Begitu kembali ke desa tempatnya di asingkan , utusan ibukota datang untuk menjemput nona ketiga .
" Nona ? kau yakin pada rencana ini ". Kata yuxuan .
" Aku tidak akan pernah kembali ke kediaman itu ". Kata Xian Ling .
" Namun nona , bagaimana jika suatu saat tuan bangsawan mengetahuinya dan - ? ". Yuxuan khawatir .
" Jika jalan takdirku adalah mati di tangannya maka aku berikan nyawaku tapi setelah semua dendamku terbalaskan ". Ungkap Xian Ling .
" Kami akan selalu menemanimu nona , tenang saja ". Sahut aying .
" Hm, asalkan tidak ada ceroboh lagi dan lagi . Nona apakah kita akan bersiap memasuki ibukota Xiang ". Ucap Yuxuan .
" Harus siap ! dan mungkin target kita yang pertama adalah memasuki istana ". Kata Xian Ling .
" Nona tidak ingin berjumpa kawan lama itu dan -- ."
" Cukup Aying ! Bukan saatnya untuk bernostalgia ". Kata Xian ling .
Xiang Ling dan kedua pelayannya melihat para utusan bangsawan Shen untuk menjemput nona ketiga atau Shen Ling .
Tidak ada yang tahu bagaimana rupa nona ketiga karena bertahun lamanya tidak ada yang berani mengunjunginya .
Nona ketiga hanya hidup dengan 2 pelayan itupun pelayan yang dulu melayani ibunya dan Aying .
" Nona ketiga silahkan ". Kata pengawal yang menjemput .
Xian Ling menyaksikan kepergian wanita yang menggantikan posisinya saat ini .
" Semoga dia bisa menjaga dirinya sendiri apalagi jika berhadapan dengan selir Ming yang menyebalkan itu ". Gumam Xian Ling .
Saat ini Xian Ling kembali ke gunung Xiyue untuk mengambil tanaman langka di bawah jurang yang sangat curam .
" Ahh nona mengapa kita harus datang ke tempat ini lagi ". Protes Aying .
" Demi memasuki istana , yuxuan cepat kau turunkan akar itu ke bawah karena aku akan mengambilnya sendiri ". Kata Xian Ling .
" Tidak , tidak boleh . Biarkan aku saja , nona masih belum sembuh ". Kata yuxuan .
" Aku sudah sembuh . Jangan khawatir , Aying cepat kau bantu menarik akar itu jangan sampai lepas ". Ujar Xian Ling .
Xian Ling segera mencari tanaman yang di butuhkan oleh Kaisar , dia mengetahui jenis tanaman langka itu dari tabib yang cukup paham .
" Sepertinya kerja kerasku akan membuah hasil jika membawa tanaman ini pada kaisar langsung ". Gumam Xian Ling seraya mencabut tanaman itu dengan kuat , tangannya tergores akibat menarik tanaman langka yang begitu sulit tercabut .
Xian Ling tidak berputus asa demi tujuannya yang sudah bertahun - tahun di nantikan olehnya .
" Nona ? mengapa tanaman itu tidak sama dengan yang kemarin ". Tanya Aying.
" Tanaman langka ini hanya berada di pertengahan jurang yang sangat curam , disana banyak macam namun kata tabib yang indah adalah terbaik ". Jelas Xian Ling .
" Tanaman ini memang sangat indah , berbunga juga . Tapi tangan nona terluka ." Aying mulai khawatir .
" ini tidak seberapa , baiklah kita harus cepat pergi dari sini ". kata Xian Ling .
Perjalanan ke ibukota harus menempuh waktu yang cukup lama sekitar 5 harian , di setiap perjalanan yang di lewati barulah Xian Ling mengingat bagaimana dia di asingkan oleh ayahnya sendiri.
" Nona , di depan ada air terjun . Apakah akan berhenti ." tanya yuxuan .
" Berhenti saja dan ambil air yang segar ". Kata Xian Ling .
Aying dan Yuxuan segera pergi untuk mengambil air sedangkan Xian Ling mencari angin yang cukup membuatnya tenang.
Di atas bebatuan besar Xian Ling duduk dengan tenang seraya memejamkan kedua matanya .
Tiba - tiba saja kakinya digigit oleh seekor kalajengking , Xian Ling terkejut bahkan dengan spontan terjatuh ke dalam air yang cukup dalam .
*Blug*
*Blugblugblug*
Ternyata di dalam air terdapat seorang pria yang entah sedang melakukan apa , kehadiran Xian Ling cukup membuat pria itu terganggu bahkan sepertinya marah .
" Hah , astaga ? mengapa di dalam ada seorang pria hanya memakai pakaian setengah telanjang ". gumam Xian Ling .
Lalu pria itu menyusul Xian Ling naik ke daratan.
Pria itu langsung mencekik Xian Ling dengan kasar hingga membuatnya tak bisa bernafas dengan nyaman .
Xian Ling langsung menendangnya dan akhirnya terlempar lagi secara bersamaan ke dalam air .
Di dalam air pun keduanya sempat - sempatnya bertarung .
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 124 Episodes
Comments