KRISTAL YANG RETAK
Kristal seorang wanita muda yang menjalani hari harinya dengan cukup berat.
Sebagai anak pertama ia harus menjadi tulang punggung keluarga, apalagi orangtuanya bukanlah pekerja tetap.
Pernah suatu hari kristal membuat keputusan yang sebenarnya tidak sejalan dengan keinginannya, yaitu menikah muda.
Dia pikir kehidupannya akan mudah jika ia menikah dengan pemuda yang sudah punya usaha.Namun, ternyata pernikahannya gagal.
Suhendra suaminya menceraikannya dengan alasan tak masuk akal.
Ada kalimat menggelitik yang di ucapkannya,
"Orang tuaku menyuruhku menceraikanmu."
For what??
gak masuk akal bukan??
Tidak hanya sampai di situ, kristal bertemu lagi dengan teman SMA nya yang merupakan cinta pertamanya yang masih terpendam.
Namun, percintaannya gagal lagi karena pria tersebut hilang bak di telan bumi.
Kristal frustasi di buatnya hingga akhirnya memutuskan untuk pergi bekerja ke Luar negeri.Meninggalkan ibu dan adiknya Novi ke Negri formosa Taiwan.
Udara baru dan suasana baru di harapkan membawa semangat baru.
Apakah kristal benar benar sanggup melewati hari harinya??Akankah Kristal sanggup,menerima setiap kejutan dalam hidupnya??
***
Pekerjaan hari ini cukup melelahkan, beruntung bisa di selesaikan dengan cepat.
Setelah menyelesaikan pekerjaannya, secepat kilat Kristal menyambar Hp Androidnya untuk menelpon Sinta.
Sinta merupakan teman Kristal satu satunya yang bisa akrab dengannya, tapi Kristal bukan satu satunya teman sinta mengingat sinta seorang wanita yang supel.
"Hallo Sin!! pekerjaanmu udah selesai belum??"
tanya Kristal.
"Belum nih, di Resto kalau akhir pekan malah sibuk.Kamu pergi duluan aja ke danau seperti biasa, nanti aku nyusul kalau udah beres."
pinta sinta dari sebrang.
"Baiklah."Jawab kristal sembari menutup telponnya.
Dengan menggunakan stelan casual, perpaduan celana Jeans dan kaos lengan panjang Kristal bersiap siap untuk pergi ke Danau Sunmoon lake.Di masukannya Hpnya ke dalam sebuah tas kecil yang ia bawa.
Bukan tanpa alasan Kristal menggunakan baju serba panjang, Danau Sun Moon lake yang terletak di Taiwan bagian selatan atau yang di kenal dengan Nantou county merupakan daerah pedesaan yang sejuk, apalagi kalau malam terkadang terasa sangat dingin.
Kristal berjalan sendiri menuju Danau melalui jalan setapak yang sudah di bangun secara modern.
Tukk!! tuk!! tuk!!..
Bunyi suara sepatu terdengar saat Kristal mulai menaiki lantai kayu yang di bangun di permukaan danau, kristal terus berjalan mencari posisi yang nyaman untuknya menunggu sinta.
Desain danau sangat artistik dan cukup menarik perhatian para turis.
Di Danau tersebut hampir tiap malam ramai Pengunjung dari mancanegara, kebanyakan Pengunjung berasal dari Negeri Tirai bambu.
Berbagai macam cara mereka menikmati malam ini di Danau,
ada yang sekedar jalan jalan dan melihat lihat Danau, ada yang menikmati karoke yang di sediakan masyarakat adat, ada juga yg menikmati hidangan khas Taiwan seperti BBQ Mochi, Chipay dan Mi ciu.
Pada suasana Danau yang sangat dingin seperti ini, para turis memilih datang untuk meminum beberapa gelas alkohol dan beberapa makanan foodstreat yang masih panas.
Kristal menunggu cukup lama mungkin lebih dari 10 menit.
Di saat Kristal sedang menunggu Shinta, tiba tiba seorang pria datang menghampiri Kristal, dari penampilannya sepertinya dia seorang turis dari Tiongkok.
"Selamat malam Nona, maukah nona menemani saya tidur di hotel malam ini??saya akan memberikan uang konvensasi jika nona mau."Tanya pria tersebut berbahasa Mandarin tanpa basa basi.
"Maaf Tuan, saya datang kesini untuk bekerja di Rumah sakit gak jauh dari sini, bukan untuk hal lain, dan saya sedang menunggu teman saya."Jawab kristal menolak secara halus.
