Novel ini berlatar belakang budaya jawa yang kental dengan adat perjodohan yang berpegang teguh pada Trias Jodoh (Bibit, Bobot, Bebet).
Bercerita tentang seorang wanita matang secara usia, cemerlang secara karir dan berasal dari keluarga ningrat. Pola pikir Tania yang modern dalam menentukan masa depan dan pasangan hidup, sedikit berseberangan dengan pemikiran Eyang Putri yang notabene keturunan ningrat.
Tania yang mandiri dijodohkan dengan cucu Oma Jelita, teman masa remaja eyang putri yang tinggal di bandung. Akankah Tania berhasil menggagalkan perjodohannya? Apakah menyamar menjadi pembantu di rumah Oma Jelita adalah rencana yang membantunya atau malah menyulitkannya?
Calon suami seperti apa yang akan ditemui Tania? Pria modern yang menyerahkan masalah pendamping hidupnya ke tangan Oma tercintanya.
Cerita ini murni karangan penulis, bila ada kesamaan latar, tokoh dan karakter itu hanya kebetulan semata. Halu boleh, emosi jangan.
Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon DewiOmega, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri
Pembantuku Calon Istriku Komentar