10

Hari ini adalah hari pertama Keysa bekerja, sepulang sekolah dia langsung pergi ke cafe sesampainya disana dia langsung menemui mbak Jihan.

" Assalamualaikum mbak.. " sapa Keysa

" Waalaikum salam.. eh Key kamu sudah datang.. "

" Iya mbak sudah.. Kalau boleh tahu tugas saya apa ya mbak..? " tanya Keysa

" Ayo kamu ikut saya.. "

Mereka pun mulai pergi ke belakang.

" Rina " panggil mbak Jihan pada salah satu pegawainya.

Rina pun datang

" Iya mbak.. "

" Rina kenalkan ini Keysa mulai hari ini dia bekerja disini, tolong kamu kasih dia baju sama kasih tahu juga apa pekerjaannya disini.. " perintah Jihan

" Baik mbak.. " jawab Rina sambil tersenyum

" Kamu ikut Rina, nanti dia akan mengajari kamu bagaimana cara melayani tamu dan yang lainnya.. "

" Iya mbak terima kasih.. "

Keysa dan Rina pun mulai berjalan ke tempat karyawan biasa ganti baju.

" Aku Rina.. selamat datang di cafe bunga.. " kata Rina sambil mengulurkan tangannya

Keysa pun menyambut tangan Rina dan memperkenalkan diri.

" Keysa, terima kasih saya harap kakak bisa membantu saya.. "

" Ya sudah ini kamu ganti baju dulu saya tunggu di depan... " Rina pun memberikan baju seragam untuk Keysa setelah itu dia pun meninggalkannya.

Setelah Keysa berganti baju dia segera menemui Rina kembali, hal yang pertama Rina lakukan adalah memperkenalkan Keysa kepada pegawai yang lain.

" Teman - teman ini Keysa mulai hari ini dia kerja disini dan Keysa kenalin di sini ada Sarah, Haikal, Sandy, Ana dan Iki.. " kata Rina sambil menunjuk satu persatu teman - temannya.

" Ada satu lagi teman kita namanya Santi tapi hari ini dia kebetulan sedang tidak masuk, Ana, Santi, Sarah, dan Iki ini bagian pagi dan sekarang giliran kita yang mulai bekerja mereka akan pulang.. " jelas Rina

Keysa pun hanya mendengarkan penjelasan Rina barusan, setelah memperkenalkan Keysa kepada teman- temannya yang lain Rina pun membawa Keysa kedepan.

Dia akan mulai mengajari Keysa bagaimana caranya melayani konsumen yang datang.

Setelah di rasa Keysa sudah mulai bisa barulah Rina melepasnya sendiri.

Keysa sangat senang ternyata berada di tempat kerja itu menyenangkan, tadi malam dia sempat khawatir tapi sekarang setelah dia bertemu dengan teman - teman kerja yang baik - baik kepadanya semua rasa khawatir itu hilang begitu saja.

☆☆☆☆☆☆☆☆

Tidak terasa sudah 3 bulan Keysa bekerja di cafe ini, bunda juga sekarang sudah bekerja menjadi asisten rumah tangga di sebuah rumah yang tidak jauh dari tempat mereka tinggal.

Sekarang Keysa tidak pernah lagi memikirkan tentang ayahnya yang sudah tidak membiayainya lagi.

Karena hari ini sekolah libur jadi Keysa bekerja dari pagi sampai sore, jam 3.30 sore Keysa sudah keluar dari tempat kerja.

Dia pun memutuskan untuk mampir dulu ke taman, sudah lama sekali dia tidak kesana.

Tidak jauh dari taman Keysa pun melihat ada penjual aromanis.

Jadi dia pun memutuskan untuk membelinya terlebih dahulu.

Keysa membeli satu bungkus aromanis dia tersenyum ketika mengingat kalau dulu ayahnya sering membelikan aromanis ini.

Di saat yang bersamaan ada sebuah sepeda yang menabrak Keysa sehingga membuat tubuh Keysa terjatuh ketanah.

" Awww.. hei kalau jalan hati - hati dong.. ini jalan kan buat umum.. " kata Keysa kesal sambil membersihkan bajunya yang kotor.

Sedangkan orang yang menabrak Keysa hanya diam saja tanpa ada niat meminta maaf.

" Eh malah diem lagi minta maaf kek.. nggak punya mulut ya.. " kata Keysa

" kalau loe tahu ini jalan umum kenapa nggak hati - hati.. malah asyik sendiri.. " Setelah mengatakan itu dia pun segera pergi meninggalkan Keysa.

" Iih dasar orang aneh, dia yang nabrak, gue yang kena marah nyebelin.. "

Keysa pun memilih untuk segera pulang, sesampaimya dirumah dia melihat bunda juga sudah pulang.

" Assalamualaikum.. " salam Keysa lalu mencium tangan bunda nya

" Waalaikumsalam.. baru pulang sayang.. ? "

" Iya bun.. " Keysa pun duduk di samping bunda

Bunda melihat baju Keysa kotor karena penasaran bunda pun akhirnya bertanya.

" Loh Key baju kamu kenapa ko kotor gini.. ? "

" Oh itu bun tadi pulang kerja Keysa mampir dulu ke taman eh nyampe sana ada orang yang lagi bawa sepeda kenceng banget dan nabrak Keysa deh.. " kata Keysa

" Tapi kamu nggak apa - apa sayang apa ada yang luka.. ? " tanya bunda sambil melihat putrinya itu

" Keysa nggak apa - apa kok bun, bunda tenang aja.. "

" Syukurlah kalau kamu nggak apa - apa, lain kali kamu harus lebih berhati - hati lagi ya.. "

" Iya bunda.. ya sudah kalau gitu Keysa mau ke kamar dulu ya.. "

Keysa pun lalu pergi ke kamarnya dia merebahkan tubuhnya di atas kasur sambil terus menatap langit - langit kamarnya.

Dia tidak menyangka akan hidup seperti ini, dulu apa pun yang dia inginkan pasti akan terkabul dengan cepat, bahkan untuk makan saja dia tinggal makan tanpa harus bekerja terlebih dahulu.

Tapi sekarang semuanya harus dia kerjakan sendiri dan dia juga harus bekerja keras, tapi Keysa tidak merasa menyesal sama sekali dia malah bahagia dengan kehidupannya sekarang.

Karena lelah Keysa pun mulai terlelap.

Terpopuler

Comments

Narti Rahayu

Narti Rahayu

cerita nya bagus

2023-10-20

0

putrindrani

putrindrani

Lanjut

2020-06-05

1

Fatimah

Fatimah

😊😊😊 semuga gak ada masalah lg buat keysa

2020-05-04

1

lihat semua

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!