bunyi patah-patah kembang api terus terdengar di telinga. warna merah menyala-nyala menghiasi dunia yang monoton. Asap hitam di malam yang gelap membuat seperti dunia ini sangat sedih...oke, Mari kita berhenti di sini.
JELAS-JELAS HUTAN TERBAKAR SEKARANG!!! LU MASIH PUNYA WAKTU UNTUK PUITIS HA?!
Roland sekarang sangat panik. tapi memangnya apa yang dia bisa lakukan?
Hutan terbakar dengan sangat cepat, bahkan langit yang gelap terus bertambah gelap dengan tambahan asap bewarna hitam.
melihat pohon baru terus terbakar dengan seiringnya waktu. entah kenapa Roland merasakan perasaan tidak berdaya muncul di dalam lubuk hatinya.
Roland duduk meringkuk sambil menatap kosong ke cakrawala.
"Well...Aku seharusnya tahu ini akan terjadi. kalau di lihat baik-baik, pemandangan ini cukup indah."
api terus berkobar membakar pohon di sekelilingnya, entah kenapa Roland mengingat saat-saat masa campingnya dulu.
Saat itu Roland berhasil menyalakan api dengan kayu seperti yang pernah di ajarkan senior. Mungkin karena api itu di buat pakai kayu untuk pertama kalinya, Roland sangat bersemangat dan terus menimbun dengan daun kering untuk membuatnya tetap menyala.
Saat tumpukan daun sudah sangat besar, tiba-tiba muncul angin kencang yang meniup tumpukan daun yang terbakar.
Daun-daun terbakar langsung jatuh di dekat batang pohon dan rerumputan. Mungkin saat itu lagi kemarau, hutan terbakar dengan sangat cepat. yang membuat seluruh orang yang mengikuti camping panik.
Roland: "..."
Sepertinya...aku telah membakar hutan 2 kali?
___
Masih menatap kesurupan mengingat masa-masa mudanya, Roland langsung teringat bahwa semua kelereng kuning yang dia kumpulkan telah terkubur ke dalam lubang tanah dekat bangunan rumah.
Meskipun dia mempunyai buku kitab untuk menyerap kelereng kuning. buku kitab masih tidak bisa menyerap semua kelereng sekaligus. jadi, Roland mulai mengubur sisa kelereng kuning di bawah tanah dekat tempat berburu tadi.
Aku harap kelereng kuning bisa tahan dari kobaran api. jika tidak, Roland akan menjadi gila.
Roland menghela nafas dengan berat dan menunggu nasib seperti apa yang menantinya.
Pada akhirnya, Roland mulai melihat Ketapel yang ada di tangannya saat ini.
Di dunia gelap, tidak ada sama sekali jejak perabotan buatan tangan manusia muncul di sini. yang ada, cuman bangunan tempat tinggal roland yang muncul ketika datang ke dunia gelap.
Ketapel adalah buatan tangan manusia kedua yang dilihat Roland sejak muncul di dunia gelap. Selain itu, benda ini jatuh dari tikus gelap yang sudah dibunuh bella. Sudah jelas benda ini tidak sederhana kelihatannya.
Roland mulai mengamati Ketapel yang ada di tangannya. Ketapel ini terbuat dari kayu yang tidak diketahui, berbentuk Y dan bewarna hitam. dan di pentilnya memiliki karet yang sangat elastis terpasang di kedua sisi kayu. dan terdapat semacam kulit yang tidak di ketahui menempel di ujung karet.
Roland mencoba untuk menempelkan batu di tempat kulit lalu menembakkannya. tapi, itu tidak berguna sama sekali.
Meskipun karet ini saat di pegang ditangan sangat elastis, saat mau ditarik, tiba-tiba karet ini menjadi sangat keras. sehingga, seberapa kuat dan keras Roland menariknya, ketapel yang berada ditangan Roland tidak bergerak sama sekali.
Roland kelelahan dan bingung apa yang harus di lakukannya sekarang. Tiba-tiba sebuah gagasan konyol muncul di benak Roland.
Bagaimana jika benda ini di kontrak buku kitab setan?
Semakin lama Roland memikirkannya semakin bagus ide itu di dalam pikiran Roland.
