Kim hye jin pov
Apa-apaan orang itu? Kita baru saja bertemu dan dia memperlakukanku seperti aku karyawannya
Untuk apa aku harus menuruti dia untuk menemuinya, tapi...hei...hotel Waldorf, salah satu hotel mewah yang ada di kota ini, selama 4 tahun tinggal di sini aku belum pernah menginjakkan kaki ku ke hotel mewah ini.
Tidak... tidak! aku besok harus ke kampus dan aku telah membuat janji dengan klienku untuk project akhirku
Keesokan paginya aku dikejutkan dengan sebuah sedan bmw hitam yang terpakir di depan dorm ku tinggal, dan seseorang dengan berpakaian hitam memanggil namaku
"Good morning nona kim hye jin, aku ke sini untuk menjemput anda bertemu dengan nyonya"
Oh my god wanita itu benar-benar melakukan persis seperti ucapan dia kemarin
"But...mmhh sorry sir, i can't. aku harus pergi ke kampus hari ini"
"Jika anda menolakknya, aku ragu anda akan baik-baik saja nona, karena nyonya sung tidak suka jika perintahnya ditolak"
What? Apakah dia mengancamku??
"Excusme sir...apakah kamu mengancamku?"
"Tentu tidak nona, saya hanya mengatakan ini sebagai informasi untuk anda"
Aku pun tersenyum aneh dan pergi meninggalkan lelaki 'man in black' itu.
Seperti biasa aku menaiki bus kampusku untuk kuliah yang hadir setiap 5 menit sekali dekat dorm ku
Waktu menunjukkan pukul 10 pagi, dan aku berfokus pada projectku, tentu saja sambil melirik pandangan pada Richard, ia tersenyum padaku saat kami bertatapan
Kyaa...aku ingin teriak tapi aku malu, aku berusaha menutupi wajahku yang memerah
Saat aku menghampiri stella untuk menyerahkan dokumenku, Richard menggenggam tanganku dan meletakkan secarik kertas padaku
'Selesai bekerja part time temui aku besok malam di hotel park hyatt
Ada taman indah di dalam hotel itu, aku bekerja part time disana'
-RICHARD MATTHEW-
Isi secarik kertas itu berisi ajakan kencan, aaaa...betapa senang hatiku
Besok malam aku harus berdandan yang cantik
Aku memberikan kode 'ok' kepada richard, ia pun tersenyum kepadaku
Ohh...senyumannya yang manis itu membuat jantungku berdegup kencang
Tak selang lama senyumanku dihentikkan oleh mrs.smith dengan memanggilku untuk pergi ke ruangan komite
Aku terkejut ketika dia memintaku pergi ke ruang komite, ada apa denganku?, setauku hanya mahasiswa bermasalah yang dipanggil keruang komite
Setelah aku di ruang komite aku bertemu dengan wanita berpakaian coat putih dengan kaca mata berwarna coklat yang hampir menutupi wajahnya
Dan mrs.Smith menyuruhku duduk
"Kim hye jin, aku akan memperkenalkanmu dengan nyonya sung, dia adalah salah satu penyumbang donasi terbesar untuk mahasiswa berprestasi yang mendapatkan beasiswa di universitas ini, ia mengatakan ingin bertemu denganmu, suatu kehormatan untukmu" ucap mrs. smith padaku
Aku mulai menelan salivaku karena tenggorokanku yang terasa kering
"Terima kasih atas perkenalannya mrs.smith, bisakah kau tinggalkan kami berdua di ruangan ini?"
"Ohh baiklah nyonya sung dengan senang hati pakai saja ruangan ini"
Dan mrs.smith meninggalkan kami berdua dan mulai menutup pintu ruangan itu
Deok mi melapas kaca mata cokelat tua yang ia kenakan
"Kenapa kau menolak perintahku hye jin? Aku tidak suka bila ada orang yang menolak perintahku" ucap deok mi
"Karena aku ha.. harus kuliah"
"Aku sudah meminta dosenmu untuk pergi denganku dan meninggalkan kampus ini, urusanku denganmu belum selesai hye jin..."
