Hari itu xio nan hanya bisa menahan ludahnya saat melihat gurunya sedang menikmati arak yang hangat.
walau xio nan belum pernah meminum arak,tetapi rasa haus yang membuat xio nan ingin sekali merebut minuman itu pada gurunya.
kakek Zu melirik xio nan,dia sengaja meminum di depan xio nan, tujuannya hanya ingin melihat kesabaran xio nan,apakah xio nan dapat lulus dalam ujian yang di berikan kakek Zu,agar berpuasa dalam beberapa hari ini.
walaupun tubuh xio nan masih dalam pemulihan untuk membuka merindian,tetapi xio nan masih dapat meminum,kakek Zu sengaja mengatakan kalau xio nan harus berpuasa agar xio nan dapat melatih kesabarannya.
karena seorang pendekar harus dapat mengontrol kesabarannya,agar tidak terjerumus dengan kesombongan dan keserakahan.
” Xio nan kemarilah.”
” ya guru.”
” apakah kau ingin minum ini?”
xio nan tidak menjawab,tetapi hanya mengangguk dengan lemah.
” he he he...ini minumlah.”
tetapi xio nan hanya melihat kakek Zu dengan pandangan matanya yang sayu,dan tidak berani menerima arak yang di ulurkan kepadanya.
” kenapa?apakah kau takut mati?atau?”
” tidak kek,aku tidak takut mati,aku hanya tidak ingin tubuhku hancur bila aku meminum atau makan apapun.”
” he he he....xio nan,sudah berapa hari kau tidak minum setelah titik merindian mu guru buka?”
xio nan pun mengingat sudah berapa hari dia tidak makan dan minum.”
” tujuh hari guru.”
” bagus.... sekarang kau minumlah ini,agar tubuhmu hangat.”
” tidak guru,aku tidak minum arak.”
” xio nan ini arak sangat bagus,guru sudah membuatnya dan menyimpannya selama seratus tahun,dan ini sangat bagus tetapi untuk meningkatkan stamina mu,bukankah kamu sudah berpuasa selama seminggu?”
xio nan hanya mengangguk dan menerima arak yang di ulurkan pada dirinya.
xio nan menutup hidungnya,karena arak itu aromanya sangat menyengat,sangat berbeda dengan aroma arak yang di minum oleh ayahnya dahulu.
perlahan xio nan meminum arak itu,sungguh dirinya terkejut,arak itu sangat manis bahkan sama seperti dirinya saat meminum madu.
” guru benarkah ini arak?”
xio nan memastikan kalau itu bukan madu.
” itulah keunikan arak yang tersimpan selama seratus tahun xio nan,dan guru telah membuat arak itu dari pohon yang sudah hidup lebih dari lima ratus tahun,dan khasiatnya akan membuat tubuh akan menjadi sangat segar.”
apa yang di katakan gurunya memang benar, tubuhnya merasakan rasa hangat dan entah mengapa tubuhnya sangat segar sekali.
xio nan pun kembali meminum arak itu.
seteguk demi seteguk,membuat kepala xio nan menjadi pusing, pandangannya berkunang kunang,dan dia mulai bernyanyi.
xio nan tertawa sendiri sambil meneguk arak sedikit demi sedikit.
kakek Zu yang baru kembali sehabis buang air kecil terkejut,saat melihat xio nan dalam keadaan mabuk.
dan merampas arak yang ada di tangan xio nan.
kakek Zu menggaruk kepalanya, ternyata arak di dalam kendi sudah habis di minum xio nan.
pantas xio nan mabuk,apa lagi ini pertama kali xio nan meminum arak,xio nan bernyanyi sambil tertawa,kakek Zu memperhatikan gerakan xio nan,dan dia pun mendapatkan ide untuk menciptakan jurus dewa mabuk,karena langkah langkah xio nan,sangat mirip dengan jurus dewa gila yang telah di ciptakan.
kakek Zu pun mulai meniru kan gerakan xio nan,yang tertawa sambil bernyanyi dalam keadaan sempoyongan.
kakek Zu tersenyum senang,inilah teman yang cocok untuk menggandeng jurus dewa gila dengan jurus dewa mabuk yang baru saja di ciptakan.
xio nan yang sudah di puncaknya, akhirnya mengeluarkan semua isi yang di minumnya,lalu tertidur sembarangan di lantai.
kakek Zu hanya menggelengkan kepalanya,dan dia pun mulai menggabungkan jurus dewa gila dengan jurus dewa mabuk,yang akan di turunkan pada xio nan kelak.
maaf saat ini saya belum bisa memberikan crazy up, seperti cersil sebelah.
saya janji bila saya tidak lagi sibuk,saya akan memberikan 2 chapter sehari.
🙏🙏🙏🙏🙏🙏
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 45 Episodes
Comments
matius sampe
mantap
2023-04-05
0
Eno Retno
like
2023-01-28
1
Sinta Cinta
mampir bestie
2022-03-19
0