Lelaki Asing
Di pagi yang cerah ini Mita pergi kerja lebih cepat dari biasanya di karenakan jalanan akan macet kalau hari Senin. Seperti biasa Mita pergi kerja dengan membawa sepeda motor berwarna hitamnya. Mita merupakan anak pertama dari dua bersaudara dia berusia 25 tahun, dan adiknya masih duduk di bangku sekolah Menengah Atas. Ayahnya bekerja sebagai buruh, dan ibunya sebagai ibu rumah tangga. Dia berasal dari Bandung, dan dia sekarang tinggal di Bogor ikut Bersama pamannya, akan tetapi dia sekarang tinggal sendirian di kamar kontrakan.
Sesampainya dia di tempat kerja, dia lalu ke tempat parkir motor. Lalu dia disana bertemu dengan laki – laki yang berambut lurus agak ikal sedikit, tinggi sekitar 175 cm , badannya agak bungkuk sedikit dan agak kurus. Mita baru pertama kali bertemu dengan dia, karena biasanya dia tidak pernah bertemu dengan orang tersebut.
Hari – hari di laluinya dengan bekerja dan beristirahat karena seringkali dia masuk kerja padahal hari sabtu – minggu. Tidak lama berselang dia mulai penasaran dengan laki – laki yang mulai dia temui di tempat parker itu, dia mulai mencari tahu namanya siapa, dan rumahnya dimana. Wajar Namanya anak muda yang sedang masanya tergoda dengan laki – laki.
Singkat cerita dia masuk kerja di hari sabtu ,lalu dia menandatangi daftar hadir. Lalu dia bertemu dengan laki – laki yang dia temui di parkiran tempo hari. Kemudian dia bergegas mencari tahu namanya siapa, dan ternyata namanya Irshan. Laki – laki yang tampak cool , jarang senyum dan juga melihat orang agak sinis .
Setelah pulang kerja Mita lalu mencari akun Instagram dan Facebook laki – laki itu, teryata ketemu. Dan dia Bernama Irshan Ahmad. Nama yang cocok untuk orang kayak dia, yang sangat pendiam.
Suatu hari dia mulai untuk mengikuti akun Instagram Istagram, dan oleh Irshan di Follow balik. Karena tidak ada reaksi dari Irshan akhirnya Mita memutuskan untuk gak lagi mencari tahu laki – laki tersebut, dan dia fokus untuk bekerja karena dirasa laki – laki tersebut emang sangat cuek dan sulit untuk di gapai.
Singkat cerita Mita lalu mulai berani chat Irshan di Instagram, meskipun dia meras malu dan gerogi. Tapi dia tetap ingin mencoba untuk mendekati laki – laki tersebut karena penasaran dan tipe Mita. Mita memiliki tipe laki – laki idaman yang cool dan cuek seperti es batu.
“ Folback dong “ ujar Mita di pesan singkat Instagram.
Tidak menunggu lama, lalu Irshan langsung membalas pesan singkat Mita.
“ Udah kok, dari dulu udah di follback” Jawab Irshan.
Perasaan Mita berbunga – bunga Ketika pesan singkatnya di balas oleh Irshan, seakan dunia menyetujui hubungan yang di harapkan oleh Mita. dan perbincangan mereka berlangsung lama, dan beralih ke pesan Whatsapp. Dan hubungan mereka tambah dekat dari hari ke hari.
“ ting…” Suara bunyi whatsapp dari Irshan.
Mita buru – buru membuka pesan tersebut dengan kegirangan.
“ Mit, kita jalan yuk, kan kita belum pernah ketemu secara langsung” Tulis Irshan di pesan singkatnya.
“ Maaf gak bisa, nanti dulu aja soalnya aku capek, akhir – akhir ini lembur terus” Jawab Mita.
Mita tidak mau terburu – buru mengiyakan ajakan dari Irshan, karena dia tidak mau di sebut sebagai cewek gampangan , karena cepat mau di ajak jalan padahal baru dua minggu chating.
“ Oh ya sudah kalau kamu belum bisa, nanti kalau ada waktu. Kita pergi jalan ya” Ujar Irshan .
