Keesokan paginya , Keysha dan Aisyah sedang membantu bi Ningsih menyiapkan makanan.
Sementara para pria sedang diluar entah sedang mengerjakan apa.
Keysha, Aisyah dan bi Ningsih berkali-kali tertawa lepas .
” Haduh , bibi senang sekali bisa bertemu dengan kalian” ucap bi Ningsih memandang lekat Keysha dan Aisyah.
" Ais juga senang bi ,maaf ya tadi Ais sempet ga kenal sama bibi. "
" Ga apa-apa, wajar kamu ga kenal sama bibi. Bibi jadi pengasuh saat Agam dan Arfan ,kamu anak bungsu belum ada saat itu ” tutur bi Ningsih
” Mba ais sama ka Arfan kayaknya ga jauh umurnya ya ?" Tanya Keysha tanpa menatap karena tangannya sedang memotong tomat.
" Cuma beda setahun mba , " Jawab Aisyah.
” Oh iya mba " Keyhsa mengangguk.
” Kalian akur banget , bibi jadi senang. " Bi Ningsih merasa terharu.
” Bibi juga pasti pengen punya teman ya bi, maksud ais menantu !" Aisyah tertawa kecil.
Demi bumi dan langit , Keysha ingin mencubit pipi Aisyah gemas.
” Hahhaha" Keysha tertawa garing.
" Eh nak key ,bibi mau tanya. Kata Wishnu Fani teman kamu ya ? gimana kabar dia ,bibi tahu kalau gadis itu lebih memilih pria lain ketimbang anak bibi " Membuang nafas kasar.
Keysha menggaruk kepalanya yang tidak gatal , bingung menjawab dan cara menjelaskan nya kepada bi Ningsih.
” Anak bibi itu suka sama temen mba key ?" Aisyah membulatkan matanya.
” Iya nak !" Bi Ningsih tersenyum kecut.
" Emmm key ga tahu sih hubungan mereka bagaimana bi ” tutur Keysha
” Maafin key ya bi ,key boong " Gumam Keysha.
” Ga tahu ? ooh mungkin Wishnu salah gomong sama bibi kalau kamu sama Fani berteman , dan bahkan seperti saudara”
Glek..
Keysha menelan ludahnya kasar.
Keysha tidak menyangka, Wishnu benar-benar mencintai Fani dengan sungguh-sungguh. Sampai menceritakan segalanya.
" Hehehe!" Keysha bingung harus menjawab apa, ia pun hanya tersenyum dan menekuk wajahnya dalam-dalam.
Aisyah yang melihat situasi serius tersebut, memilih diam dan tidak bertanya lebih jauh. Yang dia lihat dihadapannya adalah, bi Ningsih yang terlihat sedih.
Sedangkan Keysha terlihat bingung.
______
Sementara itu , Agam dan yang lainnya tengah sibuk mengobrol didepan rumah. Wishnu beberapa kali diajak Agam agar ikut bergabung ,tapi Wishnu menolaknya. Dan sibuk dengan pekerjaannya.
" Menyesal aku bang" Gerutu Arfan dengan tubuh yang terbalut selimut tebal.
" Kenapa?" Tanya Agam
" Lupa bawa kamera, disini pemandangannya mantap betul ya !!” Arfan menyapu sekeliling dengan seksama..
Nampak kabut yang mulai memudar seiring berjalanya waktu.
” Pake ponsel aja !" Ucap Agam sambil menyelupkan kue kering ke dalam kopi hitamnya.
" Kurang bagus " Sesal Arfan.
Eugene hanya mendengarkan keduanya, perutnya tidak mau berhenti berdering walaupun sudah diisi dengan kue kering. Serasa belum afdol jika nasi belum masuk ke dalam perutnya.
” Dia sedang marah kah?" Tanya Eugene memperhatikan Wishnu.
” Dia sedang bekerja bukan sedang marah " Timpal Agam.
" Apalagi kalau dia tahu ,Fani akan menikah sama si Steve itu ” Eugene berkata sambil menatap Wishnu.
Agam sampai berdiri saking kagetnya,dia tidak menyangka Steve benar-benar serius bukan hanya rasa suka saja.
Agam pun langsung meraih ponselnya di atas meja , untuk menghubungi Steve dan menanyakan kebenaran dari ucapan Eugene.
