"Kimi, lakukan saja, tapi jangan sampai dia tahu kalau ini adalah bagian dari rencana mu," Ujar Mike dengan menatap putrinya.
"Baiklah. Pa. tenang saja. aku yakin dengan uang ini kita bisa bayar hutang dengan begitu perusahaan dan rumah kita akan aman-aman saja, setelah berhasil kita bisa mengusir gadis bodoh itu, dengan alasan dia sudah melakukan hal kotor dengan pria lain, aku akan merekamnya dan menyebarnya biar semua orang melihat nya dan aku yakin dia pasti akan menderita seumur hidup," Kata Kimi dengan senyuman sinis.
"Dengan sifat polosnya itu sangat gampang kita pergunakan, jual ke pengusaha kaya dan biar dia melayani mereka semalaman" Lanjut Mike dengan senyuman jahat.
Mobil Jack menuju ke salah satu Night Club nya..
Jack memiliki beberapa buah Night Club di dalam negeri. selain Club 999, Club Holly dan Club Anderson adalah miliknya juga...
Di dalam perjalanan Jack memegang dokumen milik Yivone dia meletak kan di samping tempat duduknya. dengan menatap dokumen itu. David yang membawa mobil bisa melihat reaksi atasannya lewat cermin.
"Tuan, kenapa kita menerima rumah itu,?" rumah itu tidak seharga rumah Mike yang tadi." Ujar David dengan melihat ke arah cermin
"Apakah aku butuh persetujuan mu untuk menerima nya?" Tanya tegas Jack dengan menatap ke arah cermin itu
"Ti-tidak. Tuan, hanya saja aku merasa Yivone Shin dia..." kata David yang terhenti.
"Kenapa ?" tanya Jack.
"Dia agak berbeda dengan Kimi Shin, sepertinya dia gadis polos dan juga sangat muda usianya, dia rela mengorbankan rumah ayahnya demi Pamannya dan aku yakin hatinya pasti sedih."
Jack mengingat saat Yivone mengalir air mata di saat di kediaman Shin, lagi-lagi membuat raut wajahnya berubah..
"Kenapa setiap gadis ini menangis hati ku pasti merasakan seperti di tusuk.? aneh sekali" Batin Jack yang tanpa di sadari dia sangat peduli sama gadis itu
Jack yang selama ini tidak pernah menyukai wanita secara tidak sadar dia telah tertarik pada Yivone, dia mengingat kembali perkataan kimi saat di Night Club.
" Seharusnya aku menyuruh gadis bodoh itu yang datang melayani 5 pria breng*ek itu," kata Kimi yang muncul di ingatannya.
"Apakah Yivone Shin yang wanita itu maksud, kan?," Batin Jack dengan wajah berubah kejam
David yang memerhatikan atasannya itu merasa aneh dengan sikap Tuannya, setiap wanita yang mendekatinya termasuk Kimi pasti akan dapat balasan yang menyakitkan, bahkan saat bicara sama para wanita Jack tidak pernah bersikap lembut, akan tetapi di saat bicara dengan Yivone sikap Jack berubah 90 derajat.ini membuat David bertanya-tanya dalam hatinya.
Jack dan David telah tiba di Club Holly.
Mereka kemudian berjalan ke arah pintu masuk. dan di sambut pengawal penjaga pintu Club itu
"Ketua" Sapa serentak 4 pengawal tersebut.
"Hm" Jawab Jack dengan cuek dan melangkah masuk ke Club.
Para pengawal yang tak lain adalah anggota kumpulan mafia Wolf. Jack memerintahkan beberapa anggota nya untuk menjaga setiap Club miliknya.
Di sisi lain Yivone yang berada di rumah menerima panggilan dari Kimi.
"Hallo. Kak."
"Yivone, aku pusing karena kebanyakan minum tolong datang menjemput ku," Balas Kimi yang di seberang sana
"Baiklah. Kakak ada di mana.?"