“ Iya nanti jalan” Jawab Mita singkat.
Keesokan harinya Mita pergi kerja, dan sempat berpapasan dengan Irshan, namun Mita tetap biasa aja karena dia malu untuk bertegur sapa karena belum pernah ngobrol langsung sebelumnya. Irshan juga sama, dia juga tetap diam, meskipun tiap hari selalu ngobrol memalui pesan singkat, tapi karena belum tatap muka langsung, berasa belum kenal.
Sesampainya di meja kerja, Mita ketemu dengan temannya yang Bernama Lusi, dan mereka mulai mengobrol biasa. Setelah percakapan Panjang, Mita mulai meminta pendapat kepada Lusi soal kedekatannya dengan Irshan akhir – akhir ini.
“ Kak , aku mau minta pendapat nis ama kak Lusi, ada seorang cowok yang mendekati aku, baru 2 minggu. Tapi dia sudah ngajak aku jalan, menurut Kak Lusi gimana ni terima jangan ajakan tersebut atau nanti dulu?” Tanya Mita sambi ketawa.
“ Orang mana Mit, anak mana, kerja dimana? “ Tanya Lusi nyerocos .
“ Kita satu kerjaan kak, tapi aku masih mau merahasiakannya dulu, biar surprise kak. Haha” Jawab Mita girang.
“ Oh ya udah, emang kamu baru kenal dia berapa lama?” Tanya Lusi penasaran.
“ Baru dua minggu sih Kak, kalau langsung mau takut di anggap cewek gampangan, menurut Kak Lusi gimana” Jawab Mita.
“ Iya sih nanti aja tunggu sebulan apa dua bulan, biar dia penasaran sama kamu” Jawab Lusi dengan nada santai.
Setelah mereka selesai mengobrol, barulah pergi ke tempat duduk masing – masing untuk memulai kerja. Seperti biasa setelah pulang kerja Mita tidak pergi kemana – mana, dia langsung pulang dengan menggunakan sepeda motornya. Sesampainya di rumah dia merebhkan badannya ke Kasur, sambil melihat handphonenya.
Mita memang tinggal sendiri di kamar kontrakannya, jadi dia agak santai setelah pulang kerja, bisa tidur dahulu atau mandi .Tapi karena dia lagi mulai kasmaran, jadi dia selalu mengecek handphonenya, karena menunggu pesan singkat dari seorang tambatan hatinya yaitu Irshan. Tidak lama, handphone Mita berbunyi .
“ tingggg … “ Bunyi suara pesan dari handphone Mita.
Ternyata pesan tersebut dari Irshan, Mita pun segera membacanya dan mulai senyum sendiri setelah membaca pesan dari Irshan, entah apa isi pesan tersebut hingga Mita tersenyum sumringah seperti itu, seperti mendapat uang satu karung.
“ Mit, ayo kita nonton yuk, mumpung aku libur kerja ni” Isi pesan dari Irshan.
Karena Mita mulai bosan dengan ajakan Irshan, Mita langsung mengiyakan ajakan Irshan dengan berat hati, karena dia telah berjanji kepada Kak Lusi untuk mengiyakan ajakan dari Irshan itu setelah satu bulan kenal atau lebih. Dan ternyata benteng itu rubah juga karena Irshan terus menerus mengajak Mita untuk ketemu. Tapi tak apa lah ketemu juga, siapa tahu jodoh Mita adalah Irshan , biarkan pertemuan ini di laksanakan. Kemudian Mita lalu membalasa pesan Irshan dengan semangat.
“ ya sudah ayo kita nonton nanti sore yaa” Balas Mita.
“ Aku kabarin nanti ya selepas magrib, kira – kira jam 7 malam aku jemput” Kata Irshan membalas pesan Mita.
" Oke,aku tunggu " Balas Mita
Akhirnya mereka deal untuk ketemu, dan Mita mulai untuk mandi dan sebagainya, karena di rasa waktu berlalu cepat.Sementara sekarang sudah jam 5 sore, dan Mita belum persiapan apa - apa.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Comments