Keberadaan Sistem Lainnya

Ekspresi Daffa sulit dijelaskan menggunakan kata-kata setelah dia tau hadiah apa yang didapatkan dari sistem setelah menyelesaikan misi.

Dia tentu saja senang setelah mendapatkan hadiah dari sistem, tapi rasa senang itu terlalu besar, dan kata sangat senang atau terlalu senang masih belum cukup untuk menggambarkan rasa senang Daffa.

Bagaimana dia tidak sangat sangat dan sangat senang kalau mendapatkan sesuatu yang luar biasa dari sistem.

Selain mendapatkan hadiah uang tunai sebesar $20 milliar, dia juga mendapat hadiah yang sangat luar biasa, yaitu hadiah berupaya teknik menciptakan senjata.

Sebuah teknik yang sangat luar biasa karena dia bisa menciptakan senjata apapun dengan cara membayangkan seperti apa wujud senjata itu, dan dia baru saja membuktikan seberapa luar biasa tekni itu.

Dengan mengombinasikan kekuatan tubuh, kekuatan mata dewa dan teknik menciptakan senjata, dengan semua itu siapa yang bisa mengalahkannya?

“Sistem, apa mungkin orang biasa dapat mengalahkanku?” tanya Daffa pada sistem.

[DING...]

[Sangatlah mustahil orang biasa dapat mengalahkan Tuan Rumah, bahkan orang-orang yang sudah terlatih hanya memiliki 0,0001% dapat mengalahkan Tuan Rumah]

“Lalu siapa sekiranya sosok yang saat ini bisa mengalahkanku?” tanyanya penasaran.

[DING...]

[Hanya pemilik kekuatan sistem lainnya yang mungkin dapat mengalahkan Tuan Rumah, apalagi mereka yang sudah lebih dulu memiliki kekuatan sistem jauh sebelum Tuan Rumah]

Kerutan yang begitu salam muncul di kening Daffa setelah dia mendengarkan informasi yang disampaikan sistem.

“Jadi, di dunia ini bukan hanya aku orang yang memiliki kekuatan sistem?” kembali Daffa bertanya dengan rasa penasarannya.

[DING...]

[Di dunia ini ada 10 sosok yang memiliki kekuatan sistem, dan sembilan orang selain Tuan Rumah, mereka telah memiliki posisi yang sangat tinggi dalam kehidupannya]

“Sudah memiliki posisi yang sangat tinggi dalam hidupnya? Bukannya itu membuktikan kalau saat ini mereka sudah lebih kuat dariku?”

[DING...]

[Jarak Tuan Rumah tidak terlampau jauh dari mereka, apalagi Tuan adalah pemilik sistem terkuat yang telah disempurnakan, dengan persentase kesempurnaan mencapai 100 persen]

[Dengan bantuan sistem yang telah disempurnakan, Tuan Rumah bisa tumbuh menjadi sosok yang begitu kuat jauh lebih cepat dari pemilik kekuatan sistem lainnya]

[Tuan Rumah jangan juga melupakan kalau kekuatan sistem milik Tuan Rumah adalah kekuatan sistem paling kejam, dan memiliki fitur tambahan berupa peningkatan kekuatan sistem dengan cara menyerap kekuatan sistem lainnya]

Daffa sampai kesusahan berkata-kata setelah mendengar apa yang baru diucapkan sistematis padanya.

Namun secara tiba-tiba dia tersenyum simpul setelah memahami seluruh ucapan sistem. “Sistem, kamu memang sangat luar biasa!” ucapnya memuji sistem.

[DING...]

[Pujian Tuan Rumah pada sistem terdengar begitu tulus]

[Tuan Rumah berhak mendapatkan hadiah berupa keperkasaan di atas ranjang karena telah memuji Sistem]

[Hadiah sudah menyatu dengan tubuh Tuan Rumah, dan jika Tuan Rumah ingin membuktikan kebenaran dari hadiah itu, sistem sarankan Tuan Rumah menyediakan lebih dari dua wanita karena satu atau dua wanita tidak akan mampu mengimbangi keperkasaan Tuan Rumah]

Daffa melotot lebar setelah mendengar ucapan sistem, dan mengetahui hadiah apa yang didapatkannya setelah memuji sistem. ‘Entah kenapa aku merasa menyesal karena telah memujinya!’ ucapnya dalam hati.

Sistem yang tentu saja mendengar ucapan Daffa sekalipun dia melakukannya dalam hati, sistem tersenyum senang karena berhasil membuat Daffa menjadi pria yang nantinya akan begitu perkasa saat melakukan pertarungan di atas ranjang.

Saat ini Daffa berada di kamarnya, dan terhitung sudah satu jam dia berada didalam kamar setelah kembali dari jalanan.

Masih berada di kamar, Daffa terus menciptakan berbagai senjata dengan cara membayangkan wujud senjata yang sudah dia ciptakan.

Beberapa senjata berhasil dia ciptakan, dan setelah lima belas menit berlalu senjata ciptaannya tiba-tiba saja menghilang.

Melihat senjata-senjata itu menghilang tanpa jejak setelah lima belas menit berlalu, Daffa tau kalau senjata ciptaannya bukanlah senjata yang akan tetap ada.

Nyatanya senjata yang dia ciptakan akan menghilang setelah beberapa waktu berlalu, dan sejauh ini lima belas menit adalah waktu terlama senjatanya bisa digunakan sebelum akhirnya lenyap tak berbekas.

“Sistem, apa aku bisa menambah waktu senja ciptaanmu mempertahankan bentuknya sebelum menghilang?” tanya Daffa pada Sistem melalui pikirannya.