” Halo assalamualaikum,Steve kamu dimana ?" Tanya Agam langsung.
" Waalaikumsalam, dirumah mayor. Ada apa ?" Steve santai.
” Apa benar kamu akan menikah dengan Fani ?” Tanya Agam membuat Steve kaget. Dari mana mayor tahu .
" Bagaimana anda tahu Mayor? saya dan Fani akan bertunangan terlebih dahulu . Karena itu yang diminta oleh orang tua Fani , satu Minggu lagi kami bertunangan" Ucap Steve penuh suka cita.
” Aku senang mendengarnya ,tapi aku harap kamu bisa berbicara dengan Wishnu soal ini. Karena dia juga menyukai Fani, lebih dulu dari kamu " Ucap Agam membuat Wishnu mengepalkan tangannya
” Aku akan berbicara dengan nya mayor ,tapi nanti setelah aku bertunangan. Dan ada hal yang ingin aku minta dari anda mayor ”
" Hadiah pernikahan?kamu mau apa ?" Tanya Agam semangat.
Dan semakin membuat Wishnu kesal.
” Bukan itu mayor ,aku ingin anda menjadi orang tertua dari keluargaku nanti di acara pertunangan. Sekaligus pernikahan” Ucap Steve takut-takut ditolak.
” Kamu pasti memiliki kerabat, undang mereka Steve!" Saran Agam.
" Kerabat ku jauh-jauh mayor , hanya anda kerabat saya yang paling dekat. Saya mohon" Rengek Steve meminta.
Cukup lama Agam berpikir, dia harus menolak atau menerima nya. Jika dia menerimanya Wishnu akan berpikir yang aneh-aneh, jika dia menolak pasti itu akan membuat Steve kecewa padanya.
Terlebih apa yang sudah dilakukan Steve , sangat pantas untuk menerima imbalan.
” Ya sudah akan aku urus semuanya , persiapkan diri untuk acara tunangan Steve" Titah Agam.
" Terimakasih terimakasih mayor , saya sangat menghormatimu. Terima kasih" Steve dengan antusias.
Agam tersenyum samar ,dan pamit untuk segera mengakhiri panggilan. Sementara Eugene dan Arfan sudah menarik-narik ujung baju Agam,agar Agam sadar dengan kehadiran Wishnu.
" Apa sih kalian" Bentak Agam karena tarikan kedua bocah itu membuat tubuhnya tertarik².
Arfan pun mencengkram dagu saudaranya, dan mengarahkan pandangan Agam kepada Wishnu yang sedang berdiri tidak jauh dari mereka.
" Hisss kenapa dia ada disini" Gumam Agam .
” Wish-” Agam terbata lalu bangun dari duduknya dan berjalan menghampiri Wishnu. " Wish , ada yang mau aku bicarakan" Tambah Agam dan menepuk bahu Wishnu.
Tapi langsung ditepis Wishnu kasar .
Arfan yang tidak mengerti apa-apa memilih pergi dari suasana memenangkan tersebut.
" Tunggu aku " Teriak Eugene langsung meloncat dari atas kursi dan mengejar Arfan masuk ke dalam rumah.
Eugene yang merasa khawatir, akhirnya pergi ke dapur untuk memberitahukan situasi genting diluar sana.
" Key" Teriak Eugene dengan nafas ngos-ngosan.
” Apa sih kamu , bikin kaget " Protes Keysha.
Eugene lun mengatur nafasnya , dan mulai bersiap untuk berbicara.
" Mas Agam sama mas Wisnhu berantem tuh " Teriak Eugene lagi membuat Keysha kaget dan langsung melirik bi Ningsih begitu juga sebaliknya.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 291 Episodes
Comments
🐊⃝⃟SUMI🐊⃝⃟🐊⃝⃟(HIATUS)
astga Gene blm fix mreka kelahi dudul
2022-03-08
0
🐊⃝⃟SUMI🐊⃝⃟🐊⃝⃟(HIATUS)
hahaha bocah kadaluarsa🤣
2022-03-08
0
🐊⃝⃟SUMI🐊⃝⃟🐊⃝⃟(HIATUS)
maklum org indonesia y Gene🤣
2022-03-08
0