Hanya membutuhkan waktu 30 menit, sampai lah mereka di sebuah mansion yang sangat megah. Pagar tembok tinggi dengan pintu gerbang bercorak persia di warnai kuning emas.
Setelah melewati pintu gerbang, di kanan kiri ada taman bunga, serta pepohonan. Ada juga beberapa patung yang dihiasi lampu dan bisa mengeluarkan air mancur.
"Kita mandi dulu sebentar, kemudian cus lagi" kata Arya ke Dewi.
" hmm.. kelihatannya acaranya resmi ya ?" tanya Dewi,
"Ada deh ", sahut Arya, "Ya udah turun dulu, kita mandi dan ganti baju, ke buru malam", sahut Arya.
Kemudian mereka pun turun dan ketika melewati ruang keluarga, ternyata kedua orang tua Arya sedang menonton TV. "Malam Pi..malam mi..", kata Arya sambil mencium tangan kedua orang tua nya.
"Malam om, malam Tante", sahut Dewi penuh hormat.
"Malam semua, udah pada pulang ya ", tanya Mami Arya.
"Iya Tante, tapi bentar lagi kami akan keluar, si Arya ngajakin dinner katanya ", sahut Dewi sambil tersenyum manja.
"Bagaimana kantor hari ini Arya?", tanya Papi Arya. " No problem pi.., semua lancar, berkas berkas sudah ku pelajari semuanya", kata Arya.
"Baguslah, jika ada kendala, kau harus segera beri tahu papi", lanjut Papi Arya dengan nada santai tapi tegas.
"Baik pi..", "Arya mau mandi dulu ya pi.." lanjut Arya sambil naik ke lantai 2 menuju kamar nya. Begitu pula dengan Dewi.
Saking dekatnya hubungan Arya dan Dewi, mereka pun tinggal satu rumah, kedua orang tua Arya tidak keberatan sama sekali, bahkan mereka sangat senang, karena mansion menjadi ramai penghuni nya.
Maklum saja , Mansion mewah dengan 2 lantai yang luas nya nggak tanggung tanggung. Bahkan di belakang terdapat kolam renang.
Kedua orang tua Arya dan Dewi juga sudah lama saling kenal, bahkan mereka pun diam diam menyetujui jika memang anak mereka berjodoh dan melanjutkan hubungan ke jenjang pernikahan.
Namun mereka tidak mau intervensi dalam hubungan Arya dan Dewi. Mereka sepenuhnya memasrahkan kepada Arya dan Dewi.
Setelah mandi, Dewi menggunakan dress selutut, di tambah riasan minimalis, namun kecantikan nya nggak luntur. Kemudian dia mengambil HP nya untuk memeriksa, siapa tahu ada hal penting.
Entah mengapa, jari nya menekan no kontak Bone, dan langsung berkirim pesan.
D: { aku baru sampai di rumah, kamu apa masih di warung? }
B: { iya aku masih di warung, biasa warung tutup jam 9 }
B: { Jika ada kesempatan, datang lagi ke warung dan jangan lupa bawa teman yang banyak, hitung hitung bantu promosi 😇🙏 }
D: { Pasti aku akan ke sana lagi dan aku akan bantu promo ke semua kenalan ku, karena memang rasanya enak 😋 }
B: { terima kasih ya , spesial buat kamu akan banyak disc menanti }
D: { wah terima kasih, aku mau di ajak dinner sama temanku malam ini, sebenarnya mau aku ajakin ke Bonefood, tapi ternyata dia udah reservasi di tempat lain. Jadinya next time ya }
B: { Baiklah tidak apa apa, next time aku tunggu, jangan lupa berkabar }
D : { Oke }
Dewi pun memasukkan HP nya ke dalam tas ,dan bergegas turun untuk menemui Arya di bawah. Entah mengapa, dalam benak Dewi, dia kepikiran terus dengan Bone, walaupun pertemuan mereka sangat singkat.
Arya sudah menunggu di bawah, memakai celana hitam berkaos putih, di tutup dengan jas hitam. Walaupun sederhana, kesan elegan tetap ada dalam dirinya.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 112 Episodes
Comments
Tina46
Itu nama jatuh cinta
2023-11-09
0
Kakashi Hatake
Setiap bab memikat perhatian dengan penuh kejutan.
2023-11-03
2