"Tuipuji tuipuji" Pria tersebut minta maaf lalu pergi meninggalkan Kristal.
Kristal hanya tersenyum tipis tak begitu peduli dengan pria turis tadi, toh dia gak berbuat macam macam.
Sesaat terbayang raut wajah ibu dan Novi yang kini berada jauh di kampung halaman sana, dan Ryu sebesar apa dia sekarang? Mungkin sudah dewasa, yeah sekitar usia 25 tahun.
Tiba tiba hatinya terasa perih saat membayangan kenangan kenangan manis bersama Dalla yang sekarang entah kemana, Dalla menghilang begitu saja pasca insiden kecelakaan bersamanya,jadi bukan tanpa alasan dirinya memilih tinggal di Luar Negeri sekarang.
"Hei!! lama ya nunggu aku??" Sinta yang masih berjarak jauh dari Kristal tiba tiba berteriak menyapa kristal yang termenung sendiri menatap Danau.
"Engga kok, aku juga barusan datang." Jawab Kristal.
"Ayo kita sambil jalan jalan !!" Ajak Sinta seraya menarik lengan kristal.
"Gimana kalau kita membeli Caa ji??"Tanya sinta lagi.Caa ji sebutan untuk ayam goreng khas Taiwan yg dagingnya di iris kecil kecil seperti dadu.
"Ayooo !" jawab kristal sambil tetap mengikuti langkah kaki sinta.
"Maukah kamu menceritakan kisahmu bagaimana bisa nekad pergi bekerja di sini??"Tanya sinta sedikit kepo dengan temannya yg cenderung lebih banyak diam jika di banding dengan teman temannya yg lain.
"Baiklah aku akan cerita karena kamu teman yang baik." Tukas kristal.
"Tapi lain kali ya !!!"Sambung kristal setengah berbisik.
Raut muka sinta berubah jadi cemberut, pasalnya tadi dia sudah antusias mau mendengarkan cerita kristal eh malah gak jadi
sementara kristal hanya tertawa kecil, baginya sinta lucu kalau cemberut.
Mereka berdua tiba pada pedagang ayam goreng khas Taiwan.
"Lauban,Erl pau caaji tuosau cieenn??"Tanya Sinta menanyakan harga 2 bungkus ayam goreng krispy di tangannya.
"Ipai kuai."Jawab pedagang ayam goreng crispy yang artinya 100 Dollar.
Lalu Sinta mengambil selembar uang kertas dollar Taiwan yang bertuliskan 100.
"Dari sini dulu ya !"kata sinta pada kristal.
lalu menyerahkan uang tersebut pada pedagang ayam goreng krispy.
"Xie Xie Ni !!" Seru pedagang ayam yang artinya terima kasih.
"Puyung kechi!!" Jawab Sinta dan kristal berbarengan kemudian pergi meninggalkan tukang ayam goreng crispy untuk membeli 2 gelas Nai cha.
Setelah itu mereka pergi mencari tempat duduk di dekat Danau.
Rasa jenuh dan stres akibat pekerjaan tadi siang terobati oleh Keindahan Danau Sun moon lake.
Alunan musik mengalir merdu dengan suara penyanyi Taiwan yang memang terkenal merdu.Penyanyi tersebut menyanyikan lagu Hokkian, menambah daya tarik malam ini.
Sesekali Kristal dan Sinta meneguk minuman Nai cha yang baru saja di belinya, Kemudian mulutnya menjadi sibuk mengunyah Caa ji yang lezatnya tiada tara membuat perut mereka seakan bersorak hore !!!
Di sela kegiatan ngemilnya, Kristal dan Sinta mulai bercerita kegiatan hari ini secara bergantian.Terkadang cerita hal romantis dan lucu, terkadang menggosipkan bossnya yang cerewetnya setengah mati.Sesekali terdengar suara gelak tawa mereka di sela sela obrolannya.
Wahai Danau Sunmonlake!!
semoga hatiku seluas dan setenang dirimu dalam menghadapi cobaan hidup ini.
Aku datang bukan tanpa alasan,tapi ingin mengubur sebuah kenangan.
Begitulah suara hati kristal.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 54 Episodes
Comments
Andianti Anti
🫂🫂🥰🥰🥰❤️
2022-09-14
0
Just_Ahmad
Nice kak ceritanya 👌sukses terus
2020-07-22
0
Johar Edogawa
Semangat semuanya
Salam dari GHOSPITAL ❤
2020-07-17
0