Pagi hari terasa begitu sejuk, Indah masih betah dengan kesendirian nya didepan jendela kamarnya, menatap daun-daun yang tertanam di pekarangan rumah neneknya
"Indah,,,"
"Nenek"
"Ayo sarapan, kakek Sudah menunggu"
"Emm,, baiklah"
Kemudian Indah dan nenek pun keluar dari kamar indah dan menuju ke meja makan. Disana sudah ada kakek yang menunggu
"Kek,,, indah mau tanya,,,"
"Apa ndah?"
"Apa itu 'Bahu Laweyan' kek?" tanya indah
Bahu Laweyan adalah salah satu bentuk katuranggan yang melekat pada diri wanita. Katuranggan adalah satu bentuk ilmu titen. Menurut mitos, wanita yang berbahu Laweyan hidupnya buruk atau tidak normal. Hal ini karena dipengaruhi oleh aura mahluk halus yang sangat jahat. Suasana mistis selalu mengiringi sepanjang hidupnya, seperti tatapan matanya yang kosong, pendiam, dan penyendiri.
Wanita bahu Laweyan juga mempunyai berbagai macam keganjilan yang tak dijumpai oleh wanita normal lainnya. Saat seorang perempuan terpilih menjadi Bahu Laweyan, maka dalam dirinya akan melekat sifat-sifat nagatif atau buruk yang membuatnya berbeda dengan perempuan lainnya, mereka juga cenderung tomboy dan yang pasti tidak akan dapat memiliki keturunan.
Kakek yang awalnya sedang menikmati makannya, tiba-tiba terdiam dan menatap indah dengan tajam
"Kenapa kamu tanyakan itu?!" ucap kakek
"Karena,,, banyak orang mengatakan padaku, jika aku wanita bahu laweyan atau pembawa sial. Aku,,,,"
"Indah!! kita sebagai orang yang memiliki agama, percaya terhadap Allah sebagai sang pencipta, tidak seharusnya percaya dengan hal seperti itu!! hati-hati itu bisa merusak keimanan mu! dikeluarga kita tidak ada yang percaya dengan hal seperti itu! itu hanya mitos!" Sarkas kakek
Indah terdiam sesaat ketika mendengar suara kakek yang meninggi.
"Benar kata kakekmu ndah,, itu hanya mitos, Allah itu menciptakan makhluk dengan penuh kesempurnaan. Tidak ada yang namanya pembawa sial. Semua kejadian yang menimpamu itu sudah takdir dari Allah. Bukan seperti yang di katakan orang-orang. Bahu laweyan itu hanya sebuah kepercayaan orang Jawa saja. Kesialan itu tidak ada didalam agama kita. Apalagi keluarga kita adalah keluarga beragama dijalan yang lurus, tidak mungkin ada makhluk yang menempel pada diri kita! mereka pasti kepanasan!" ucap nenek
"Kamu tidak perlu memikirkan ucapan orang lain ndah! kakek yakin kamu akan menemukan kebahagiaanmu nanti" ucap kakek
"Iya kek"
Saat ketiganya tengah berbincang dan menikmati sarapan, terdengar ketukan pintu yang membuat ketiganya kaget, siapa yang bertamu pagi buta begitu. Lalu nenek beranjak dan melihat siapa yang bertamu
Ceklekkkk
Nenek terkejut saat melihat siapa yang datang sepagi itu
"Juragan Darmo?"
"Selama pagi nek Rumi,,,, Indah ada?" tanya juragan Darmo
"Siapa nek?" ucap Kakek saat menghampiri nek Rumi
Deg!
"Juragan?!" ucap kakek terkaget-kaget
Juragan Darmo datang bersama anak buahnya dengan membawa buah tangan yang cukup banyak. Hanya ingin mendapatkan kepada Indah dan kakek neneknya, dia repot-repot membawakan itu semua.
"Aku ingin bertemu dengan kalian" ucap Juragan dengan nada ramah
Kemudian mereka duduk di kursi teras namun indah tidak keluar sama sekali. Ia hanya berada di dalam sembari mendengarkan percakapan mereka.
