" Pagi boss ". sapa Aldi kepada Billy yang tampak emosi dan kacau saat dirinya tengah mendapati majikan nya duduk dikursi singgasana nya .
Billy tak membalas sapaan Aldi bahkan mengacuhkan Aldi yang kini duduk di seberang kursinya.
" Kenapa dengan boss pagi pagi wajahnya sudah kesal " ucapan Aldi kembali terdengar.
Billy masih tak bergeming membuat Aldi memutar otaknya agar si boss kembali ceria karena bagaimana pun juga ia tak mau jadi pelampiasan amarah boss nya.
" Boss besok Nyonya Katrine akan mengunjungi hotel kita rencana nya beliau akan menginap beberapa hari di sini ". ujar Aldi terdengar serius.
Billy yang tadinya tak bergeming pun akhirnya angkat bicara.
" Apa maksud mu nyonya Katrin pemilik yayasan Mutiara Hati yang mantan model itu". tanya Billy antusias.
" Iy iya boss katanya sih beliau akan menginap bersama suami nya besok untuk melihat kondisi dan suasana hotel kita rencananya beliau akan mengadakan peragaan busana nya di hotel kita boss jika beliau puas akan pelayanan kita besok ". ucapan Aldi kembali terdengar serius.
" Baiklah segera hubungi nenek Maria aku ingin seluruh ruangan hotel dipenuhi dan di hiasi oleh bunga yang segar dan minta Zahwa sendiri yang mengatur dekorasinya ".
Wajah Billy yang kesal mulai berubah ceria kembali.Angannya akan bertemu Zahwa besok mulai terbayang.Pesona Zahwa mampu mengusik ketenangannya.Berbeda terbalik dengan Tiara yang begitu posesif dan licik.
*****
Hari pertama David bekerja terasa menyenangkan bahkan kabar menginapnya Katrine sang mantan model ke hotel JJ terdengar ke awak media.Atasan David memberinya tugas wawancara eksklusif di hotel JJ besok.Otomatis dirinya akan kembali bertemu dengan gadis pujaannya Tania.
Membuat David makin antusias dan merasa senang.
Kring kring kring....bunyi telefon rumah Maria berbunyi.Maria yang sedang merangkai bunga diteras depan bergegas mengangkat telefonnya.
" Ya Hallo dengan kediaman Maria di sini ". ucap Maria
" Selamat siang nek , saya Aldi asisten tuan Billy ".
" Oh nak Aldi , ada apa gerangan nak Aldi menelfon nenek ".
" Begini nek besok ada tamu penting yang akan menginap dihotel , kata boss nona Zahwa disuruh menata dan menghias bunga dihotel nek ". ujar Aldi menjelaskan maksudnya menelfon.
" Baiklah nak Aldi akan saya sampaikan kepada cucu nenek nanti saat dia pulang , karena saat ini dia sedang mengirim bunga ke Gloria Floris ".
Kemudian telefon pun ditutup oleh Aldi dan juga Maria.Maria melanjutkan merangkai bunga kembali.
*****
" Ri aku pulang dulu ya nenek pasti akan sangat khawatir jika aku pergi lama ". ucap Zahwa memeluk tubuh Rianti namun tak bisa leluasa karena perut buncit Rianti sudah mulai tampak terlihat.
" Keburu amat Wa...oh ya kemarin ada pemuda cariin loe wa sepertinya cukup tajir ya ". goda Rianti
" Ohhh jadi rupanya loe yang kasih tahu dia alamat nenek Ri ". ujar Zahwa mendengus kesal mencubit hidung Rianti.
" Auww...sakit wa , eh beneran deh Wa di lihat dari penampilannya sepertinya bukan orang sembarangan terus sangat tampan Wa ". tampak senyuman menggoda diwajah Rianti.
" Pa an sih gue gak suka sama dia Ri , loe tahu kan gue cintanya sama siapa ". ucap Zahwa cemberut berpaling dari Rianti.
" Wa...jangan sia sia kan kesempatan loe hanya untuk mengejar satu laki laki yang jelas jelas udah nolak loe dan ibu nya juga benci banget sama loe.Udah saat nya loe move on dari David Wa dan buka kembali hati loe ". ujar Rianti menasehati Zahwa dan menepuk pundaknya.
Zahwa berpaling pergi meninggalkan Gloria Flower dan sahabatnya.Ia kembali memikirkan perkataan Rianti.Ya mungkin benar ucapan Rianti bahwa sudah saatnya dirinya harus melupakan David.Karena cintanya bertepuk sebelah tangan.
******
Sore hari pada jam pulang kerja tiba tiba ponsel David berbunyi.Tangan David bergetar saat melihat nomor yang menghubunginya.Selama beberapa hari ini nomor itu terus menerornya bahkan mengancam akan membunuhnya jika ia tidak segera melunasi hutang berjudinya.
Flash back off...
Beberapa bulan yang lalu saat Kiran selalu menekan David untuk segera mencari pekerjaan hal itu membuat David stress bahkan ia mulai mendatangi bar juga Club malam untuk melampiaskan kekesalannya karena ia merasa takdir sangat kejam pada nya sehingga dirinya sangat sulit mendapatkan pekerjaan bahkan ia selalu ditolak oleh beberapa perusahaan yang di lamar nya.
Hingga suatu hari David mencoba keberuntungannya dengan sisa uang tabungan yang di milikinya untuk taruhan berjudi.Dalam hitungan menit ia kalah dimeja judi.David pikir malam itu ia akan pulang dengan membawa kemenangan.Namun mimpinya kembali kandas.
Malam itu bahkan ia ketagihan untuk terus bermain dan membuatnya menyetujui perkataan konyol ketua judi disana yaitu meminjam uang sebagai taruhan nya , namun lagi lagi ia gagal dimeja judi .Hingga tanpa terasa hutangnya mencapai seratus juta.
Bahkan ia juga membawa surat rumah Kiran sebagai jaminannya.Dan mereka memberi waktu tenggang dua bulan kepada David.
*******Bersambung....
Ayo gaess jangan lupa ketik kolom komentar sertakan like dan vote ya .Terimakasih 😍😍😍😍**
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 104 Episodes
Comments
🎀☘ᴀɴɪͪ ʀͦʜᷤᴏͭᴍͤᴀᷝ𝗩⃝🌟🦇💳
waahhh..makin seru thor💪💪💪
2021-04-08
6
Triana R
halo Thor, aku mampir lagi... semangat terus ya
2020-07-27
1
B-M
sekedar saran ya thor,,utk menaikkan rating sebaiknya kalau ada wktu,komen reader dibales aja thor .smakin banyak komen smakin bagus lo.maaf skedar saran...🙏🙏
2020-07-01
19