telah selesai dan kini sedang merapikan mukena yang di pakainya barusan.

Keysa berbalik dan melihat Alif juga sedang melihat ke arahnya.

" Ada apa mas Alif kesini.. ? " tanya Keysa ketus

" Ini tolong loe setrikain, gue mau pake buat entar malam.. " jawab Alif tidak kalah ketus

Keysa pun mengambil baju dari tangan Alif lalu segera pergi meninggalkan nya.

" Keysa nanti sore kamu kerja di cafe apa tidak.. ? " tanya bu Widya

" Kebetulan hari ini saya libur bu.. ada apa ya.. ?" tanya Keysa heran

" Kebetulan kalau begitu nanti malam rekan bisnis papah nya Alif mau makan malam disini kamu bisa kan pulang nya agak maleman.. ? " tanya bu Widya

" Iya bu nggak apa - apa, hari ini saya akan pulang agak malam.. " jawab Keysa sambil tersenyum

Tidak terasa malam pun datang, tamu yang sejak tadi di tunggu sudah datang juga, mereka saling memperkenalkan anak mereka masing - masing.

" Sebentar ya saya tinggal dulu sebentar.. " pamit bu Widya kepada para tamu nya.

" Iya silahkan.. " jawab mereka bersamaan

Bu Widya pun segera berjakan ke arah belakang dan segera memanggil Keysa.

" Keysa tolong kamu bikinin minuman sama bawa beberapa cemilan buat tamunya bapak ya.. " perintah bu Widya

" Baik bu, bu maaf tamu nya berapa orang ya.. ? " tanya Keysa

" Kamu bikin saja enam gelas ya.. "

" Baik bu nanti saya antarkan keruang tamu.. " kata Keysa yang langsung bekerja

Setelah menunggu cukup lama akhirnya Keysa datang juga dengan membawa minuman dan saat dia sampai di ruang tamu dia sangat terkejut dengan apa yang di lihatnya tanpa sadar dia menjatuhkan gelas berisi minuman itu ke lantai.

Sontak semua orang yang ada di ruangan itu melihat ke arahnya.

" Keysa kamu kenapa.. ? " tanya bu Widya sambil berjalan ke arahnya

" Naaf bu saya tidak sengaja, biar saya bersihkan dan ganti yang baru.. " kata Keysa sambil mengambil pecahan gelas yang berserakan di lantai.

Pada saat Keysa sedang membersihkan pecahan gelas tangan nya tidak sengaja tergores.

" Aaaawwww... " teriak Keysa

Alif dan rekan bisnis pak Alek langsung berdiri menghampiri Keysa.

Alif berdiri mematung ketika melihat tamunya sangat khawatir dengan keadaan Keysa.

" Kamu nggak apa - apa nak.. ? " tanya tamu itu

" Saya tidak apa - apa, permisi saya mau kebelakang.. " jawab Keysa ketus sambil berlari ke arah belakang.

Sesampainya di dapur Keysa langsung menangis, dia tidak menyangka hari ini bisa bertemu dengan ayahnya, orang yang sudah lama sekali dia benci dan rindukan.

" Key, kamu baik - baik saja sayang.. ? " kata ayah Keysa yang langsung menyusul Keysa ke dapur

Keysa buru - buru menghapus air matanya dan segera berbalik melihat ke arah suara.

" Saya baik - baik saja anda tidak perlu khawatir.. " kata Keysa dengan nada dingin

" Keysa kenapa kamu harus kerja seperti ini apa uang yang ayah kasih itu kurang, kamu hanya perlu sekolah tanpa harus bekerja begini, apa bunda kamu tidak mampu membiaya kebutuhan sehari - hari kamu.. ? " tanya ayah heran

" Benar - benar wanita itu padahal ayah tiap bulan sudah membayarkan uang sekolah kamu yang mahal itu, dia cukup bekerja untuk makan kamu dan dia saja tidak perlu meminta kamu bekerja seperti ini.. " tambah ayah lagi

" Pak Arman yang terhormat, anda mengatakan ini seolah - olah anda perduli dengan saya, kemana saja anda selama ini. Apa anda masih ingat kalau ada saya, putri anda yang masih butuh kehadiran anda.. tapi seperti nya anda sudah lupa dengan saya, anda sudah bahagia dengan keluarga baru anda, lalu kenapa sekarang anda menanyakan uang anda kembali.. uang yang hanya anda berikan beberapa bulan setelah kami pergi dari rumah.. asal anda tahu selama ini saya hidup dari hasil keringat saya sendiri tanpa sepeser pun uang dari anda..

.... dan satu lagi bunda tidak pernah meminta saya untuk bekerja, ini murni keinginan saya sendiri. Saya mohon anda jangan pernah menjelek - jelekan bunda lagi di hadapan saya... sekarang tolong tinggalkan saya, saya harap ini pertemuan kita yang terakhir.. " Keysa pun langsung membalikan badan

Dia tidak menyangka ayah nya bisa berbicara seperti itu, pak Arman yang mendapat penolakan dari Keysa merasa sangat sedih, memang dia juga salah seharusnya dia juga menemui Keysa di saat ada waktu luang, biar bagaimana pun Keysa juga masih putrinya.

Di balik tembok ada seseorang yang sedang mendengarkan pembicaraan mereka, tadinya dia akan meminta Keysa untuk menyiapkan makan malam tapi dia malah mendengar hal yang tidak terduga.

Setelah ayahnya pergi, Keysa langsung menangis dia sangat kecewa terhadap ayahnya itu.

" Key sangat kecewa sama ayah, Key benci ayah. Key benci wanita itu, Key benci.. hiks... hiks... "

Alif mendekat dan memberikan sapu tangan kepada Keysa, Keysa melihat Alif sudah ada di hadapannya dia pun langsung menghapus air matanya dengan kasar dan langsung berdiri.

" Mas Alif ada apa kesini.. ? " tanya Keysa

" Kamu tenangin diri aja dulu di sini, nanti kalau kamu sudah merasa baikan mamah minta kamu siapkan makan malam.. " kata Alif yang mulai merubah kata ' loe ' dengan ' kamu '

" Iya mas sebentar lagi makanan nya akan saya siap kan.. " Keysa pun langsung pergi keruang makan dan segera menyiapkan makan malam untuk keluarga bu Widya dan juga tamunya

Terpopuler

Comments

Vanni Maulida

Vanni Maulida

nggak sadar apa ayahnya

2020-10-09

2

maura shi

maura shi

tuhkn bener firasat q

2020-07-31

1

maura shi

maura shi

firasat q g enk deh,keknya arman deh

2020-07-31

0

lihat semua

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!