Di suatu pusat perbelanjaan ,David menemani Alisa berbelanja untuk kebutuhan programnya ,ia sedikit terkejut setelah mendengar penjelasan Alisa tentang diet,sungguh diluar dugaannya selama ini.
''Kamu ingin membeli apa dulu ?'' Ucap David seraya mengambil troli.
''Hemm.. mungkin mulai dari perlengkapan memasak, seperti panci dan frypan,juga steamer . Eh, kamu rice cooker punya gak ? “ tanya Alisa mengikuti langkah David , mereka berjalan menuju tempat perlengkapan rumah tangga.
''Enggak . Hehehe. Aku gak pernah masak soalnya. '' ucap David.
Alisa pun terkejut heran. '' berarti kita beli itu juga sekalian . Jangan bilang kamu juga gak bisa menanak nasi ?'' Tanya Alisa seraya menunjuk jari telunjuk nya kearah David .
David pun menggaruk tengkuk nya yang tidak gatal. '' hehehe, enggak ! '' jawab David cenge-ngesan .
Alisa pun hanya bisa terplongo mendengar nya . Cepat-cepat dia menutup mulut nya yang terbuka dan mengatur ekpresi wajahnya.
''Oke oke. Berarti kamu akan belajar banyak nanti . Siap-siap saja. '' seru Alisa sambil memilih alat penanak nasi.
'' baik .'' Bagaikan kerbau yang dicucuk hidungnya , David menemani kemanapun Alisa melangkah .
Alisa merasakan orang-orang memandang sinis kearah mereka . Bahkan ada yang berbisik-bisik
''Hey lihat arah sana kasian banget itu perempuan dapet cowo gendut,pasti diliat dari isi dompetnya.'' seru si A. '' iya.kalau gak mana mau dia, yang laki-laki nya jelek banget. Sedangkan dia cantik,bodynya bagus gitu''ucap si B
Alisa pun berlalu diikuti David dibelakangnya,semoga David tidak sakit hati mendengar ucapan-ucapan buruk itu. Gumam Alisa
Kemudian Alisa memilih produk-produk yang terbaik di kelasnya. Dan David tidak keberatan dengan itu .
setelah itu mereka makan terlebih dahulu.
Mencari restaurant terdekat .mereka pun masuk mencari tempat duduk. Kemudian memesan beberapa menu makanan. Beberapa saat kemudian pesanan pun datang , mereka menikmati makan mereka dengan santai.
Disela mereka makan , Alisa menanyakan beberapa hal mengenai diri David .
''Tinggi kamu berapa David ?''Alisa
''Hem ..176 cm. '' jawab David singkat
''Kalau berat badan kamu sekarang berapa ? “ tanya Alisa lagi.
''Eh, kalau itu aku gak tau ,gak pernah nimbang lagi. '' jawab David , bukannya dia gak pernah nimbang , tapi timbangan adalah salah satu benda yang ditakuti nya. Takut mengetahui kejujuran berat badannya.
''Fiks , nanti kita beli timbangan juga.'' Sambung Alisa.
''Kalau kamu tingginya berapa?''tanya David .
''Aku 160 cm .. rata-rata perempuan Indonesia lah. Gak pendek-pendek amat'' jawab Alisa.
''Setelah makan kita beli apalagi ?'' Tanya David
''Kita beli bahan makanan untuk program kamu.ya seperti buah ,sayur bahkan beras. Kita beli semua. Mulai sekarang kamu makan dirumah .kamu sanggup tidak ?''tanya Alisa.
''Apapun yang kamu beri pasti aku makan.''
jawab David yakin.
''Bahkan ubi ungu rebus sekali pun?'' Tanya Alisa seraya menaik turunkan alisnya.
'' iya . '' jawab David yakin.
''Hah.ubi apa ? Ubi ungu? Direbus aja ?? Gak diapa-apain gitu ?'' Sambung David setelah sadar dengan pertanyaan menjebak Alisa.
'' iya , nanti makanan kamu ya yang seperti itu. Di rebus di kukus,dipanggang . Tidak jauh-jauh dari itu lah.'' Ucap Alisa menakut-nakuti david.
David pun terlihat shock kembali.
''Tenang aja kamu gak akan mati kok '' ucap Alisa seraya menahan tawanya .
David pun bengong makanan didepannya pun hanya ditatap saja. Terlintas di benak David makanan-makanan yang hambar,berbeda sekali dengan makanan yang sedang ditatapnya saat ini.
apa aku sanggup menjalani diet ini? Gumam David.
Akhirnya alisa tidak sanggup menahan tawanya lagi.
''Haha haa ...'' Alisa tertawa melihat reaksi David saat ini.
David terlihat bingung Alisa tertawa karena apa.
''Gak semengerikan itu kok, '' ucap Alisa menenangkan David.
''Nanti kamu akan melihat sendiri. Makanan nya tidak sehambar yang dipikiran kamu koku makanan yang akan kamu makan saat diet nanti Kita tetap pakai garam ,maupun gula .tapi kita harus mengontrolnya.'' Jelas Alisa
David pun menghembuskan nafas lega, dia sudah membulatkan tekadnya kali ini.
''Ayo cepat selesaikan makan mu. Kita lanjut berbelanja.'' Ucap Alisa .
Mereka pun melanjutkan berbelanja bahan-bahan makanan .
''Kita beli untuk stok seminggu dulu. Nanti kedepannya biar aku yang belanja saja, kamu kelihatan capek sekali. '' ucap Alisa . Alisa memilih buah-buahan , mulai dari apel. Al-pukat . Pir . Bahkan mentimun sekalipun.
Lalu Alisa juga memilih yoghurt,susu murni. Beberapa sayuran seperti sawi putih dan selada .
