Saat ini Marvel dan Windi sudah berada di dalam perjalanan menuju rumah sakit setelah menikmati sarapan di salah satu warung yang ada di sekitaran tempat tinggal Windi. Marvel melajukan mobilnya dengan kecepatan sedang melewati banyaknya kendaraan yang berlalu lalang pagi itu:m. Suasana di dalam mobil pun terasa hening saat Windi dan Marvel saling diam setelah menutup percakapan mereka tentang pengobatan Ayah Amri di negara S hari ini.
Di dalam diamnya saat ini, pemikiran Marvel terus tertuju pada kejadian beberapa jam yang lalu saat ia tidur di ranjang yang sama dengan Windi dan juga menggunakan fasilitas kamar mandi yang tersedia di rumah Windi.
Walau pun fasilitas yang tersedia di rumah Windi jauh berbeda dengan fasilitas yang sering ia gunakan di apartemen dan rumah kedua orang tuanya, entah mengapa Marvel merasa nyaman saat menggunakannya. Bahkan tidak ada kata mengeluh yang terucap dari bibirnya saat ia menginap di rumah Windi. Yang ada hanyalah rasa syukur karena selama ini ia selalu mendapatkan fasilitas yang sangat layak dan tidak pernah merasa kekurangan.
"Apa nanti kita akan menaiki pesawat yang sama dengan ayah?" Tanya Windi memecah keheningan di antara mereka.
Marvel menoleh pada Windi yang tengah menatap kepadanya. Kepalnya pun mengangguk mengiyakan ucapan Windi lalu kembali fokus pada jalanan di depannya saat ini.
"Aku tidak mungkin menjauhkanmu dari ayahmu." Ucap Marvel lembut.
Windi tersenyum mendengarnya. Ia kembali memanjatkan doa agar perjalanan untuk pengobatan ayahnya nanti akan berjalan dengan lancar tanpa hambatan sedikit pun.
Sepuluh menit berlalu, akhirnya mobil yang dikendarai Marvel telah sampai di depan rumah sakit. Marvel dan Windi segera turun dari dalam mobil. Windi segera masuk ke dalam rumah sakit untuk menghampiri ayahnya, sedangkan Marvel memilih mengampiri seorang pegawai yang telah diutusnya untuk membawa mobil miliknya ke apartemen.
Setelah menyerahkan kunci mobil kepada pegawainya dan menurunkan koper dari dalam mobil, Marvel segera masuk ke dalam rumah sakit menyusul Windi.
"Ayah..." senyuman di wajah Windi terkembang melihat ayahnya yang kini sudah duduk di kursi roda dan didampingi seorang perawat di sampingnya.
"Windi... kau sudah datang, Nak?" Amri tak kalah tersenyum lebar melihat kedatangan putrinya. Windi berjalan mendekat pada Amri lalu mengulurkan tangannya pada Amri.
"Ayah sudah siap?" Tanya Windi.
Amri mengangguk. "Sangat siap." Jawabnya yakin.
Windi tersenyum mendengarnya. Pandangan Amri pun kembali tertuju pada pintu yang kembali terbuka. Dilihatnya menantunya nampak masuk di sana bersama Dara.
"Ayah." Marvel tersenyum menyapa mertuanya lalu mengulurkan tangan untuk bersalaman dengan Amri.
Setelah mendapatkan arahan dari Dokter jika Amri sudah bisa dibawa untuk berangkat menuju bandara, Marvel dan Windi pun segera membawa semua barang-barang milik Amri dan berjalan mengikuti perawat yang sedang mendorong kursi roda Amri.
"Windi, berdoalah setelah hari ini keadaan ayahmu akan jauh lebih baik." Ucap Dara lembut pada Windi yang sedang berjalan di sebelahnya.
Windi mengangguk mengiyakannya. "Saya terus berdoa untuk itu, Dokter." Jawabnya tersenyum.
Dara turut tersenyum mendengarnya. Mereka terus melangkah mengikuti perawat hingga akhirnya berhenti setelah sampai di loby rumah sakit.
Sebuah ambulan nampak sudah menunggu kedatangan mereka di luar pintu rumah sakit. Di depan ambulan, terlihat Mama Belinda, Papa Bagas, Kevin, Daniel dan Dio sedang berbincang-bincang di sana menunggu kedatangan mereka.
***
Lanjut? Jangan lupa berikan vote, like, point, rate bintang 5 ⭐️⭐️⭐️⭐️⭐️ dan komennya dulu, ya.
Sambil menunggu Marvel dan Windi update, silahkan mampir di novel shay yang lagi on going juga berjudul Kita Harus Menikah!, ya🖤
Dan jangan lupa follow IG shy @shy1210_ untuk mengetahui informasi update.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 135 Episodes
Comments
Nailott
semoga pengobatan ayah windi berjalan dg sesuai rencana yg dibuat marvel' Aamiin
2023-09-29
3
Faisal
Terlalu pendek setiap episode-nya.
2022-11-19
2
Eliani Elly
lanjut thor
2022-11-13
2