Aroma manis segera menyerang Indra penciuman baili.Dia segera membuka matanya untuk melihat apa yang membuat aroma manis ini.
Begitu baili membuka matanya,ada seorang Nenek tua kurus keriput yang duduk di depannya dengan senyuman tulus.
Ini adalah ibu kandung baili, Nenek Bai .
Dia sudah memiliki beberapa orang cucu jadi dia di sebut dengan panggilan itu.Kelahiran baili saat itu hanya ketidak sengajaan semata.
Pasangan tua tidak berpikir jika mereka masih bisa melahirkan anak.Tapi anak perempuan tiba dan mereka menjaga nya seperti putri raja.
Selagi bisa semua orang harus memberikan apa yang dia suka.Itu lah baili.
Di era yang serba kekurangan ini kedua orang tua ini berusaha sebaik mungkin untuk membahagiakan baili. Untuk itu terkadang mereka harus rela makan sekali sehari.
Fenomena ini membuat hati keluarga tidak seimbang.Apa lagi banyak keluarga yang memilih anak lelaki dari pada anak perempuannya.
Tapi siapa suruh baili lahir satu generasi yang sama dengan orang tua mereka.
Walaupun masih muda belia namun orang orang lebih memilih senioritas jadi dia di sebut dengan bibi Bai kecil atau Xiou Bai oleh penetua di desa
Para keponakan meski usianya lebih tua mereka tidak berani membantah kata katanya.Katanya tabu dan takut di cap sebagai anak yang tidak berbakti.
Hahaha baili nyaman dengan posisi bibi kecil.
"Lili Masih sakit kah.Ayo minum ini sedikit "bujuk nya dengan mata penuh kasih sayang.
Tiba-tiba baili merasakan hangat di hati.Dia adalah yatim-piatu yang tidak tau kasih sayang dari kedua orang tua.
Hidup juga hanya dengan mengandalkan belas kasih sayang orang.Sekarang dia adalah baili yang masih memiliki keluarga lengkap.
Kasih sayang mereka tidak palsu sama sekali.Ada pun para keponakan meski pun merasa tidak seimbang namun masih menghormati nya sebagai orang dari generasi yang lebih tua.
"Ibu...
"Apa ? lapar hehehe.Ibu tau kau mencuri telur dan tepung di kamar tidur ibu kan?" katanya terkekeh kekeh.
"Ibu tidak marah?"Tanya baili pelan.Dia tidak menyangka jika wanita tua ini tau jika telur yang dia simpan kurang satu.
Ini masih masuk di akal.Lalu bagaimana dia tahu jika dia juga mencuri tepung multigrain itu.
Apa dia menimbang nya setiap waktu.
"Kenapa marah hah,kau sakit kan.Banyak darah yang keluar jadi harus makan sesuatu sebagai gantinya.Lagipula sudah tiga hari kau tidak sadar kan diri" kata nya lagi.
Dia tidak cerita jika dokter bertelanjang kaki mengatakan jika mereka harus mempersiapkan pemakaman untuk baili.
Tidak ada gunanya menyeduh obat.Jika dia bisa sadar kemungkinan besar baili akan menjadi bodoh seumur hidup.
Bercerita tentang hal mati.
Jika orang mati anda bisa pergi ke tempat menjalankan kremasi untuk mayat. Namun Itu perlu biaya tidak sedikit.Warga desa akan enggan untuk menghabiskan uang untuk orang mati.
Namun jika anda tidak punya uang maka pilihan satu satunya hanya lah mengulung tikar jerami dan membuang nya ke gunung belakang untuk di umpan kan pada serigala di sana.
Tapi wanita tua ini tidak menyerah begitu saja.Dia yakin baili kuat dan akan bangun nanti.Ketika dalam kandungan dokter juga menyarankan agar baili di buang saja.Ada penyakit yang tidak nyaman untuk si calon bayi.
Jika nekad melahirkan nya,baili terancam penyakitan dari muda.Merewat nya hanya akan menghabiskan uang keluarga.
Dia adalah botol minyak keluarga Bai.
Tapi baili bisa hidup sampai sekarang yang di anggap sebuah keajaiban tertinggi.
Kali ini wanita tua menyimpan nya di rumah seraya berharap ada keajaiban yang terjadi.
"Ibu hiks...hiks...
Baili tidak meminum nya melainkan memeluk wanita tua ini dengan sedih.
Ketika itu dia bisa mencium aroma tanah dan rumput di tubuh nya.Baili semakin terharu dia menangis dengan keras.
Melihat baili menangis wanita tua ini ketakutan sekali.Dia buru buru melepaskan untuk melihat apa ada kekurangan .
"Apa yang sakit Xiou Bai hem, katakan pada ibu hem!"tanya nya.
