Di meja makan, Cinta dan Dimas berhadap hadapan makan dalam diam , sesekali Cinta melirik Dimas , dia mau bertanya perihal siang tadi ,tapi yang empunya badan sepertinya tidak menyadari.
bukannya Dimas tidak tahu kalau Cinta acap kali memandangnya , tapi Dimas berusaha
acuh, ia terus menikmati kegelisahan Cinta yang akan bertahan sampai berapa lama dengan rasa penasarannya .
" makan yang betul Cin ! itu nasi jangan di aduk aduk terus " tegur Dimas
" heh....maaf " Cinta menundukkan kepalanya dan langsung kembali memasukkan makanan ke dalam mulutnya .
" Om gak ke cafe malam ini ? " tanya Cinta
" kenapa? " tanya Dimas acuh
Cinta cuma menggeleng.
" ada yang mengganggu pikiranmu ? " Dimas memancing reaksi Cinta
" soal siang tadi " tanyanya ragu.
tuh kan......dasar perempuan.....jadi isi kepalanya dari siang tadi cuma itu ? cih. sungut Dimas dalam hati
" siang tadi ada persoalan apa ? " Dimas pura pura lupa
" masalah perasaan Roy " Cinta sedikit kesal .
" kenapa kamu pengen tau sekali tentang perasaan Roy ? apa kamu juga menyukainya ? " tanya Dimas menyelidik.
" ti tidak....bukan ...." Cinta mengelak
" lantas ? " Dimas terus mempermainkan kata kata .
Cinta terdiam karena ia tidak tau apa untung dan ruginya tau tentang perasaan Roy terhadapnya ,
benar juga kata si om, buat apa aku begitu penasarannya tentang perasaan Roy , toh aku tidak menyukainya , biasa saja aku cuma menganggapnya teman seperti yang lain.
Cinta mengangguk angguk kan kepalanya sendiri setelah itu menggeleng ,
Dimas yang melihat Cinta mengangguk dan menggeleng hanya tersenyum lucu .
" besok malam kamu ada acara enggak ? " tanya Dimas kemudian
" enggak ,kenapa Om ? " tanya Cinta
" heemm...besok teman teman seangkatan Om waktu kuliah dulu mengadakan reuni , kamu bisa menemani saya " tanya Dimas
Cinta berpikir sejenak , " boleh om . " akhirnya
" tapi kamu harus mengikuti sandiwara yang akan kita lakukan besok di acara reuni "
" sandiwara ? maksudnya ? " tanya Cinta tidak mengerti
" maksudnya.....kamu harus berpura pura menjadi calon istri Om , bisa ? " tanya Dimas
" kenapa begitu ? " tanya Cinta semakin penasaran
Dimas terdiam sejenak .
" di acara reuni besok, hampir semua teman teman Om sudah memiliki keluarga dan anak, kalau pun ada beberapa orang dari mereka belum menikah , pasti mereka sudah mempunyai pasangan , istilahnya tunangan atau apalah, nah....kamu kan tau kalau Om belum mempunyai keduanya . " Dimas menjelaskan
" jadi maksud Om.....Cinta harus bersandiwara menjadi calon istri Om,gitu ? "
" pintar kamu , gimana ? bisa ? "
" gampang lah itu Om " ucap Cinta santai
ya ampun Om .jangankan bersandiwara ....beneran juga Cinta siap Om
bisik Cinta dalam hati.
" tapi ubah panggilan kamu jangan panggil Om gitu " pinta Dimas
" terus....Cinta harus manggil dengan sebutan apa ? " tanya Cinta
" apa saja terserah kamu ? asal bukan Om atau bapak "
Cunta diam berpikir
" gimana kalau Cinta panggil kakak ? " usul Cinta .
" gak cocok dengan usia Om " Dimas tidak setuju.
mbok Nah yang tidak sengaja mencuri dengar pembicaraan keduanya hanya bisa senyum senyum .
" ya sudah , kamu panggil Om, mas saja, gimana ? " usul Dimas
" oke. " jawab Cinta tanpa ragu
" terus , kita mesti bersandiwara apa lagi Om ? "
"mulai dari sekarang , rubah cara kamu memanggil Om , biar besok tidak grogi " ucap Dimas licik.
sambil menyelam , menangkap ikan, jangan minum air, bisa kembung haha , Dimas tertawa dalam hati.
Cinta menutup mulut dengan kedua tangannya supaya tawanya tidak pecah. karena dia merasa itu sangat lucu sekali .
" ayo....coba kamu latihan panggil Om, mas " bujuk Dimas
" ha ha ha " akhirnya pecah juga tawa Cinta .
Dimas menyipitkan matanya tidak suka karena Cinta mentertawakannya.
" kalau kamu tidak bersedia, Om bisa meminta bantuan pada Vivian , Om yakin Vivian bakalan senang menerimanya " . Dimas tau kalau sudah menyangkut Vivian , Cinta kurang suka jadi Dimas menggunakan kelemahan Cinta .
" cih....ngambek ? " goda Cinta
huh...
Dimas cuma mendengus kesal.
" iya mas ku...jangan kuwatir , dijamin besok tidak akan ada yang tau sandiwara kita,oke "
kata Cinta sambil mengedipkan matanya menggoda Dimas .
Dimas melongo dengan mulut sedikit terbuka dengan tingkah Cinta barusan.
Cinta cuma tertawa tawa sambil berlalu cepat masuk kedalam kamarnya .
ia begitu puas karena bisa balik menggoda Dimas.
🌻🌻🌻🌻🌻
jangan lupa like dan vote nya ya 🙏🙏🙏🙏
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 414 Episodes
Comments
Bundanya Robby
😂😂😂😂😂
2021-08-31
0
Saftanierni Erni
bener tuh klo cuma minum gak ada hasil ha...ha...ha....
2021-08-12
0
Fae
Si Om modusin anak bau kencur ihhh 😅
2021-08-09
0