Jin Ju Kyung dan Han Go Joon adalah pasangan suami istri yang menjadi panutan bagi publik. Mereka memiliki hubungan pernikahan yang harmonis dengan Go Joon yang di cap sebagai suami Bucin. Dan Sang Istri, Jin Ju Kyung yang berkepribadian dingin dan tegas.
Han Go Joon mengawali karir sebagai pengacara perceraian namun, berkat kerja kerasnya dia bisa lebih sukses dan berkembang menjadi pengacara kondang yang wara-wiri di televisi.
Sedangkan Jin Ju Kyung, adalah mantan Leader dari Girlband kenamaan di Korea yang memutuskan untuk menjadi soloist dengan banyak prestasi gemilang.
Tapi di balik keharmonisan pernikahan mereka yang sudah berjalan selama hampir 5 tahun itu. Han Go Joon selalu was-was akan sebuah syarat yang pernah dilayangkan oleh Jin Ju Kyung sebelum menerima lamaran darinya.
"Menikahlah dengan ku Ju Kyung... " -Go Joon
"Baiklah, tapi dengan satu syarat... Jika kau berselingkuh maka kau akan mati di tanganku."-Ju Kyung
#cerita hanya fiksi imajinasi gila author😅
Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Alpha Fox, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri
The Best Singer
"Selamat datang di malam menakjubkan bertabur bintang di Golden Eum-Ak Sisang Awards. Ajang peng-anugerahan penghargaan tertinggi bagi Penyanyi dan Grup musik yang telah mencapai prestasi luar biasa dalam industri musik Korea. Aku Jun Young dan rekanku Stephanie Hwang akan menemani kalian sebagai pemandu acara bergengsi ini..."
" Ya...terima kasih Jun Young, lihatlah.... Wahhh para idol yang sedang Populer saat ini hadir dengan style yang eksentrik. Ada Day7, Affection, Red Season, CNGrey, MAMAWOO, soloist IAN dan masih banyak lagi..."
Kamera memperlihatkan Grup Musik yang ber-anggotakan 7 orang pemuda tampan itu dan terpampang di layar, lalu mengalihkan rolling kamera ke arah para selebritas dan musisi lain.
"Woooooaaaaahhhh"
Teriakkan para penggemar menggema di aula acara anugerah Musik itu. Cahaya lightstick dengan berbagai warna yang berasal dari berbagai macam Fandom menyinari acara itu bak lautan cahaya. Jun Young dan Stephanie Hwang, pembawa acara penghargaan Tersebut tersenyum lebar melihat antusiasme para penggemar artis maupun Grup Musik yang hadir disana.
"Waaaahhhh Stephanie... Hahaha meriah sekali ya... "
"Jun Young... Sepertinya para penggemar sudah tidak sabar menantikan puncak acara. Dan mengetahui siapa yang akan memenangkan penghargaan tertinggi dengan kategori The Best Singer tahun ini. "
*prokprokprokk
"Wwwwoooooaaaahhhhh Jung Young...!!! "
"Hearttttssss on Hearrrrttsss!!!! "
"Stay G!!!!!!!! "
Para penggemar K-pop riuh bergemuruh. Berteriak memanggil idola mereka masing-masing.
Satu persatu musisi dan group musik yang memenangkan penghargaan sesuai kategori yang telah dibacakan oleh beberapa selebritas dan musisi lainnya menaiki panggung dengan wujud syukur mereka. Hingga Kategori puncak pun akhirnya akan segera dibacakan oleh Aktor dan aktris Chungmuro Na Hae Soo dan Shin Yi Yun.
"Yi Yun-ssi apa diantara para musisi dan group musik yang hadir disini apalah ada yang menjadi Favoritmu? "
Aktor tampan itu bertanya pada partnernya, dia penasaran apakah idola Shin Yi Yun ada disana. Pertanyaan itu membuat Aktris cantik itu tersipu malu.
"Tentu saja ada.... Ya ampun aku malu sekali"
Dia tertawa kecil sambil mengipasi wajahnya dengan tangan kosong.
