“Kenapa kamu hanya diam saja, cepat berkemas, kita akan langsung mendatangi Organisasi Pembunuh Tengkorak itu dari depan!” tegas Mo Chen memberikan respon.
“Tapi terlalu bahaya Tuan Muda, mereka semua sudah banyak yang berada di ranah Raja dan Kaisar, bahkan Pemimpin Organisasi menurut rumor sudah menginjak Jalan Kesengsaraan,” jawab Kong Liang khawatir dengan keselamatan Mo Chen.
“Kalau begitu aku harus melakukan suatu persiapan terlebih dulu,” ucap Mo Chen langsung kembali ke tempatnya mendapat pencerahan mengenai Job Blacksmith kemarin, dia langsung membuat Logam Cair Terkutuk dengan menggabungkan semua logam dan meningkatkannya.
[Selamat! Logam Cair sudah menjadi 10 liter, serta sudah setara dengan Senjata Spiritual. Semuanya sudah disimpan di dalam menu penyimpanan.]
“Baiklah persiapan sudah selesai, Kakek Mo Bingwen, sepertinya kami sedikit memerlukan bantuan Kakek nanti, apakah tidak masalah?” tanya Mo Chen.
“Tentu saja mengurus orang-orang ranah kaisar dan jalan kesengsaraan masih terlalu mudah bagiku, Cucuku. Tapi kalian juga harus berhati melawan orang-orang yang menjadi bawahan mereka, keterampilan mereka dalam pembunuhan merupakan yang terbaik,” ucap Kakek Mo Bingwen mengingatkan.
“Aku paham itu, kalau begitu mari kita berangkat semuanya!” ajak Mo Chen.
Xia He, Kong Liang dan Kakek Mo Bingwen mengangguk bersama, lalu mereka melakukan perjalanan ke sebuah lembah yang dikenal sebagai lembah kematian, markan organisasi pembunuh itu berada.
Sebuah organisasi yang memiliki sekitar 10.000 pembunuh dengan berbagai spesialisasi, mereka semua sudah terikat dengan organisasi ini dengan sangat erat, karena mereka punya sandera untuk membuat semua orang setia.
***
Selama perjalanan menuju kesana, Mo Chen tidak diam saja, dia terus membunuh semua monster spiritual yang dia rasakan dan terus menambah pundi-pundi poin sistem yang dimilikinya.
Setelah 12 jam melakukan perjalanan panjang dengan sesekali melompat antar dahan, mereka semua langsung dengan tenang dan mendekat ke dahan yang paling dekat dengan lembah itu.
“Aku tidak memiliki rencana, tapi yang pasti aku akan menyerang pertama kali, aku akan membuka jalan dan menarik perhatian semua orang dengan senjataku, kalian paham maksudku bukan?” tanya Mo Chen sangat serius dengan ucapannya.
“Ya kami paham, kalau begitu tugasku dan Xia He adalah menemani Kong Liang untuk mencari adiknya, dengan begitu semuanya akan lebih terjamin, kamu juga harus hati-hati, Mo Chen!” ucap Kakek Mo Bingwen.
Mo Chen mengangguk paham, dia langsung mengeluarkan Logam Cair 10 liter miliknya dan langsung terjun bebas ke lembah itu, tak lupa dia menyebarkan kesadarannya untuk melihat seberapa banyak orang yang ada dalam markas itu.
[Pembelian Skill God’s Eye seharga 100.000 PS berhasil.]
[Pembelian Skill Stealth seharga 20.000 PS berhasil.]
*WUSH!
Mo Chen berhasil mendarat dengan sempurna, dia langsung mengaktifkan Skill Stealth miliknya, dengan begitu dia sama sekali tidak terlihat dan membunuh beberapa penjaga yang terlihat olehnya.
“Penguasa Logam Mutlak : Logam Cair Terkutuk menarilah dengan indah!” gumam Mo Chen sambil memainkan seluruh logam cair miliknya dan membentuknya seperti jarum tipis yang akan langsung membunuh musuh jika terkena kepala mereka.
*SWOOSH!
*SWOOSH!
[Selamat! Master mendapatkan 20.879 PP & 2.089 PS.]
Dia berhasil membunuh sepuluh penjaga secara langsung, dia tidak memedulikan mayat-mayat itu, dia langsung masuk ke gerbang utama dengan mudah dan kemudian berteriak keras untuk memancing semua orang.
“WOI BAJINGAN KEMARILAH! DISINI ADA SESEORANG YANG AKAN MENGHANCURKAN KALIAN SEMUA!” teriakan Mo Chen sangat keras, semua orang yang ada di atas (lantai dua dan seterusnya) langsung turun ke bawah menuju gerbang utama.
Tapi, sesampainya disana mereka tidak menemukan seseorang pun, bahkan beberapa orang sudah mulai kesal dan menganggap bahwa ada salah satu anggota mereka yang usil, sayangnya asumsi mereka tidak bertahan lama karena…
“Mencari siapa kalian!”
*SLASH!
*SLASH!
Mo Chen ternyata di atap dan turun ke lantai dengan posisi kepala di bawah sambil memainkan logam cair miliknya yang kali ini membuat sebuah bentuk belati pendek yang sangat tajam dan menggorok leher musuh.