Roland memanggil buku kitab dan mulai mengontrak ketapel ke dalam buku. Buku kitab langsung bersinar warna hitam dan muncul tentakel dari halaman buku yang dimana mulai menyeret ketapel ke dalam halaman buku.
Melihat hal ini Roland sangat senang, dan menunggu buku kitab selesai mengontrak ketapel.
Tiba-tiba muncul sebuah kenangan di dalam benak Roland. anak-anak kecil tertawa bahagia... memegang ketapel dengan penuh kasih sayang... hamster melihat mereka dengan mata ketakutan... hamster memohon belas kasihan untuk hidup... anak-anak mulai menembak ketapel sambil tertawa riang.
Entah kenapa Roland ingin menangis melihat adegan semacam ini. dan penghelihatan Roland sebelum gelap adalah melihat kobaran api yang mengelilinginya di semua sisi.
___
Roland terbangun dari sofa dan berdiam diri cukup lama. dia tidak bisa berkata apa-apa tentang yang dilihatnya barusan.
Kebahagiaan yang begitu murni dari anak-anak, serta meminta belas kasihan untuk hidup dari hamster.
"..."
"DASAR BOCAH BRENGSEK!!! MENTANG-MENTANG KALIAN MASIH KECIL!! MULAI BERANI UNTUK MENYIKSA BINATANG!!! JIKA AKU MENEMUKAN KALIAN SEMUA!! AKU AKAN MEMBERITAHU KALIAN APA YANG LEBIH MENAKUTKAN DARIPADA KEMATIAN!!!"
Roland terus berteriak dan mengumpat bahasa kotor dengan cukup lama.
Pada akhirnya, Roland langsung tenang dan memikirkan kondisinya saat ini. Roland tahu bahwa dia sekarang cukup tidak normal.
Kemarahan tadi sangat jelas, sampai ingin menemukan seorang bocah di luar dan merobeknya menjadi beberapa bagian.
Roland mencoba meditasi untuk memenangkan pikiran dan jiwa.
Setelah 2 jam meditasi, Roland akhirnya tenang. Meskipun kalau mengingat kenangan tadi, masih membuatnya marah.
Roland memikirkan kenangan tadi dengan baik-baik. Kenangan itu muncul saat setelah Roland mengontrak ketapel dengan buku kitab setan. di tambah dengan ketapel yang di lihat tadi, Roland sudah tahu dengan jelas bahwa ingatan milik siapa...
Ingatan tadi milik Hamster hitam...
"haaaaa....."
Roland menghela nafas dengan berat, walaupun aku tidak tahu bagaimana hamster itu bisa mendapatkan ingatan semacam ini... itu pasti hal yang sangat menyakitkan.
Hamster hitam yang menurut Roland sebagai musuh bebuyutan telah berubah menjadi rasa simpati. Roland merasa bersalah karena telah membunuh semua ras dan saudara hamster hitam.
Setelah sekian lama untuk merenung. Roland bangkit dari sofa dan langsung menuju kamarnya sendiri.
Roland mengeluarkan buku kitab dan langsung membalikannya ke halaman satu. halaman ke dua sekarang semuanya bewarna hitam pekat dan Roland tidak berniat untuk melakukan apapun untuk saat ini.
Roland mulai menyalurkan energi ke halaman pertama dan memanggil Bella.
Bella keluar dari buku kitab dan langsung terbang ke atas, mengacaukan semua barang yang ada di kamar Roland.
"BELLA TENANGLAH !!!"
"KURRTTT!!!"
Bella berkicau dengan sangat keras sampai membuat telinga Roland sakit.
Ketika mendengar suara teriakan Roland, Bella langsung tenang dan melihat sekeliling. di sini bukan lagi dunia gelap. Bella bisa melihat matahari menjulang tinggi dari balik jendela dan tidak ada lagi hamster yang akan membunuhnya ketika bertemu.
Akhirnya Bella rileks dan menghentikan kepakan sayapnya. Roland menangkap Bella yang jatuh dari ketinggian, kedalam pelukannya sendiri.
Melihat mata Bella yang rileks seperti tidak ada musuh lagi di sini, Roland mulai membenci dirinya sendiri.
Ini adalah hari yang terburuk yang pernah ada.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 151 Episodes
Comments