Maukah Kau Menikah Denganku?

Maukah Kau Menikah Denganku?

Pembukaan

Sekuel Istri Kedua.

💗💗💗

Apa yang terlintas di benak Anda bila bertemu dengan seorang janda cantik, menggiurkan, cerdas, perilakunya baik, dan ia sedang mencari pendamping hidup? 

Jika Anda seorang laki-laki, maka ‘naluri kelaki-lakian’ Anda akan bangkit. Anda akan do everything for getting her. Jika Anda seorang wanita, pastilah Anda mengacungkan jempol untuknya dan banyak belajar darinya.

Saya akan kisahkan tentang seorang janda luar biasa ini, yang bahan-bahan utamanya saya ambil dari kitab Siyar A‘lam an-Nubala (terbitan Mesir) karya Imam az-Zahabi dan kitab Suwar min Hayat as-Shahabah (terbitan Mesir) karya Dr. Abdurrahman Ra’fat Pasya, di samping kitab-kitab sirah lainnya.

Begini kisahnya.

Di zaman Rasulullah saw. ada seorang janda cantik yang ditinggal mati suaminya. Namanya Rumaysha binti Milhan an-Najjariyyah, yang biasa dipanggil dengan sebutan Ummu Sulaim. Anda masih ingat dengan Anasradhiyallahu anhu anhu, yang senantiasa melayani keperluan Rasulullah saw.? Ya, Anas adalah anak Ummu Sulaim.

Ketika tersebar berita bahwa Ummu Sulaim menjadi janda, banyak lelaki ingin bersanding hidup dengannya. Lelaki mana yang tidak mendambakan wanita seperti Ummu Sulaim? Ummu Sulaim adalah tipe wanita yang memilikiinner-beauty-beauty: bukan hanya cantik wajahnya, namun baik pula perilakunya dan cerdas pula akalnya.

Salah satu lelaki yang berhasrat dengan Ummu Sulaim adalah Zayd bin Sahl an-Najjari, yang biasa dipanggil dengan sebutan Abu Thalhah. Abu Thalhah adalah seorang lelaki terhormat, gentle, dan kaya. Dengan kelebihannya itu ia berniat melamar Ummu Sulaim, dan ia yakin tidak akan ada lelaki lain yang bisa mengungguli kelebihannya itu.

Maka, berangkatlah Abu Thalhah menuju rumah Ummu Sulaim.

Dalam perjalanan, Abu Thalhah teringat bahwa Ummu Sulaim sudah mengikuti agama Muhammad (masuk Islam) berkat dakwah Mush‘ab bin Umayr. ‘Tapi, apa urusannya denganku? Bukankah mantan suaminya mati dalam keadaan mengikuti agama nenek moyangnya, tidak masuk Islam?’, begitu kata hati Abu Thalhah. Maklum, Abu Thalhah adalah seorang non-Muslim.

Ketika Abu Thalhah sampai di depan rumah Ummu Sulaim, ia minta izin untuk dibukakan pintu. Ia dizinkan masuk. Saat itu, di dalam rumah Ummu Sulaim, ada Anas. Maka, tanpa basa-basi panjang, Abu Thalhah mengutarakan maksud kedatangannya.

Setelah mendengar maksud kedatangan Abu Thalhah, Ummu Sulaim berkata, ‘Wahai Abu Thalhah, orang sepertimu tidak akan ditolak lamarannya. Tapi, saya tidak bersedia kawin denganmu, karena engkau masih kafir’.

Mendengar jawaban Ummu Sulaim, Abu Thalhah menduga bahwa Ummu Sulaim hanya ‘cari-cari alasan’ saja, padahal ia tahu bahwa Abu Thalhah adalah lelaki kaya dan disegani masyarakat.

Abu Thalhah berkata, ‘Wahai Ummu Sulaim, apakah ini yang membuatmu menolak lamaranku?’.

Ummu Sulaim berkata, ‘Memangnya apa, kalau begitu?’.

‘Yang kuning dan putih… emas dan perak…’, jawab Abu Thalhah sambil memperlihatkan barang-barang tersebut.

‘Maksudmu, emas dan perak?’, kata Ummu Sulaim.

‘Ya’, jawab Abu Thalhah.