"Aku tidak memiliki banyak waktu, kau tahu, aku telah kehilangan sejuta dolar tiap 10 menit hanya untuk menghabiskan waktu untuk bertemu denganmu saja hye jin"
"Jika kau adalah mahasiswa baik, yang mendapatkan beasiswa dari kampus ini, setidaknya kau tidak akan menyusahkan pekerjaan orang yang memberi donasi padamu"
Ucapan wanita itu agak menusuk jantungku. seperti tersirat jika aku tidak menuruti kemauannya bisa jadi beasiswaku dicabut oleh nya,
Sial..sayangnya aku hanya gadis miskin yang mengemis beasiswa padanya, tenang hye jin, abaikan gengsimu demi masa depanmu yang gemilang
"Maafkan aku mam...aku tidak tahu jika anda adalah orang yang telah memberikan donasi pada kampus sa.." belum selesai dengan ucapanku, wanita itu meletakkan jari telunjuknya ke bibirku pertanda aku tidak perlu banyak bicara, sontak aku merasa kaget
"Aku tidak perlu ocehanmu, diam dan ikuti aku"
Sung deok mi mulai berdiri dan meninggalkan ruangan itu, dan berpamitan pada mrs. Smith
Di depan ruangan komite, muncul seorang lelaki 'man in black' yang menghadangku di depan dormku yang telah membawa tas ransel milikku
Aku hanya menundukkan kepalaku pada lelaki 'man in black' itu pertanda terima kasih padanya
Di dalam mobil aku hanya diam, tidak bertanya akan ke mana, aku merasa sangat kikuk duduk bersebelahan dengan wanita itu, aku menahan nafasku
Dan tak lama aku telah sampai di tempat tujuan, aku di bawa ke pusat perbelanjaan terbesar yang ada disalah satu kota chicago
Wanita itu memasuki sebuah toko pakaian yang mewah dan mengambil beberapa pakaian dan menyuruhku untuk mencobanya
Saat aku mencobanya di ruang ganti, aku melihat price tag di salah satu pakaian one piece itu, dan membuat ku hampir teriak kencang di ruang ganti, namun kutahan dengan tanganku
What the hell...one piece ini seharga 2000 US dollar?? Sungguh harga yang tidak masuk akal, dan kini pakaian yang tidak masuk akal itu melekat di tubuhku, aku bagaikan cinderella pada abad ini
Tidak hanya one piece itu, wanita itu membelikanku beberapa pakaian dan sepatu mahal lainnya, hingga aku diajaknya ke salon untuk merapikan rambutku dan bermake up
Kini, aku dan nyonya sung deok mi benar-benar sangat mirip
Anggap saja kalian sedang bermain game dan cari perbedaan pada gambar di gadget kalian, nyaris tidak ditemukan perbedaannya
Sung deok mi tersenyum puas dengan melihat penampilanku
"Sekarang kau adalah duplikatku Kim hye jin"
"Umur kita memang berbeda 8 tahun, namun secara fisik tidak ada perbedaan pada diri kita"
"Hari ini cukup sampai di sini saja, bawa barang-barangmu, kau akan diantar oleh anak buahku"
"Berikan ponselmu" ucap nyonya sung padaku dan aku memberikan handphoneku padanya
"Aku telah memasukkan nomer teleponku padamu, selanjutnya tunggu perintah dariku hye jin"
Belum sempat aku merespon kalimatnya, nyonya sung sudah pergi meninggalkanku dan ahjushi 'man in black' membantuku membawakan barang belanjaan hari ini
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 147 Episodes
Comments
Rose Kanam
menarik
2020-09-04
0
Cutegirl
ceritanya bagus kk, lanjut...mirip bgt ma telenovela cinta paulina, makanya aku suka bgt 😍
2019-12-08
2
oshi dreams
ceritanya bagussss....sukaaaa
2019-12-05
0