“Ada penyusup! Dia disana!” teriak beberapa orang yang menyadari dimana Mo Chen berada.
Karena sudah kepalang tanggung, Mo Chen sekalian saja memperlihatkan dirinya agar semua orang yang ada di sana tidak terpencar dan malah mencari kemana-mana, dia langsung menggunakan Skill God’s Eye miliknya.
Mo Chen sekarang bisa melihat titik lemah semua orang dan gerakan apa yang paling efektif untuk dia lakukan, bukan hanya itu dia juga tahu harus membentuk apa dengan logam cairnya, dia membunuh seperti orang yang haus darah.
[Selamat! Master mendapatkan total 738.821 PP & 73.882 PS.]
“Jangan ada yang meremehkan dia, dia bisa membunuh ratusan dari kita dengan sangat cepat dan cermat, kalian semua gunakan kekuatan penuh kalian dan jangan ada yang membalikkan badan untuk kabur!” tegas salah satu kapten pembunuh itu.
Ratusan anggota organisasi itu mengangguk paham, mereka semua langsung membentuk sebuah formasi pembunuh untuk satu orang yang kuat, mereka termasuk cukup terlatih karena mampu beradaptasi dengan cepat ketika melawan Mo Chen.
“Sepertinya musuhku kali ini benar-benar kuat, kalau begitu aku juga tidak akan menahan diri lagi. Penguasa Logam Mutlak : Bentuklah Jarum Terbang sebanyak mungkin dan incar kepala musuh!” gumam Mo Chen sambil terus bergerak menghindari serangan jarak jauh musuh.
Karena dia masih menggunakan God’s Eye miliknya, dia dengan mudah bisa menirukan apapun termasuk pola serangan dan beberapa senjata aneh yang digunakan oleh lawannya itu, dia benar-benar menjadi peniru yang handal.
Sementara itu, Kakek Mo Bingwen, Xia He dan Kong Liang sudah masuk melalui gerbang utama dan satu-satunya yang dimiliki organisasi itu dengan mulus sambil menyembunyikan hawa keberadaan, mereka langsung menuju ke ruangan bawah tanah, tempat dimana para budak dan sandera dipenjara.
Sesampainya disana ternyata sudah ada beberapa orang yang menunggu, mereka semua langsung memandang ketiga orang yang mengendap-ngendap dengan cukup baik itu.
“Ternyata benar dugaan Pemimpin Organisasi, orang yang ada di gerbang utama itu hanya pengalihan semata, sedangkan tujuan kalian sebenarnya adalah ruangan ini, sekarang bagaimana tuan-tuan dan nona cantik?” tanya seseorang dengan luka menyilang di wajahnya itu.
“Kenapa harus bingung, aku tinggal membunuh kalian saja, maka semua masalah selesai, kalau begitu mari kita buat pesta pembunuhan juga ada disini, kalian berdua fokus mencari adikmu saja, aku akan mengurus 10 orang ini,” ucap Kakek Mo Bingwen sambil mengepalkan kedua tangannya.
*WUSH!
Beberapa orang itu berniat menghalangi pergerakan Xia He dan Kong Liang, sayangnya Kakak Mo Bingwen menghalaunya dengan cepat dan menendang beberapa orang itu dengan keras sampai ke tempatnya yang semula itu.
“Sudah aku bilang musuh kalian adalah diriku, kenapa kalian masih saja ngeyel untuk membuat kedua anak kecil itu tidak melakukan tugasnya. Jadi kalian paham bukan maksudku?” tanya Kakek Mo Bingwen yang sudah mengeluarkan tekanannya setingkat dengan Kaisar Puncak.
“Sial! Pak Tua ini kuat, kalian semua hati-hati dengan serangannya, apalagi bogeman mentahnya yang bisa langsung menghancurkan tulang rusuk kalian semua, jadi jangan ada yang lengah dengan serang–”
*BRAAAK!
“Kebanyakan bicara! Biarkan pukulan kita yang berbicara, kenapa kalian begitu banyak bicara sampai tidak menyadari aku sudah mulai menyerang dan berhasil menabrakkan salah satu teman kalian ke dinding hingga pingsan ini?” tanya Kakek Mo Bingwen yang berada di sebelah dinding dengan tangan yang masih memegang kepala salah satu musuhnya dan menghantamkannya dengan keras ke dinding.
“Sial! Mari kita semua serang pak tua ini! Majuuuuu!”
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 50 Episodes
Comments
Harman LokeST
buuuuuuuuuuuuuuuuuuuuuuuuuuuuuuuuuuuuuuuuuuuuunuhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhh seeeeeeemuuuuuuanyaaaaassssaaaaaa jaaaaaaaaaaaaaaannnngggggaaaaaaaaannn beeeeeeeriiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiii aaaaammmmmmmmmmmppppuuuuiunnnn kiipaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaasssss teeeeeeeeerrrrrrrrrrruuuuuuuusssssssss
2023-08-31
0
King
👍👍🏻
2022-11-24
1
permana2579
maju trus tumpas semua kejahatan, lanjut thor 👍🏻
2022-11-11
2