Ummu Sulaim berkata, ‘Bukan itu… bukan itu… Wahai Abu Thalhah, sungguh aku bersaksi kepadamu dan bersaksi kepada Allah dan rasul-Nya, seandainya engkau mau masuk Islam maka aku rela menjadi istrimu, tanpa perlu engkau beri emas dan perak. Jika engkau masuk Islam, maka itulah maharku untukmu’.

Ummu Sulaim tahu bahwa selama ini Abu Thalhah menyimpan berhala di rumahnya, yang terbuat dari kayu antik. Setiap hari Abu Thalhah menyembah berhala ini, sebagaimana dilakukan oleh para pembesar lainnya. Ummu Sulaim menggunakan kesempatan baik ini untuk mengajak Abu Thalhah masuk Islam.

Ummu Sulaim memang cerdas!

Lalu Ummu Sulaim berkata, ‘Wahai Abu Thalhah, bukankah engkau tahu bahwa tuhanmu yang engkau sembah selama ini adalah sesuatu yang tumbuh di atas bumi?’

‘Tentu saja aku tahu’, jawab Abu Thalhah.

Ummu Sulaim berkata, ‘Apakah engkau tidak merasa bahwa tuhan yang selama ini engkau sembah dijadikan kayu bakar oleh orang lain, yang apinya dipakai untuk menghangatkan badan atau untuk membuat roti? Wahai Abu Thalhah, kalau engkau bersedia masuk Islam, maka aku rela menjadi istrimu. Aku tidak membutuhkan mahar lain selain engkau masuk Islam’.

‘Siapa yang akan menuntun aku masuk Islam?’, tanya Abu Thalhah.

‘Aku yang akan menuntunmu’, jawab Ummu Sulaim.

‘Bagaimana caranya?’, tanya Abu Thalhah penasaran.

Ummu Sulaim berkata, ‘Mudah saja. Engkau cukup mengatakan kalimat engkau bersaksi bahwa tidak ada tuhan selain Allah dan Muhammad adalah utusan-Nya. Setelah itu, engkau pulang ke rumahmu, engkau hancurkan semua berhala yang ada di rumahmu, lalu engkau lemparkan semuanya keluar’.

Mendengar opsi yang ditawarkan Ummu Sulaim, maka Abu Thalhah senang bukan kepalang. Lalu ia berkata, ‘Aku bersaksi bahwa tidak ada tuhan selain Allah dan Muhammad adalah utusan-Nya’.

Abu Thalhah mengucapkan syahadat. Ia masuk Islam.

Lalu, sesuai dengan syarat yang ditawarkan Ummu Sulaim, ia mengawini Ummu Sulaim. Sejak saat itu, Abu Thalhah menjadi orang yang ber-khidmat untuk agama Islam.

Kisah lamaran Abu Thalhah kepada Ummu Sulaim menjadi buah-bibir. Sampai-sampai banyak orang berkata, ‘Tidak pernah kami dengar ada mahar yang lebih mulia dibanding maharnya Ummu Sulaim, karena maharnya adalah Islam’.

Rumahtangga yang dijalani Ummu Sulaim dan Abu Thalhah adalah rumahtangga yang penuh keberkahan.

💗💗💗

Siapakah pria yang kelak akan mempersunting Thifa?

Apakah pria kaya raya? Biasa? Buruk rupa? Bad boy?

💗💗💗

Kisah selanjutnya saya mau ambil dari kisahnya Ummu Sulaim. Dengan alur yang berbeda pastinya. Ditambah konflik yang lebih greget ala-ala alakadarnya 😂

💗💗💗

Terpopuler

Comments

Sulaiman Efendy

Sulaiman Efendy

PALING2 NNTI ADA YG DI BUAT OTHOR MATI MNGENASKAN LAGI...
OTHOR SUKA MRUSAK KBHAGIAAN
.

2022-11-29

0

Radin Zakiyah Musbich

Radin Zakiyah Musbich

suka kak ❤️❤️❤️

jgn lupa mampir jg ke novelku dg judul:
"AMBIVALENSI LOVE"

kisah cinta beda agama,

ku tunggu like and coment nya ya 🐳🐳🐳

2020-10-06

0

Tukiyem Samudra

Tukiyem Samudra

123
awal yang menakjubkan 👏👏👏👏👏

2020-06-29

1

lihat semua

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!