Musim semi telah berlalu dan musim gugur akan datang, tak terasa satu tahun telah berlalu begitu saja.
Pada tahun 2458 kalender cahaya, proses pembangunan pabrik peleburan besi sudah mencapai progres 90% dari target 95%.
10% yang tersisa di perkirakan akan rampung dalam waktu 2-3 bulan ke depan.
Arthur melihat kawasan pabrik peleburan besi yang hampir rampung. Luas total kawasan pabrik tersebut 50.000m² dengan di bagi menjadi berbagai area.
Area pertama adalah area pusat pabrik peleburan besi berdiri, area kedua area gudang bahan baku, area ketiga area bahan jadi dan area keempat area tempat tinggal para pekerja.
Untuk sementara pabrik peleburan besi sudah bisa beroperasi dengan kapasitas 50% produksi.
Berbagai gerobak mengangkut bahan baku besi kasar dari arah area pertambangan sekitar 3 - 5 km dari lokasi pabrik.
Di arah sebaliknya, arah kota Wales berbagai bahan jadi baik berupa pig iron maupun besi batangan.
Untuk dapat memproduksi baja harus menunggu konstruksi pabrik selesai 100%.
Baja adalah logam paduan berbahan dasar besi atau juga di sebut besi tempa.
Besi murni mempunyai sifat yang kurang kuat dan mudah berkarat, namun memiliki tingkat keuletan yang tinggi.
Logam besi pada baja dipadukan dengan beberapa elemen lainnya, termasuk unsur karbon untuk memodifikasi karakteristiknya.
Pabrik peleburan besi yang dirancang arthur menggunakan proses Bessemer untuk dapat memproduksi baja menjadi industri berat.
Proses Bessemer adalah proses industri berbiaya rendah pertama untuk memproduksi massal besi baja dari cairan pig iron sebelum adanya pengembangan tungku bara terbuka.
Prinsip proses utamanya adalah menghilangkan kotoran dari besi dengan menggunakan reaksi oksidasi dengan peniupan udara kedalam cairan besi yang meleleh. Oksidasi juga meningkatkan suhu dari massa besi tersebut dan menjaga besinya tetap berbentuk cair.
Menurut arthur kapasitas produksi baja yang dapat dihasilkan dalam sebulan pabrik yang dia rancang berkisar 100 kg perbulan.
Maka dalam setahun akan menghasilkan 1 ton baja tempa jika pabrik beroperasi secara maksimal.
Arthur sendiri tidak akan memasarkan produk baja ke luar wilayah, melainkan di gunakan dalam kebutuhan negeri. Seperti perlengkapan senjata dan pelindung tubuh serta benteng pertahanan yang memerlukan bahan baku baja.
Arthur hanya akan menjual pig iron dan besi batangan ke luar wilayah. Untuk perlengkapan dan senjata berbahan besi halus juga akan di jual ke luar wilayah dengan kapasitas kecil.
"Bagaimana mahakarya yang saya rancang pak douglas?" tanya arthur dengan wajah bangga.
"Ini memang mahakarya yang paling indah di dunia ini. Mahakarya yang bahkan kerajaan besar dan kekaisaran tidak bisa ciptakan. Sebagai salah satu pencetus ide dan sejarah saya sangat tersanjung," jawab pak douglas dengan wajah seperti pemuja dewa tempa fanatik yang shaleh.
"Ini belum seberapa pak douglas, masih banyak mahakarya dan keajaiban yang akan datang. Saya harap pak douglas ikut membantu membuat mahakarya yang lebih hebat lagi," kata Arthur dengan senyuman.
"Saya akan menantikan itu nak!" jawab pak douglas.
...----------------...
Waktu berlalu begitu saja kini usia arthur menginjak 12 tahun lewat 3 bulan bertepatan dengan selesainya pembangunan pabrik peleburan besi terbesar di benua.
Berbagai elemen masyarakat kelas atas berkumpul di depan gedung operasional pabrik peleburan besi.
Termasuk walikota Wales, dewan Kota Wales, kapten penjaga kota Wales, keluarga bangsawan dan pedagang serta masyarakat sipil kota Wales.
Proses peresmian tidak berlangsung lama setelah pidato singkat bapak walikota Wales kemudian acara dilanjutkan dengan dokumen pengesahan pabrik peleburan besi.
[ Ding ~ ]
[ Mission Completed ~ ]
[ Mendapatkan cetak biru senjata Matchlock ]
[ Mendapatkan formula bubuk mesiu ]
[ Mendapatkan 100.000 koin emas ]
[ Mendapatkan 10.000 poin sistem ]
Bunyi sistem terdengar dalam benak arthur.