[DING...]

[Tuan Rumah harus meningkatkan level sistem untuk bisa meningkatkan waktu senjata ciptaan Tuan Rumah mempertahankan bentuknya]

“Meningkatkan level sistem? Kalau aku boleh tau sekarang kamu berada di level berapa, dan bagaimana caraku meningkatkan level yang kamu miliki?”

[DING...]

[Saat ini sistem memiliki level 1, dan untuk meningkatkan level sistem Tuan Rumah harus menyerap kekuatan sistem orang lain. Dengan begitu barulah sistem milik Tuan Rumah bisa meningkatkan level]

“Mmm... Ternyata tidak mudah untuk meningkatkan level sistem, dan lagi bagaimana bisa aku menemukan keberadaan pemilik kekuatan sistem lainnya, kalau orang itu menyembunyikan kekuatan sistem miliknya?”

Daffa mulai mengurungkan niat awalnya dimana dia ingin meningkatkan level sistem, setelah tau apa yang harus dia lakukan untuk meningkatkan level sistem miliknya.

[DING...]

[Asalkan pemilik kekuatan sistem lainnya berjarak kurang dari 10 kilometer dari tempat Tuan Rumah, sistem bisa membantu Tuan Rumah menemukan keberadaan orang itu]

Lagi-lagi sistem memberikan jalan keluar yang luar biasa untuk permasalahannya, dan kembali dia bersemangat meningkatkan level sistem miliknya.

Dia sangat penasaran apa yang akan terjadi setelah meningkatkan level sistem, dan itu menjadi salah satu alasan dia ingin segera meningkatkan level sistemnya.

“Apa sekarang kamu merasakan keberadaan pemilik sistem lainnya di jarak 10 kilometer dari tempat ini?” tanya Daffa pada sistem.

[DING...]

[Tidak ada pemilik kekuatan sistem lainnya di jarak 10 kilometer dari tempat ini. Kemungkinan mereka berada di jarak yang lebih jauh, dan Tuan Rumah harus bepergian ke banyak tempat untuk bisa menemukan keberadaan pemilik kekuatan sistem lainnya]

Daffa menganggukkan kepalanya pelan saat mendengar ucapan sistem. “Setelah aku memiliki kelompok Mafia yang sangat kuat, aku akan mulai bepergian ke banyak tempat, dan secepatnya menemukan keberadaan orang pemilik kekuatan sistem lainnya!” ucapnya.

Menyudahi pembicaraan dengan sistem setelah tau apa yang ke depannya akan dia lakukan, Daffa memutuskan keluar dari kamarnya, dan begitu keluar di bari sadar jika hari sudah berubah menjadi senjata, yang mana tidak lama lagi akan datang gelapnya malam.

“Malam ini merupakan malam bulan purnama, dan itu adalah waktu yang cocok untuk mengajak para serigala jalan-jalan malam ke hutan,” ucap pelan Daffa, dan cepat dia melangkahkan kaki menuju tempat tinggal para serigala peliharaannya.

Belasan serigala menghampirinya begitu Daffa sampai di tempat tinggal mereka, dan dari belasan serigala, malam ini dia akan jalan-jalan bersama empat dari mereka.

“Semoga malam ini aku mendapatkan teman baru untuk kalian!” ucap Daffa, dan setelah menghabiskan waktu hampir satu jam bermain dengan belasan serigala peliharaannya, dia memutuskan kembali ke dalam Mansion karena malam sudah datang, dan segera mungkin dia bersiap pergi ke dalam huta.

...----------------...

“Bos, kamu mau pergi kemana?” tanya Jayden yang melihat Daffa telah siap pergi meninggalkan Mansion.

“Aku ingin pergi menjelajahi hutan di belakang Mansion, sambil mengajak jalan-jalan serigalaku,” jawab Daffa begitu tenang. “Apa ada yang ingin ikut denganku?” tanyanya pada Jayden, Brandon dan Markus, yang mana ketiganya sedang berkumpul di ruang tengah Mansion.

Jayden menjadi orang pertama yang mengatakan ingin ikut, lalu disusul Brandon yang juga ingin ikut.

Markus tidak ikut karena dia ingin melakukan latihan malam dengan anggota baru yang sejak siang ini mulai tinggal di Mansion dan mendapatkan pelatihan.

Pergi ke ujung halaman belakang yang telah dirubah menjadi rumah untuk para serigala, Jayden dan Brandon tidak lagi takut dengan para serigala setelah mereka membuktikan seberapa jinak para serigala peliharaan Daffa.

Jika awalnya Daffa hanya ingin membawa keluar beberapa serigala peliharaannya, kini semua serigala peliharaannya bisa ikut jalan-jalan.

Daffa mengamankan tujuh ekor serigala di tangannya, sedangkan sisanya dibagi rata antara Jayden dan Brandon.

“Mari jalan-jalan malam di hutan, dan aku ingin membawa pulang beberapa teman baru!” ucap Daffa sambil tersenyum senang, sementara Jayden dan Brandon, keduanya tiba-tiba memiliki firasat buruk setelah mendengar Daffa ingin membawa pulang beberapa teman baru.

Terpopuler

Comments

Miku

Miku

sistem tersenyum? sistem punya bentuk fisik di sini???

2024-01-01

0

Jimmy Avolution

Jimmy Avolution

ayo...ayo

2023-12-28

0

Inyoman Raka

Inyoman Raka

bukannya sistim itu berdampingan 1dan lainnya

2023-12-20

1

lihat semua

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!