Dahulu kala Valkyrie merupakan jelmaan seorang dewi agung. Ia sering membantu manusia dalam berbagai hal yaitu membantu melawan monster. Valkyrie mempunyai bawahan yang biasa manusia katakan sebagai angel. Valkryie pertama kali menampakkan dirinya pada seorang bangsawan di Kerajaan Chromyles. Bangsawan itu bernama Dean. Dean merupakan ahli strategi yang bertugas untuk mengatur jalannya perang. Pada 1000 tahun yang lalu Kerajaan Chromyles memiliki banyak musuh dari negara – negara lain. Kerajaan Chromyles memiliki banyak musuh dikarenakan raja terdahulu yang memiliki sifat yang tamak dan haus akan kekuasaan. Dean mengetahui bahwa hal tersebut salah dan sebenarnya ia ingin mundur dari jabatannya sebagai ahli strategi perang.
Tetapi, raja memaksanya untuk tidak mundur. Jika ia tetap bersikeras untuk mundur maka raja akan mencabut gelar kebangsawanannya dan seluruh keluarganya akan diasingkan. Dean yang baik hati dan peduli terhadap keluarganya akhirnya menuruti keinginan sang raja.
Sang Valkyrie melihat ketulusan hati Dean dan akhirnya menampakkan dirinya kepadanya. Tujuan sang Valkyrie menampakkan dirinya adalah untuk memperingati para umat manusia akan adanya suatu monster yaitu Vampire, sang penguasa kegelapan malam. Ia merasa sedih terhadap sifat manusia yang tamak dan egois. Mereka rela untuk membunuh sesamanya demi kepentingan dirinya sendiri. Tetapi, sang Valkryie hanya menaruh harapan satu – satunya kepada Dean, bangsawan yang rendah hati dan peduli kepada sesamanya.
*Di kediaman keluarga Dean
Terlihat sosok perempuan yang cantik. Rambutnya panjang berwarna coklat terang, iris matanya berwarna hijau Emerald. Ia terlihat sedang duduk di ruang tamu rumah Dean sambil sesekali meminum tehnya. Sang Valkyrie menjelma menjadi seorang manusia perempuan.
“Dean, aku hanya melihat bahwa keluargamu satu – satunya yang memiliki hati yang tulus.” Puji sang Valkyrie kepada Dean.
“Anda tidak perlu seperti itu… Umm..” Jawab Dean dengan bingung karena ia tidak tahu panggilan apa yang cocok untuk sang dewi.
“Catherine, kau bisa memanggilku Catherine.” Ucapnya sambil tersenyum manis kepada Dean.
Dean seketika itu juga tersipu malu melihat senyumannya tetapi ia lupa bahwa istrinya sedang berada di sampingnya. Reaksi istrinya kepada Dean pun juga tidak terduga. Ia menginjak kaki Dean.
“AAWWW!” Teriak Dean kesakitan.
“Bisakah kamu tidak cemburu dihadapan seorang dewi??” Bisik Dean kepada istrinya.
Ia hanya bisa diam dengan wajah yang kesal karena Dean berkata seperti itu terhadap dirinya.
“Aku ingin agar kamu mengubah strategimu dan membuat seri jalannya perang ini.” Lanjut Catherine.
Catherine bertujuan untuk mengurangi jumlah korban akibat peperangan tersebut melalui Dean sang ahli strategi perang. Dean yang memiliki pikiran yang kritis langsung mengetahui tujuan Catherine yang sesungguhnya. Dean juga tidak ingin adanya pertumpahan darah lagi akibat strategi yang dibuat oleh dirinya. Kemudian, Dean memberikan perintah kepada kepala pasukan di bagian Utara kerajaan Vistacia untuk membagi pasukannya ke bagian Timur Kerajaan Chromyles dengan alibi bahwa pasukan musuh akan menyerang bagian Timur kerajaan Chromyles. Dahulu kala Kerajaan Chromyles tidak terpecah dua. Bagian Barat dan Timur hidup dengan makmur walaupun berada dibawah pemerintahan Raja Chromyles yang tamak.
Dengan berkurangnya jumlah pasukan Chromyles dibagian Utara kerajaan Vistacia maka Dean berpikir bahwa hasilnya akan seri. Tetapi pemikirannya salah. Pasukan musuh dibantu dengan sekutunya sehingga membuat kalah telak pasukan Chromyles. Hal ini cepat menyebar keseluruh penjuru dunia bahwa Kerajaan Chromyles kalah perang di bagian Utara Kerajaan Vistacia. Raja Chromyles mengetahui semua ini terjadi karena Dean. Kepala pasukan selamat dan melaporkan segalanya kepada sang raja. Kepala pasukan belum mengetahui dengan jelas maksud Dean melakukan hal itu.