"Ada apa ya juragan?" tanya kakek tanpa basa basi
"Aku ingin minta maaf kejadian kemarin. Tidak masalah jika kakek tidak menjual sayuran itu kepadaku sekarang, aku terlalu memaksakan kehendak karena permintaan dipasar sangat banyak dan supplier ku kekurangan pasokan. Maka dari itu aku datang kesini ingin minta maaf. Ini aku bawakan sedikit buah tangan untuk kakek, nenek dan juga Indah"
"Soal kemarin saya sudah tidak ingin membahasnya lagi. Anda tidak perlu repot-repot datang kemari untuk membawakan semua ini juragan" ucap kakek
"Assalamualaikum"
"Wa'alaikumsalam,,, pak kades" ucap kakek Indah jadi kaget, karena tidak biasanya pak kades mampir kerumah
Pak Kades tersenyum dengan ramah menyapa kakek, dan juga juragan Darmo yang ada disana. kemudian kakek mempersilahkan pak kades untuk duduk bersama
"Ada apa ya pak kades?"
"Begini pak, kemarin saya bertemu dek Indah, dan saya berfikir pasti dek Indah belum melapor ke RT disini atas kedatangannya. Jadi saya mengingatkan setiap orang baru wajib lapor" ucap pak kades beralasan
"Ohh iya pak,,, kami belum sempat bertemu pak RT, kemarin malam, pak Dimas keliar katanya ke rumah mertuanya. Jadi hari ini kami baru akan melapor" jawab kakek
"Bagus kalau begitu,, semua harus berjalan sesuai dengan peraturan di desa kita pak" ucap pak kades
Juragan Darmo seperti tidak senang dengan kehadiran pak kades. apalagi pak kades sempat menyinggung soal Indah.
"Sepertinya pak kades juga menyukai Indah!" batin juragan Darmo.
Melihat gerak gerik dari orang-orang didepannya, membuat kakek Indah merasa resah. Dua pria yang sudah memiliki istri itu malah terlihat sedang berlomba-lomba untuk mendapatkan cucunya. Sepulangnya Juragan Darmo dan Pak kades, kakek langsung mengajak Indah bicara
"Nduk, lebih baik kamu kembali ke rumahmu. Kakek khawatir jika kamu lama-lama disini situasi akan semakin kacau. Ini baru juragan Darmo dan Pak kades yang datang, jika kamu terlalu lama, bisa-bisa pria satu kampung akan datang kerumah ini mendekati kamu" ucap kakek
"Hmmm,, niatnya mau menenangkan diri, malah jadi keributan. Ya sudah kek, siang ini Indah pulang saja" jawab Indah
"Kakek bukan ingin mengusirmu, tapi semua demi kebaikanmu juga. Daripada kamu diperebutkan pria-pria beristri, lebih baik kamu pulang saja kan?" ucap kakek
"Iya kek, kalau begitu Indah siap-siap " jawab Indah yang kemudian masuk kedalam kamar dan membereskan pakaiannya.
Indah memutuskannya mengikuti saran kakek untuk pulang ke kotanya. Meski sebenarnya dia masih ingin tinggal disana tapi dia juga tidak mau jika akan lebih banyak orang yang datang untuk bertemu dengannya. Bukan sombong, namun memang kecantikan Indah mampu memikat hati lelaki manapun yang melihatnya pasti akan terpesona dan ingin memilikinya. Tak heran jika Indah banyak di perebutkan oleh banyak pria.
Kini Indah sudah berada di perjalanan menuju ke kotanya......
.
.
.
.
Bersambung,,,,,,,
Harap bersabar yahhh,,, nikmati setiap alurnya🤗
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 152 Episodes
Comments
💕𝘛𝘢𝘯𝘵𝘪 𝘒𝘪𝘵𝘢𝘯𝘢💕
indah hrs memperkuat ibadahnya
2023-12-27
1
Bintang kejora
Sbg org yg beriman memang tdk blh percaya dg mitos tp ingatlah bhwa Allah pun menciptakan yg gaib slain yg nyata tuk beriman kepadaNya.
Ayo Indah, trslah kau mencari tau ttg apa yg kau pikirkan itu tanpa mengurangi keimananmu. Ttplah percaya pd Allah bhwa hidup & mati ssorg adl kehendakNya.
2021-11-01
0
Tri Utami266
tetap bersabar dan tawakkal ndah kebahagiaan akan datan menjemputmu.
2021-10-28
1