Dia meraba dahi baili yang masih terasa panas.Benjolan di kepala nya sudah kempes sedikit.Tapi anak ini masih menangis.Tidak tau mana yang sakit.
"Tidak ada bu, sungguh.Aku baik baik saja"kata baili lagi.
" baiklah, Jangan sembunyi kan apa pun dari ibu.Katakan saja"katanya dengan mata berair.
Baili adalah anak yang lahir pada saat yang tidak tepat.Ibu tua baili merasa bersalah untuk nya.Jadi dia dan suaminya sepakat untuk menebus rasa bersalah itu dengan menjaga seperti memegang sebutir telur yang akan pecah setiap saat.
Lagipula usia keduanya tidak lagi muda.Entah kapan menutup mata dan baili akan di tinggal pergi.
Namun siapa sangka sampai usia baili sebesar ini mereka masih di berikan umur yang panjang.
Ini adalah sebuah berkah tersembunyi bagi ibu tua ini.
Berharap keduanya masih hidup ketika baili menikah nanti.
"Aku.. aku ingin tidur bu"kata baili lemah.
"Jangan tidur dulu,ini sup gula merah dengan telur yang baik untuk menebus darah yang hilang.Ayo minum lah.Kakak ipar sedang memasak,nanti ibu simpan untukmu di kamar.Makan lah sendiri "Kata nya lagi.
Wajahnya terlihat banyak kerutan di mana mana.Lengan kurus nya tampak menyedihkan sekali.
Didesa seperti desa mereka ini. Jika anda menunjukkan orang yang bisa menumbuh daging atau gemuk.Itu menunjuk keluarga mereka cukup mampu untuk makan.
Jadi kurus Itu sangatlah umum di sini.
Tapi Baili memikirkan hal macam apa yang akan di masak oleh kakak iparnya.Dia belum melihat ada beras di rumah ini.Jangan bilang dia akan memakan makanan babi itu.
"Ibu aku tidak mau makan bubur dedak itu bu.Berikan aku bubur ubi saja, Hem?"katanya dengan manja.Lengan baju wanita tua ini ditarik nya sedikit.
Dia benci makan dedak,itu bukan makanan untuk manusia.
"Oke ibu tau kau membencinya
Nanti ibu pergi meminjam ubi jalar pada bibi hai di sebelah" kata wanita tua ini lagi dengan sedih.
Putri nya hampir mati dia bahkan tidak bisa memberikan dia sedikit makanan yang layak.
Ubi kering yang di simpan tahun lalu sudah kama habis.Mereka adalah keluarga besar.Banyak mulut yang perlu di beri makan.
Namun makanan tidak akan pernah cukup.Merrka hanya bisa berhemat untuk hari esok.Untuk membawa Baili ke dokter bertelanjang kaki dia bahkan meminjam uang dengan kapten yang belum tau kapan bakan di lunasi.
Baili memikirkan nasib keluarga ini terlebih lagi dengan wanita tua ini yang di tulis akan mati karena patah hati dengan acara bunuh diri baili nanti.
Dia harus menolak menikah dengan anak kepala desa.Lebih baik tidak menikah seumur hidup dari pada menderita lahir dan batin seperti itu.
Tapi di era ini semua gadis di harus kan sudah menikah sebelum dua puluh tahun.Akan ada perekrutan perjodohan di desa untuk mencari kan jodoh oleh negara.
Di usia dua puluh dua tahun jika masih belum.Maka anda akan di paksa menikah dengan siapa pun yang ditunjuk secara acak.
Menolak nya artinya adalah penjara.
Memikirkan Itu baili segera menelan semangkuk puding telur ini.Dia berkata ingin beristirahat lagi sebentar.
Wanita tua ini segera pergi dengan mangkok yang kosong.
Hanya ada dua jam saja untuk beristirahat dan makan siang.Nanti akan ada bunyi gong yang keras untuk pemberitahuan bila pekerjaan akan di mulai lagi.
Baili tidak makan siang di meja kali ini dengan alasan sakit.Padahal dia hanya jijik.
Melihat pada kilasan memori tentang dedak padi yang di masak dengan campuran sayuran liar itu akan membuat dia muntah di meja makan.
Dia harus memikirkan solusi nya.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 291 Episodes
Comments
samsuryati
di bikin semirip mungkin lah biar yang baca kepikiran ke sana hahaha dan aku berhasil kan?
2023-05-31
2
samsuryati
dokter desa yang tidak punya sertifikat tapi di percaya oleh penduduk gitu.
2023-05-31
1
Oi Min
tor.... dokter bertelanjang kaki ini artinya apa?? ini istilah ato arti sbnrnya?? maap ye klo bnyak tnya....
2023-05-31
1