"Baiklah... Ayo kita buka dan baca bersama dalam hitungan ke-tiga Yi Yun-ssi"
Mereka berdua membuka amplop berisikan nama pemenang penghargaan tertinggi di dunia permusikan Korea. Keduanya nampak terkejut dan tertawa bersama seperti sudah memprediksi siapa pemenang nya.
"Baiklahhhh pemenang penghargaan tertinggi Golden Eum-Ak SiSang kategori Penyanyi terbaik adalah..... "
Mereka berdua mengatakan kalimat itu bersama.
"1... 2..3... JIN JU KYUNG...!!! "
"Jin Ju Kyung!!!!!!!!!!! Wooooaaaaahhhh"
Ternyata bukan hanya mereka berdua yang mengatakan pemenang nya adalah Jin Ju Kyung, melainkan para penggemar di aula studio acara itu ikut menyerukan nama Soloist Jin Ju Kyung bersama mereka. Seperti sudah diprediksi bahwa dialah yang akan memenangkan penghargaan itu.
Lagu milik Jin Ju Kyung yang berjudul By My Side diputar berbarengan dengan suara tepuk tangan para artis, musisi, dan group musik yang hadir disana. Juga jeritan kebahagian yang riuh dari para penggemar nya juga Fandom lain.
*taktaktak
Jin Ju Kyung menaiki panggung dengan gaya yang anggun dan elegan. Dia memakai gaun silver indah berkilauan dengan tali spaghetti yang mencetak lekukan tubuhnya, rambut hitam bergelombangnya tergerai indah. Seakan dialah satu-satunya pusat perhatian acara itu. Dia membungkuk memberi hormat, berterima kasih dan melambaikan tangannya ke arah penggemar dan kamera yang meliput setiap langkah kakinya.
"Selamat Eonni... "
Shin Yi Yun memeluk Jin Ju Kyung dengan senyum merekah, kemudian memberikan piala berbentuk microphone dengan lapisan emas murni padanya. Sedangkan Aktor Na Hae Soo berjabat tangan dengannya memberikan selamat. Lalu mereka mundur beberapa langkah memberi jarak kepada Jin Ju Kyung untuk memberikan pidato singkat.
Wajah Cantik Jin Ju Kyung terpampang di layar besar. Membuat siapa pun terperangah melihat kecantikan paripurna putri es itu.
"Eeehhhmmm... Kalian bisa diam sekarang.. "
Kalimat menusuk itu yang pertama kali keluar dari mulutnya. Tapi semua yang ada disana menuruti perintahnya, dan terdiam seketika. Suasana bergemuruh mendadak sepi seperti bukan ajang penghargaan melainkan upacara militer.
"KAU SANGAT CANTIK ICE PRINCESS!! "
Tiba-tiba suara seorang pria ditengah kesunyian membuat suasana kembali meriah karena tawa.
"Ya... Aku tau.. Seung Kwan..."
Ditambah respon Ju Kyung yang menjawab pujian itu dengan santai. Membuat semuanya terhibur, bertepuk tangan bahkan ada yang bersiul.
Cho Seung Kwan anggota group TNT yang memenangkan Best single. Sangat senang saat pujian nya di jawab langsung oleh idola nya.
"Sudaahh... Diamlah atau aku akan memukul kepala kalian.. "
Ju Kyung mengatakan itu dengan wajah serius, tapi hal itu lah yang menjadi daya tarik baginya. Dan membuat dia menjadi soloist yang paling di sukai dan di puja selama bertahun-tahun.
Akhirnya, kembali ke mode serius. Semua kembali terdiam tanpa suara.
"Bagus.. Apa kabar manusia.. Kalian pasti baik-baik saja karena bisa hadir di malam ini. Aku hanya ingin mengucapkan terimakasih kepada kalian semua yang telah mencintaiku dengan tulus. Sudah, kalian bisa kembali berisik sekarang"
Sungguh pidato yang sangat unik dan berarti. Setelah mengatakan hal yang ingin dia sampaikan kepada para hadirin dan penggemar. Ju Kyung berjalan meninggalkan panggung dengan wajah datar sambil membawa piala yang sudah menjadi miliknya.
Tapi seakan terhipnotis mereka semua malah semakin antusias setelah mendengarkan pidato singkat Ju Kyung.