dia seorang laki laki, kalo gak salah, namanya Angga Putra Pratama, dari Jakarta, katanya ada urusan penting yang ingin dia sampaikan sama kamu, jawab pak Rudy
"ow..,, gitu ya pak, tapi perasaan saya gak punya kenalan dari jakarta pak," kata Rianti lagi
"nanti kalo dia kesini lagi, kamu bisa tanyakan tujuannya mencari kamu," lanjut pak Rudy
"baik pak, kalo begitu saya permisi mau ke depan lagi pak,"
pak Rudy hanya menjawab dengan anggukan saja,
sore hari disaat jam menunjukan waktu pulang kerja Rianti dan Yuli bergegas meninggalkan cafe tersebut, baru nyampe diparkiran, Rianti di kejutkan dengan kedatang sepupu dari ibunya itu yang bernama Edi Adnyana,
Edi adalah sepupu Rianti yang paling dekat dengan Rianti, Edi udah kaya kakaknya sendri, Edi tau gimana kelakuan Rianti punya banyak pacar, udah sering kali Edi menasehati Rianti agar berhenti jadi cewe playgirl, tapi jawaban Rianti selalu sama, yaitu, hanya belum menemukan yang bisa buat dia tidak menatap pria lain,
"eh....ada Edi, mau ngapain lo kesini?? tumben tumbenan lo mau jemput gue,," tanya Rianti
"gue mau minta tolong sama lo," jawab Edi
"tolongin gue ya, lo nyanyi di cafe tempat gue kerja ya, please..." mohon Edi
"kenapa gue??" tanya Rianti
"emang penyanyi cafe lo kemana?" lanjut Rianti
"dia gak bisa dateng karna lagi ada upacara di rumahnya,, please lo bantu gue ya ya ya,, gue janji bakal beliin apa yang lo mau,," kata Edi
"ok... gue bantu, tapi gue harus pulang dulu, minta ijin sama ibu bapak, biar gak marah kalo gue pulang malam, "ucap Rianti mengiyakan permintaan Edi
"ya udah gue anterin lo pulang, nanti sekalian berangkat ke cafe bareng gue," kata Edi dan Edi langsung mengambil motonya dan Rianti langsung naik ke motor Edi,
lima belas menit kemudian, Rianti dan Edi udah sampai di rumah Rianti,
di saat baru sampe rumah, Rianti melihat bapaknya lagi ngomong ngomong sama ibunya di depan teras rumah,
"ibu,bapak, Rianti mau minta ijin mau nyanyi di cafe tempat Edi kerja ya,, soalnya penyanyinya yang biasa nyanyi lagi ada upacara di rumahnya, "ucap Rianti meminta ijin sama ke dua orang tuanya.
Rianti memang udah sering nyanyi di cafe sebagai penyanyi dadakan karena dia tidak mau jadi penyanyi tetap di cafe karna bapaknya melarang Rianti untuk jadi penyanyi tetap di salah satu cafe, lagi pula bagi Rianti menyanyi hanyalah hobi semata, dia lebih senang bekerja di tempatnya yang sekarang.
bapaknya nampak berfikir untuk mengiyakan pemintaan Rianti itu, tapi setelah melihat muka Edi yang memelas, akhirnya bapak mengijinkan Rianti pergi asal di temani Edi, karna bapaknya hanya percaya jika Edi akan melindungi Rianti, sewaktu waktu ada kejadian yang tak diinginkan,
***************
Setibanya Rianti si cafe bersama Edi, Rianti langsung naik ke atas panggung, dia langsung mengambil mic yang udh di siapkan di sana bersama band pengiring yang akan mengiringi Rianti menyanyi.
"malam semua,, malam ini saya akan bernyanyi disini untuk menghibur kalian yang sudah datang ke cafe ini, "ucap Rianti dengan lantang, dan dia pun langsung bernyanyi,
*betapa hancur hatiku
bila ku mengingat kamu
tiada ku sangka teganya dirimu
kau hianati cinta ku
bagai mana caranya untuk
melupakan tentang kamu
agar tak terus merasa rindu
rindu yang terus mengganggu
kini cinta ku berubah
benci kepada mu
maafkan aku
tak lagi menginginkan mu
kau berikan cinta
tapi kau juga memberi luka
luka yang baut ku menyatakan
keinginan tak ingin bertahan
tak pernah ku minta
kau beralih mencintai dia
kurang apa harus bagaimana semestinya
agar bisa buat mu bahagia*
bersambung....
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 69 Episodes
Comments
re
mantap
2021-02-12
1