Beberapa jam kemudian, mobil mewah milik Tuan Rakha tiba di sebuah klub malam yang terkenal di kota itu. Senja segera turun dan membukakan pintu mobil.
Senja berjalan mengekor di belakang mengikuti langkah Tuan Rakha. Lampu kelap-kelip dan dentuman musik terdengar keras ketika kaki Senja memasuki klub tersebut. Senja melihat sekelilingnya, terlihat banyak sekali laki-laki dan wanita penghibur yang berjoget mengikuti alunan musik.
Karena terlalu fokus memperhatikan sekeliling, Senja sampai tak sadar Tuan Rakha mendadak berhenti, dan dia menabrak tubuh Tuan Rakha.
Senja
Ma-af ... Tuan
Tuan Rakha tampak tidak mempedulikan, dia segera masuk ke ruangan VIP, dan di ruangan VIP itu terlihat seorang pemuda yang seusianya sedang menunggu.
Comments