Setelah mendengar hal itu, Chao Xing yang tiap saat bermain game dapat memahami dengan cepat fungsi dari Systemnya tersebut.
" Tampilkan Layar Status " ucapnya memberi perintah pada suara mekanis yang ada didalam kepalanya.
[Ding! Menampilkan Layar Status]
Tiba-tiba muncul layar hologram yang menampilkan statistik seperti di dalam game.
[Status]
Nama : Chao Xing
Ras : Human
Umur : 16
Tingkat Kultivasi : Body Tempering Qi Level 1
Title : Sesorang yang mendapat berkah Dewa Absolute
Teknik : -
Budidaya : -
Senjata : -
Poin : 1000
>> Shop
>> Inventory
Setelah melihat statusnya, Chao Xing mengangguk pelan dan kemudian ia pun bertanya pada system.
" Apakah ada obat yang bisa aku gunakan untuk menyembuhkan semua lukaku ini ? " lirihnya yang masih menahan rasa sakit disekujur tubuhnya itu.
[Ding! Ada tuan. Akan tetapi system menyarankan untuk segera mengkonsumsi Pill Dewa Matahari karena sekarang tuan telah menjadi lumpuh dan tidak dapat berkultivasi kembali.]
" Pill Dewa Matahari ? Apa itu ? " tanyanya yang nampak bingung dan marah karena dirinya telah dilumpuhkan oleh seseorang dari keluarga Liu.
[Ding! Pill Dewa Matahari merupakan Pill yang dibuat langsung oleh Dewa Matahari. Kegunaan Pill ini untuk membuka setiap titik meridian yang ada dan membuat tuan dapat menyerap energi Spiritual dan Qi murni secara Cepat dan dapat meningkatkan kecepatan kultivasi dan juga dapat memperbaiki dantian yang telah dirusak]
Meridian adalah jalur lalu lintas energi dalam tubuh. Dan sebagaimana lalu lintas, pada meridian ada jalur/jalan, ada hambatan, ada persimpangan, ada titik awal, ada titik akhir dan sebagainya. Jika jalan energi pada meridian lancar, maka akan tercipta keharmonisan dalam tubuh, dan tubuh kita mampu melawan penyakit, sebaliknya jika terjadi hambatan pada meridian maka akan muncul gangguan kesehatan.
Dantian adalah pusat aliran fokus Qi atau titik fokus penting untuk teknik meditasi dan latihan seperti seperti Qigong, seni beladiri t'ai chi ch'an , dan dalam pengobatan tradisional tiongkok.
Chao Xing yang mendengar hal itu pun seakan tak percaya dengan penjelasan yang diberikan oleh wanita mekanis tersebut. Jika ada orang lain yang mendengar hal ini, maka akan terjadi peperangan skala besar demi mendapatkan pill itu.
[Ding! Apakah tuan ingin menyerap Pill Dewa Matahari? Y/N]
" Ya! " jawabnya dengan cepat dan penuh semangat.
karena menurutnya hanya pill inilah yang dapat membuatnya sembuh dan dapat berkultivasi lagi, sehingga ia pun dapat tumbuh menjadi kuat.
[Ding! sedang memproses penyerapan Pill Dewa Matahari....10℅....30℅.....47%.....60℅....80%.....99℅.....100℅]
[Ding! Selamat tuan telah selesai menyerap Pill Dewa Matahari]
Setelah mendengar suara system itu, tiba-tiba cahaya yang sangat terang menutupi setiap bagian dari tubuh Chao Xing. Segala meridian yang tertutup dan dantian yang rusak perlahan telah disembuhkan. Luka-luka yang terdapat di sekujur tubuhnya pun telah menghilang dan tidak meninggalkan bekas seolah-olah ia tak pernah terluka sebelumnya.
[Ding! Selamat tuan telah mencapai tingkat Body Tempering Qi Level 2 dan mendapatkan 1000 poin]
[Ding! Selamat tuan telah mencapat Body Tempering Qi Level 3 dan mendapatkan 1000 poin]
Suara system pun terus berbunyi di dalam kepalanya yang belum menunjukan tanda berhenti dan akhirnya...
