18

Di kediaman keluarga Ivanka.

"Bu, kemarin Ibu bilang kalau Ivanka akan kembali hari ini?" Tanya Adela yang saat itu sedang di rias oleh beberapa orang penata rias yang khusus didatangkan ke tempat itu, sebab hari itu dia ingin merayakan hari keberhasilannya mendapat sebuah penghargaan sebagai model terbaik tahun 2022.

Jadi, dia mengundang banyak orang-orang ke rumahnya karena perempuan itu berpikir adiknya tidak ada di rumah jadi ini kesempatan yang bagus untuk mengajak semua orang ke rumah.

"Ah iya, Tapi sekarang ibu akan menelponnya supaya dia datang malam hari saja supaya tidak mengganggu acaramu bersama teman-temanmu." Ucap Widya sembari mengambil ponselnya untuk menghubungi putrinya.

Adela yang mendengarkan ucapan ibunya langsung menoleh ke arah para penata rias supaya para penata rias itu meninggalkan mereka berdua.

Dan setelah para penata rias itu keluar dari kamarnya, maka Diana kembali lagi menatap ibunya untuk melanjutkan pembicaraan mereka.

"Ah ya, acaranya mungkin akan berlangsung sampai malam, tapi kalau dia datang nanti, suruh dia untuk langsung ke kamar saja dan tidak perlu keluar dari kamar, karena aku tidak mau Dia mempermalukan Aku di depan teman-temanku. Kalau perlu Ibu kunci dia di dalam kamar supaya dia tidak membuat keributan yang tidak seharusnya mengacaukan pestaku!" ucap Adela dengan tegas karena dia terlalu malas Jika dia harus menjelaskan Bagaimana caranya sehingga dia memiliki setiap orang adik yang buruk rupa.

Widya langsung menganggukkan kepalanya, "Kau tenang saja, ibu akan menyuruhnya," ucap Widya sembari mengetuk-ngentuk layar ponselnya untuk menghubungi anak bungsunya.

Adela tidak mengatakan apapun, tetapi perempuan itu hanya menatap ibunya untuk melihat dan mendengarkan percakapan ibunya dengan adiknya yang sangat menyebalkan.

"Halo Bu," ucap Ivanka dari seberang telepon setelah panggilan telepon mereka terhubung.

"Kau bilang kau akan pulang hari ini?" Tanya Widya.

"Ahh ya, aku akan tiba dalam satu jam lagi," ucap Ivanka.

"Tidak, Jangan datang terlalu cepat, Bagaimana kalau kau mengundur perjalananmu sampai nanti malam saja?" Ucap Widya sembari menoleh ke arah putrinya yang tampak memperhatikannya.

"Ah,, baik bu," ucap Ivanka diikuti oleh nada sambungan yang diputuskan.

Tut tut tut...

"Bagaimana Bu?" Tanya adalah sembari memperhatikan ibunya.

Widya mematikan layar ponselnya lalu dia kemudian mendekati putrinya sambil berkata, "kau tenang saja, dia akan pulang larut malam, jadi sekarang kau bisa bersenang-senang dengan temanmu. Oh ya, kau bilang hari ini kekasihmu akan datang?"

Pertanyaan ibunya langsung membuat Adella tersenyum senang, "hm, dia akan datang, dia juga bilang hari ini dia akan memiliki sebuah kejutan untukku, jadi aku tidak sabar untuk menunggunya.

"Tapi, kakak pertama juga akan datang nanti malam, jadi aku ingin Ibu memastikan supaya saat itu kakak pertamaku tidak bertemu dengan adik terakhirku, sebab kakak pertama itu sangat memperhatikan adik terakhir, dan dia pasti akan membawanya ke pesta untuk diperkenalkan pada semua orang sehingga akan mempermalukanku.

"Ibu tidak mau kan kalau aku sampai di nilai buruk oleh orang-orang dan kemudian membuat karirku hancur?" Ucap Adela pada ibunya yang mana dia harus benar-benar memastikan bahwa pestanya berjalan dengan sangat lancar sehingga tidak mempermalukannya di depan kekasihnya dan juga teman-temannya yang datang.

Widya mengangguk, "jangan khawatir, Ibu pasti akan terus mendukungmu. Jadi sekarang selesaikan riasan mu dulu, karena sebentar lagi tamu-tamu mulai berdatangan," ucap Widya sembari berjalan keluar dari kamar Putri keduanya.

Adela yang melihat ibunya keluar, ia merasa sangat senang dan dia tersenyum sembari melihat ke arah orang-orang yang menjadi penata riasnya kini kembali masuk ke dalam kamarnya.

"Lanjutkan pekerjaan kalian dan pastikan kalau aku tampil memukau malam hari ini, dan hanya aku yang boleh menjadi pusat perhatian pada malam ini," ucap Ivanka dianggo kis oleh semua penata rias lalu mereka kembali melanjutkan pekerjaan mereka mempercantik perempuan yang ada bersama mereka.

Sementara di lantai bawah, Widya yang meninggalkan kamar putrinya juga kini sudah selesai bersiap dan satu persatu tamu mulai datang sehingga Widya kemudian menyambut satu persatu taman itu ditemani oleh suaminya yang juga mengenal banyak orang yang datang.

Semua orang datang dengan pakaian yang mewah, para pelayan sibuk melayani semua orang dan setiap orang berbincang-bincang satu dengan yang lainnya membicarakan banyak hal mulai dari hiburan sampai ke area bisnis yang paling penting untuk dipromosikan di acara-acara seperti itu.

Drrriiingg.... Drrriiingg.... Drrriiingg....

Drrriiingg.... Drrriiingg.... Drrriiingg....

Tiba-tiba saja ponsel Widya berdering hingga membuat perempuan itu kemudian melihat ke arah suaminya lalu Dia pamit pergi untuk mengangkat panggilan teleponnya.

"Ada apa?" Tanya perempuan itu pada orang di seberang telepon.

Ivanka yang ada di seberang telepon tersenyum ketika dia mendengar nada suara ibunya yang tampak tergesa-gesa "Ibu, Aku sedang membeli hadiah untuk dibawa ke rumah, tapi aku bingung harus memilih membeli apa sebagai hadiah un-"

"Beli apapun yang kau mau!" Ucap Widya lalu mematikan panggilan teleponnya karena dia melihat bahwa tamu yang datang mulai banyak, dan dia harus memastikan bahwa dia menyambut satu persatu tamu dengan baik supaya tidak ada di antara mereka yang merasa kecewa.

Pokoknya, mereka sebagai orang tua dari Putri kebanggaan mereka harus memastikan setiap tamu yang datang ke acara pesta itu mendapatkan pelayanan terbaik dan sambutan yang ramah dari tuan rumah.

@info

Terima kasih terus setia membaca novel ini, semoga kalian terus suka ya....! Jangan lupa like, komen dan follow otor agar mendapat follow back dari otor, supaya kita bisa saling mengirim pesan. jangan lupa juga melihat novel otor yang lain, apa lagi novel tamatnya ya... silakan buka profil otor untuk melihatnya...❤️❤️❤️

Terpopuler

Comments

AK_Wiedhiyaa16

AK_Wiedhiyaa16

Curiga bu Widya itu bukan ibu kandung dari Ivanka, atau memang mungkin Ivanka yg bukan bagian dari mereka

2023-03-05

0

Nuraishah❤💚

Nuraishah❤💚

benar2 bermuka dua.. toksik...

2023-02-24

0

Cahaya yani

Cahaya yani

waaahh bner" kluarga ny gila kcuali kka lki" ny

2023-02-03

0

lihat semua

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!