Raja dengan cepat mengutus dua “The Knight” untuk membawa Dean dan seluruh keluarganya kehadapannya. “The Knight” merupakan kesatria khusus yang memiliki kemampuan unik serta kekuatan yang sangat besar.
*Di kediaman keluarga Dean
[TOK TOK TOK]
Suara ketukan yang keras menggema dirumah keluarga Dean. Dean mengetahui hal itu tetapi entah mengapa hatinya menolak untuk membuka pintu itu.
[BRUAK BRUAK]
Suara ketukan itu berubah menjadi gedoran yang sangat keras. Pintu rumahnya yang terkunci rapat akhirnya berhasil didobrak oleh dua Knight tersebut.
“Dean Centeres, atas perintah raja tolong segera menghadap raja dengan tenang!!” Teriak salah seorang Knight tersebut.
Dean akhirnya keluar dan mengikuti dua Knight itu tanpa perlawanan sedikitpun. Sebelum dibawa kehadapan raja, ia dan keluarganya ditahan terlebih dahulu selama tiga hari di penjara Kota Farwind. Farwind adalah ibukota dari Kerajaan Chromyles. Dean disuruh mengganti pakaian kemegahannya dengan kaos berwarna putih. Pakaian itu diperuntukkan kepada orang yang paling hina. Setelah tiga hari berlalu tiba saatnya bagi Dean untuk menjalani penghakimannya di hadapan sang raja.
*Di hadapan sang raja yang dipenuhi para bangsawan kelas atas dan rakyat kerajaan Chromyles
“MATI SAJA KAU, PENGKHIANAT!!!” teriak orang – orang yang ada di istana Kerajaan Chromyles.
Kata – kata cacian dan makian saling sahut menyahut. Dean dan keluarganya terlihat pasrah. Ia tidak merasa bersalah karena ia telah melakukan hal yang benar. Ia berani mengambil keputusan yang tepat untuk tidak membunuh manusia demi kepentingan dirinya sendiri.
“Kau telah mengecewakanku, Dean.” Ucap sang raja di hadapan Dean dan para rakyat.
“Segera laksanakan hukuman pancung kepada para pengkhianat ini.” Lanjut sang raja.
*Di hadapan alat pancung
“Adakah kata – kata terakhir, pengkhianat Kerajaan Chromyles.” Tanya sang algojo yang sudah siap untuk menarik tuas alat pancung itu.
Kepala Dean sudah berada dibawah alat pancung itu.
“Aku tidaklah bersalah. Hanya orang bodoh yang mengorbankan orang lain demi kepentingan dirinya sendiri.” Ucap Dean dengan lantang kepada seluruh orang yang sedang menontonnya.
[BAATSSS]
Dean akhirnya meninggal tanpa menyandang gelar kebangsawanan dan di cap sebagai pengkhianat kerajaan.
Catherine diam – diam melihat kejadian itu. Tetapi peraturan di dunia atas bahwa Valkyrie tidak boleh mencampuri urusan manusia. Tetapi, ketika ia melihat kepala Dean terpenggal dengan mata kepalanya sendiri membuat murka nya bangkit. Ia berjalan ketempat kepala Dean tergeletak.
“Dengar ini kalian manusia tamak dan keji. Kalian akan merasakan betapa sakitnya penderitaan perpecahan di Kerajaan ini!!” Ucap Catherine yang suaranya menggema keseluruh ruangan istana kerajaan. Mereka semua membisu dalam kesunyian.
Kemudian Catherine mengangkat tangan kanannya kelangit dan terdengar suara petir menyambar dengan keras.
“Ray of Extinction.” Ucap Catherine.
[BLAAARR DUARRR]
Sebuah pedang suci berwarna putih bersih turun bersamaan dengan suara ledakan tersebut dari atas langit. Pedang itu menancap tepat didepannya. Setelah itu retakan besar tercipta antara 2 sisi kerajaan tersebut, memisahkannya menjadi dua bagian yaitu Barat dan Timur. Akibat pedang itu seluruh orang yang berada di istana termasuk raja itu masuk kedalam lubang yang tercipta akibat retakan itu. Setelah itu Catherine menghilang menjadi debu karena ia telah membunuh manusia.
Sampai saat ini tidak ada satupun orang yang berhasil mencabut dan mematahkan kutukan Valkyrie pertama tersebut. pedang suci milik sang dewi agung menjadi terkutuk. kini rakyat sekitarpun menyebutnya Holy Cursed Sword
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 60 Episodes
Comments
🧷⃝•ᵖⁿᶠ sean
semangat thor
2020-07-30
2
Yong Nash
tes 123
2020-07-05
1