"Di club Holly. cepat ya" Balas Kimi yang pura-pura mabuk
"Baiklah. Kak tunggu aku, aku segera ke sana!" Jawab Yivone yang tanpa curiga niat jahat dari Kakaknya itu
Yivone pun tanpa ragu memanggil taksi untuk membawa nya ke Club Holly, sebenarnya bagi Yivone sangat tidak suka untuk pergi ke Night Club akan tetapi demi Kakaknya dia hanya bisa nurut
Taksi telah tiba di Club Holly yang di mana Kimi berada itu, tanpa menunggu lama Yivone langsung melangkah masuk ke pintu besar Club.
Saat masuk ke dalam Club itu di penuhi para pelanggan yang mabukan dan menari-nari serta cahaya lampu berkedip-kedip.
"Hai. cantik" Sapa salah satu pelanggan pria yang melihat ke arah Yivone
Yivone mengabaikan panggilan pria itu dengan fokus mencari keberadaan kimi, kemudian dia melihat Kimi yang sedang duduk di pojokan dengan kondisi mabuk
Di sisi lain Jack dan David yang juga berada di lantai dua Club itu. David memerhatikan seorang gadis yang baru masuk ke dalam Club itu dari lantai atas
"Tuan, bukankah itu Yivone Shin ?" Kata david dengan menunjukan ke arah gadis itu.
Jack yang kemudian menoleh ke arah gadis itu yang sedang berjalan mendekati Kimi yang sedang mabukan.
"Kak, kenapa Kakak minum begitu banyak ? apa Kakak tidak apa-apa ?" Tanya Yivone dengan khawatir.
"Yivone, kau sudah datang. temani aku minum," Ajak Kimi yang menarik lengan yivone dan memberi bir ke tangan Yivone
"Tidak Kak, aku tidak bisa minum, ayo pulang ini sudah malam" Ajak Yivone yang berdiri dan memapah Kimi yang pura-pura mabukan
"Sebentar! Adik ku sayang, kau sudah dewasa kenapa kau tidak coba untuk minum sedikit, ini sangat nikmat rasanya," Paksa Kimi dengan menyodorkan gelas isi bir ke Yivone
"Aku tidak pernah minum. Kak, mari kita pulang saja," Ajak Yivone yang merasa tidak nyaman di Club yang di penuhi dengan para lelaki
Di saat mereka ingin pergi dari tempat itu, mereka di hentikan oleh beberapa pria asing..
"Hei..Nona manis, kalian sendirian?" Kata pria asing itu yang tidak lain adalah suruhan Kimi untuk menangkap Yivone
"Jangan mendekati ku," Teriak Yivone dengan mundur langkahnya.
"Ayolah Nona, mari kita main sebentar kau sangat cantik jika tidak bermain dengan mu ini sangat sayang," Kata pria itu dengan menarik lengan Yivone
"Lepaskan" Teriak Yivone dengan menepis tangan pria itu
"Yivone, kau sudah dewasa coba main saja jangan takut sama mereka," Ujar Kimi yang mendorong tubuh Yivone ke arah pria asing itu
"Tidak. jangan menyentuh ku." Teriak Yivone yang di peluk kuat pria asing itu
"Ayolah. Nona, kau sangat wangi, kita akan bersenang senang."
Teman pria asing itu ketawa dengan merasa senang di karenakan mereka mengira bisa mendapati gadis itu.
"Lepaskan aku" Teriak Yivone dengan mendorong tubuh pria yang memeluk kuat dirinya..
Yivone yang ketakutan sehingga meronta ronta berusaha ingin melepaskan diri, namun tenaga pria itu sangat lah kuat sehingga Yivone tidak berdaya
Kimi yang memberi kode dengan mengedip sebelah mata nya pada pria asing itu, dengan menyuruhnya membawa Yivone pergi ke kamar untuk melayani nya.
"Kakak, tolong aku" Teriak Yivone yang melihat ke arah Kimi yang pura-pura mabuk.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 211 Episodes
Comments
LENY
DUH YIVONE POLOS BENER KIMI DASAR JALANG JAHAT
2024-07-20
0
🍁Angel💃🆂🅾🅿🅰🅴⓪③❣️
Si kimy gila' gk punya perasaan.. tega menjual adik sendiri hadeeh
2023-12-08
1
Aryani Rihi
kenapa nama klubnya klub holy?
sedangkan arti dari holy adalah suci mana ada klub yg suci?
2023-11-17
1