"Nan aku menyukai kamu lebih dari sahabat, aku mau mengubah status sahabat kita menjadi status pacaran" kata Vanya dengan legah, akhirnya dia dapat mengungkapkan isi hatinya selama ini.
"Maksud kamu apaan sih Van, kita itu udah lama sahabatan dan kamu juga tahu prinsip aku, aku enggak mungkin mengubah status persahabatan kita" kata Nando dengan hati-hati agar hati temannya tidak sakit
"Tapi kenapa, aku tahu prinsip kamu tapi bisakah kamu membuang prinsip itu? " kata Vanya lirih
"Sebelumnya aku minta maaf sama kamu, tapi aku enggak punya perasaan lebih sama kamu, aku sudah menganggap kamu seperti adik aku sendiri, jadi mohon mengertilah" kata Nando
"Baiklah kalau begitu. Tapi, bisakah kita tetap bersahabat" kata Vanya
"Ya iyalah kita itu tetap akan bersahabat selamanya dan tidak akan terpisahkan dan satu lagi aku mohon buang perasaan kamu itu, aku yakin perasaan kamu itu bukanlah perasaan cinta keaku tapi itu hanyalah rasa sayang kepada kakak lelaki. bukankah kita selalu bersama. jadi, mungkin itulah yang membuat kamu merasa mencintai aku" kata Nando dan Vanya hanya bisa mengiyakan penjelasan Nando.
Akhirnya Vanya pulang dengan membawa rasa sakit hatinya. Sebenarnya dia tidak sependapat dengan penjelasan Nando tadi. Dia yang tahu akan perasaannya sendiri, dia yakin jika perasaan itu adalah perasaan cinta. Tapi, dia juga tidak bisa memaksa perasaan sahabatnya tersebut. Tapi Vanya tidak akan menyerah secepat itu akan perasaannya, dia yakin suatu saat nanti Nando akan membuka hatinya dan membuang prinsip bodohnya itu.
❤❤❤
POV Nando On
Hari ini Vanya mengajak aku untuk bertemu ditempat yang biasa dan akupun mengiyakan ajakannya. Sesampainya aku disana aku sudah melihat Vanya yang duduk termenung entah apa yang dipikirkannya dan aku langsung menyapanya seperti biasa
"Woii Van kenapa kamu melamun terus, nanti kesambet setan mau" kata Nando sambil tertawa
"Enak aja, oh iya ada yang ingin aku bicarain sama kamu" kata Vanya dengan wajah yang serius
awalnya aku menganggap Vanya hanya ingin membahas hal yang tidak terlalu serius tapi saat mendengar ucapannya aku langsung kaget. Aku tidak pernah menyangka dia mengungkapkan perasaannya kepadaku. bahakan dia sudah tahu prinsipku. Tapi, aku hanya meminta maaf kepadanya karena aku hanya menganggapnya sebagai adik perempuan ku saja. kemudian aku memberikannya penjelasan bahwa itu hanyalah perasaan nyaman berada didekatku, itu tidak mungkin perasaan cinta dan aku juga mengatakan itu tidak mungkin untuk kota berdua untuk mengubah status persahabatan ini. dan untungnya dia dapat menerimanya walaupun aku tahu jika dia pasti merasa sakit hati akan pernyataan ku tersebut. aku melihatnya tersenyum dan dia mengatakan bahwa "Apakah kita masih bisa menjadi sahabat" jelas saja aku langsung mengiyakan pernyataannya tersebut. Karena, tujuan utama ku tidak ingin mengubah status persahabatan kami karena aku tidak ingin merusak hubungan persahabatan tersebut.
Walaupun jauh didalam lubuk hatiku paling dalam sebenarnya aku juga mencintainya. Tapi, aku tidak ingin suatu saat nanti aku menyakitinya dan aku lebih menyakitinya lagi.
"Maafkan aku Van, aku memang bodoh tapi ini sebuah demi kebaikan kamu, aku engak mau disaat aku mengubah status kita menjadi pasangan, aku malah menyakiti kamu dan akan kehilangan kamu untuk selamanya" gumam Nando berbicara sendiri.
POV Nando Off
❤❤❤
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 42 Episodes
Comments