Kerumunan yang tadinya ramai sekarang menjadi sepi. Khusus hari ini pabrik peleburan besi tidak beroperasi alias libur.
Sementara Arthur juga menyerahkan berbagai berkas laporan.
Untuk laporan anggaran total pengeluaran berjumlah total 12.500 koin emas. Dengan defisit 25% dari anggaran awal yang berjumlah 10.000 koin emas.
Dengan rincian 6.000 koin digunakan untuk membeli bahan baku, 4.500 koin emas digunakan untuk biaya pekerja dan teknisi dan 2.000 koin emas di gunakan untuk biaya operasional sehari-hari dan biaya perizinan.
Untuk laporan waktu estimasi penyelesaian konstruksi meleset 2 bulan dari target yang perkiraan akan rampung di paruh tahun pertama tahun 2458.
Untuk laporan lainnya, laporan kecelakaan pekerjaan berjumlah 5 orang tewas, 11 luka berat dan 21 luka ringan.
Korban meninggal terjadi karena kelalaian pekerjaan saat menebang pohon sehingga arah pohon tumbang mengarah ke rekan yang lainnya dan tertimpa hingga tewas.
Ada karena kesalahan terjatuh dari lokasi konstruksi di ketinggian karena terpeleset dan tidak menggunakan pengaman.
Untuk cidera ringan dan berat terjadi karena berbagai faktor, seperti kesalahan memakai mesin pemotong, memindahkan besi, menuangkan besi cair dan lain sebagainya.
Sementara setelah melihat dan membolak balik laporan pak walikota mengangguk cukup puas.
Laporan yang dikirim cukup cermat dan rinci dari pendanaan, pengeluaran, pembiayaan, waktu pembangunan, kinerja dilapangkan dan laporan kecelakaan.
"Arthur sepertinya kamu sudah bisa menggantikan ayah untuk menjalankan bisnis keluarga, dua proyek besar yang kamu tangani berjalan sukses," kata pak Agris sambil tersenyum.
"Bagaimana bisa ayah, saya masih belum bisa dibandingkan dengan ayah," kata Arthur tersenyum kecut.
"Saya masih pemula, ayah."
"Oke oke, ayah cuma bercanda. Tapi ayah serius 3 - 4 tahun lagi ayah akan pensiun, jadi kamu harus siap menggantikan ayah jika waktunya tiba," kata Pak Agris dengan ekspresi sedikit serius.
"Itu masalah nanti, masih lama ayah," kata Arthur
"Apa ayah pingin segitunya diganti?" tanya retoris Arthur.
"Dasar bajingan, kamu berharap ayah kenapa napa?" kata pak Agris geram.
"Ya enggaklah, tadi bercanda ayah," Kata arthur.
"Ayah bagaimana rencana membangun pos pemeriksaan dan benteng di perbatasan antara 2 kota?" tanya arthur kali ini dengan ekspresi serius.
"Sudah bisa berjalan setelah proyek pembangunan pabrik besi selesai," kata pak Agris.
"Tapi arthur biaya pembangunan benteng dan pos pemeriksaan mencapai 100.000 koin emas untuk perkiraan kasar, itu biaya yang sangat besar untuk kota Wales saja. Paling tidak kota Wales hanya mampu mengeluarkan 20.000 setiap tahun. Jadi pembangunan benteng dan pos pemeriksaan akan di lakukan secara bertahap setiap tahun, " kata Pak Agris.
"Begini ayah, sebaiknya membangun benteng dan pos yang tidak permanen. Karena menurut saya dalam 2 - 3 tahun bakal terjadi kekacauan baik secara internasional maupun regional. Anggaran dapat di kompresi menjadi 30.000 koin emas . Saya dapat mengalokasikan 10.000 koin emas dari hasil pendapatan kedua pabrik," kata arthur.
"Jadi begitu, ayah akan mempercayai intuisi kamu nak," kata pak agris.
"Dalam 2 tahun saya harap pembangunan pos dan benteng sementara bisa rampung " kata Arthur cukup optimis.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 37 Episodes
Comments
👑Queen of tears👑
enggaklah 🤣🤣🤭🙈
2024-06-12
1
👑Queen of tears👑
ingin sih lbih ok thor
arthur bicara formal soalnya
2024-06-12
1
👑Queen of tears👑
brrti Maret y arthur 🤣🤭
2024-06-12
1