[Ding! Selamat Tuan telah mencapai Body Tempering Qi Level 9 dan mendapatkan 1000 poin]
Jika orang lain mengetahui hal ini, meraka akan memuntahkan darah. Pasalnya tidak ada seorangpun yang dapat menembus 8 level dalam beberapa menit. Apalagi seseorang yang telah melakukan hal itu hanyalah seorang pemuda yang umurnya belum genap 20 tahun. Disebut sebagai jenius pun tidak cukup untuk mengungkapkan hal itu.
Setelah suara system itu berhenti, Cahaya yang menutupi tubuh Chao Xing pun menghilang dan akhirnya ia pun tersadar. Ia pun merasakan sensai yang luar biasa. Tubuhnya terasa ringan dan bertenaga. Indranya lebih tajam dari yang biasanya. Kemudian ia pun bermeditasi untuk menstabilkan pondasi kultivasinya sesuai dengan arahan dari system.
Saat dirinya sedang bermeditasi, tiba-tiba ia di kagetkan dengan suara pintu yang terbuka.
" Xing'er apakah itu kau nak ? terdengar suara serak seorang pria paruh baya. Ia pun langsung lari memeluk anak semata wayangnya itu sambil menangis tersedu-sedu.
" Ayah, anakmu ini baik-baik saja " jawab Chao Xing membalas pelukan ayahnya.
Pelukan itu bertahan lumayan lama. seperti seseorang yang merindukan kekasihnya setelah sekian lama tak bertemu.
Wajar hal ini dilakukan, pasalnya Chao Zhi Gang sudah sangat putus asa untuk menyelamatkan anaknya tersebut. Segala Cara telah ia lakukan. Dari memberikan obat-obatan hingga memanggil tabib paling terkenal dan hebat di kekaisaran pun hasilnya tetap nihil.
" Apakah begini rasanya memiliki orang tua ? batin Chao Xing yang belum pernah merasakan kehangatan dan kasih sayang orang tua. Sebab sejak kecil dirinya telah hidup sebatang kara tanpa jelas asal usul orang tuanya darimana.
Setelah berpelukan cukup lama, ayahnya perlahan melepaskan pelukannya dan mengusap air matanya yang terus mengalir. Hingga akhirnya ia pun dapat menenangkan diri.
Belum lama ia dikejutkan oleh Chao Xing yang kembali siuman, ia pun kembali di kejutkan setelah mengetahui tingkat kultivasi anaknya tersebut.
" Body Tempering Qi Level 9 !? Bagaimana mungkin ?! Xing'er apa yang terjadi padamu !? " teriaknya yang sangat terkejut dengan kenaikan tingkat anaknya. Pasalnya ia telah mengetahui bahwa tingkatan anaknya itu berada di tingkat Body Tempering Qi Level 1.
Chao Xing tiba-tiba menggaruk kepalanya yang tidak gatal.
" Apa yang harus aku katakan pada ayah? Tidak mungkin aku mengatakan bahwa ada system yang memberikanku pill Dewa Matahari. Bisa-bisa nanti ia terkena Stroke." batin Chao Xing yang kebingungan untuk menjawab pertanyaan yang dilontarkan oleh ayahnya tersebut.
...----------------...
Info :
Sekali lagi, maaf ya teman-teman.
Judul dan cerita sedikit keluar.
harap di maklum yah 🙏
karena jujur ini adalah karya pertama saya .
saya masih amatir jadi apabila ada kata kata yang tidak baku harap di maklumi hehe
terimakasih buat teman teman yang udah mampir dan membaca novelku ini 🤗
God bless you 😘
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 86 Episodes
Comments
dark sistem
humppp mencurigakan
2024-10-10
0
Eros Hariyadi
Lanjutkan Thor 😝😎💪👍🙏
2023-11-27
0
Eros Hariyadi
Dalam pemantauan dulu yaaa.... Thor...like tetap jalan terus...😝😄💪👍👍👍
2023-11-27
0