Alisa memilih susu kemasan pack kecil biar mudah dia menyetok di kulkas david nantinya . Alisa menaruhnya ditroli . Ketika melihat troli alisa terkejut melihat botol cola 1 liter sudah bertengger di trolinya , lalu melihat David ingin menambah 1 botol lagi.
'' eh eh ehh. Itu punya siapa ?'' Tanya Alisa tegas. Mengagetkan David yang sedang memengang botol cola.
''Mm punya ku .'' Jawab David pelan.
''NO ! Big no . Gak ada menu cola di menu diet kamu. '' tegas Alisa .
David pun meletakkan kembali minuman favoritnya itu.
''Nanti kamu boleh minum setelah mencapai goal kamu .kamu harus sabar. Dan bulatkan tekad mu. ''Ucap Alisa.
''Baik. '' terlihat David memelas mengikhlaskan minuman favoritnya itu.
hehe.. tapi gak papa di apartement masih ada stok 2 botol lagi . Aku akan minum diam-diam . Gumam David tersenyum licik.
''Gak usah senyum-senyum. Kamu harus patuh dengan sistem aku,kalau mau berhasil. '' ucap Alisa tegas.
''Memangnya berapa lama program diet kita ini?'' Tanya David.
''O iya aku lupa menjelaskan. Program nya 5 bulan .
Nanti mulai pagi sampai malam, semua makanan kamu akan aku hitung, kamu harus makan sesuai aturannya. Dan latihan juga.'' Jelas Alisa.
''Berarti aku harus sabar selama 5 bulan .''
ucap David lesu, merasa sedih tidak bisa minum cola lagi.
''Iya '' jawab Alisa singkat.
''Yaudah .. kamu bayar dulu nih.'' Ucap Alisa menyerahkan trolinya. Total 2 troli mereka berbelanja. Cukup lah stok seminggu .
David pun membayar dengan card nya.
''Setelah ini kemana .'' Tanya David.
''Sepertinya sudah cukup dulu David. Nanti yang kurang aku kasi tau biar bisa kamu belikan .''ucap Alisa.
Ting!
(Kemana kamu ? Gak masuk kerja ! ) Bos gym.
Alisa melihat notifikasi dihpnya.
Duh ,lupa lagi aku . Harusnya aku selesaiin dulu urusan aku dengan tempat kerja ku dulu.
(Aku ada urusan diluar bos, sebentar lagi aku ke sana. Ada hal yang ingin aku beritahukan kepada mu bos . ) Alisa
Ting!
(Oke . Aku tunggu diruangan aku )
Alisa pun menarik nafas panjang sambil menyimpan ponselnya.
''Oke. Sudah selesai, selanjutnya apa?'' Tanya David .
''Udah selesai,? Kita pulang ke apartement kamu.''
Mereka pun pulang dengan belanjaan yang penuh sesampainya di basement , david memanggil 2 security untuk mengangkut barang belanjaan mereka. Alisa mengikuti david ke unit apartement david. Ahh ting! Lantai 16 ,lantai tertinggi apaertement ini.
''Masuk lah Alisa . '' ucap David.
Alisa pun masuk
Unitnya sangat cocok dengannya . Rupanya dia orangnya juga rapi.
'' aku ganti pakaian dulu ya. ''Ucap David menaiki lantai 2 unitnya menuju kamarnya.
''Iya. Aku susun bahan-bahan ini di kulkas ya.'' Ucap Alisa .
''Boleh .dapurnya arah kanan itu ya.''jawab David seraya menujuk letak dapur nya. Alisa melihat arah tunjuk David.
Wahh inikah kulkas 40 juta itu yang kalau diketuk bisa memperlihatkan isi dalam nya. Gumam Alisa takjub
''Tes ketuk ahh ''
Tuk tuk tuk! Kulkas pun menampilkan isi dalamnya,yang ternyata mampu membuat Alisa kaget.
''Loh apa-apaan ini semua.? Seru Alisa
Alisa pun membuka pintu kulkas. Alisa nampak lebih terkejut lagi.
''Wah parah banget ini mah. '' ucap Amlisa ngomong sendiri
''Dia menyetok kulkas nya dengan snack gini, keripik kentang , makanan gak sehat semua . ''
Dilihat juga minuman kaleng, beberapa botol cola .
Alisa pun mengambil semua dan menyusunkan belanja nya yang tadi.
Diisi kembali kulkas David dengan youghurt dan susu yang dibelinya tadi , juga buah-buahan.
Hehehe.
Alisa pun tersenyum licik. Semua stok kulkas nya Alisa masukkan ke plastik belanja tadi. Dan meletakkan nya di samping pintu keluar.dia akan membawa nya pulang nanti .
Alisa meninggalkan hanya beberapa snack David di kulkasnya.
David pun turun. Dan Alisa pun izin pamit hendak pulang.
'' aku pulang dulu ya. Tak perlu kamu antar. Aku bisa pulang sendiri'' ucap Alisa pamit.
''Yasudah hati-hati ya''
Ucap David .
Alisa pun menuju pintu keluar mengambil bag plastik ,David melihatnya tapi belum menaruh curiga .
David pun menuju kulkas nya . Lalu membukanya .
Alangkah terkejutnya david melihat snack nya berubah menjadi buah-buahan .
ALISAAAA !!
Teriak David .
''Huhh. Diet dimulai dari malam ini '' ucap David lemas .
Hahahahhaa .Alisa tertawa sepanjang dilift . Pasti sekarang David sudah melihat kulkasnya.
'' selamat diet David.''
Ucap Alisa sambil menenteng bag plastik dengan senang.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 89 Episodes
Comments
vichel
awesome
2023-08-13
1