Sky Fighters

Sky Fighters

1. Introduction

Di masa depan, yakni tahun 2099, Daratan bumi sudah bukan lagi sebagai tempat yang aman untuk manusia beraktivitas sehari-hari. Hal tersebut dikarenakan adanya gangguan monster yang muncul dari dalam perut bumi. Monster-monster tersebut rupanya terbangun dari tidurnya yang sangat panjang selama puluhan juta tahun lamanya. Para Ilmuwan berpikir untuk menciptakan sebuah tempat di mana para manusia dapat tinggal di sebuah tempat yang aman dari gangguan para monster tersebut, dan berkat pengorbanan mereka terciptalah sebuah Kapal Udara yang sangat besar, mereka menyebutnya sebagai Sky Air Base

Sky Air Base (S.A.B) merupakan sebuah tempat yang menyerupai kapal besar dan melayang di langit, menggunakan energi sinar matahari sebagai sumber energi utamanya. S.A.B juga merupakan tempat tinggal manusia yang selamat dari serangan monster saat masih di daratan bumi

Sky Fighters (S.F) adalah sebuah organisasi yang menaungi serta melindungi S.A.B dari ancaman berbagai makhluk berbahaya. S.F juga bertugas mencari dan mengambil keperluan atau sumber daya alam yang dibutuhkan umat manusia. Oleh karena itu, para anggota S.F dibekali dengan teknologi peralatan tempur nan canggih demi mendukung misi yang diberikan kepada mereka.

S.F memiliki total anggota sebanyak 10 orang (5 Laki-laki dan 5 Perempuan) dan, 1 pemimpin utama (Laki-laki), 2 pengawas unit Laki-laki dan Perempuan

5 Anggota S.F Laki-laki

Nama. Usia. Bulan Lahir

Alvin Hansen (21 Tahun) Juli

Gerald Davin (21 Tahun) Oktober

Rion Anderson (20 Tahun) Februari

Francoise Richard (20 Tahun) Mei

Axel Rafael (20 Tahun) Agustus

5 Anggota S.F Perempuan

Nama. Usia. Bulan Lahir

Athena Adelina (22 Tahun) Januari

Irene Jeanne (21 Tahun) Oktober

Karla Katherine (20 Tahun) Maret

Veronica Paulina (20 Tahun) Mei

Karine Andromeda ( 21 Tahun) September

Pemimpin Utama : Anthony Alexion : 45 Tahun

Pengawas Unit : Williem Andrew : 24 Tahun

Pengawas Unit : Amanda Valencia :23 Tahun

Para anggota S.F memiliki pesawat tempur yang masing-masing diisi oleh 2-3 orang, namun umumnya setiap pesawat diisi oleh 2 orang saja dalam setiap misinya

Penampakan Sky Air Base

Dibekali oleh berbagai macam jenis senjata canggih yang berada di berbagai sisi, membuat Sky Air Base ini dapat membuat pertahanan diri jika diserang oleh musuh

Di bagian samping kanan dan kirinya terdapat juga beberapa gerbang yang digunakan sebagai jalur keluar masuk pesawat tempur atau Jet Fighters milik anggota S.F

Di bagian permukaannya terdapat beberapa panel surya berwarna abu-abu yang berguna untuk menyerap energi matahari dan diubah menjadi bahan bakar ataupun energi yang dibutuhkan, baik oleh S.A.B maupun Jet Fighters milik S.F dan kebutuhan manusia itu sendiri

Jet Fighters, merupakan sebuah pesawat tempur yang sangat canggih, hal tersebut dikarenakan pesawat ini dibekali oleh teknologi yang super canggih dan futuristik

Mampu bermanuver dengan baik, memiliki senjata yang canggih berupa tembakan laser yang dihasilkan dari energi matahari kemudian diubah kedalam bentuk plasma atau laser

Memiliki beberapa rudal

Berikut beberapa nama dari Jet Fighters milik Sky Fighters:

Pesawat pertama yang berada paling atas berwarna putih dengan bentuk beda sendiri disebut sebagai Flying Fox. Memiliki daya tampung 5 orang

Pesawat kedua berwarna hitam dengan list merah memiliki julukan Dark Wings. Memiliki daya tampung 3 orang

Pesawat Ketiga dengan warna hijau gelap dan beberapa list putih dikenal dengan sebutan Night Hunter. Memiliki daya tampung 3 orang

Pesawat Keempat dengan warna full abu-abu tua dijuluki sebagai The Shadow Memiliki daya tampung 3 orang

Pesawat Kelima berwarna abu-abu muda dengan list biru muda menyala dikenal dengan sebutan Little Falcon Memiliki daya tampung 3 orang

Moon Hawk, merupakan nama dari Jet Fighters ini, memiliki kapasitas 3 orang dalam kokpit nya, mampu bermanuver dengan sangat baik dibandingkan Jet Fighters umumnya, senjata laser yang lebih hebat dari Jet Fighters umumnya

Seragam Sky Fighters

Senjata penunjang misi di lapangan, dalam Standar Operasional Prosedur nya, setiap anggota S.F dibekali satu buah pistol

Note : semua senjata menggunakan energi dari matahari yang telah diubah menjadi energi plasma

setiap magazine mengandung energi plasma yang dapat dicas kembali saat di markas

Gambar nomor 1, senjata berjenis sniper, memiliki scope dengan kapasitas jarak tembak 3 km serta dalam satu magazine nya berisi 12 peluru plasma

Gambar nomor 2, senjata berjenis assault riffle, memiliki scope dengan jarak tembak dekat, sedang menengah dan agak jauh (500 m) serta dalam satu magazine nya berisi 35 peluru plasma

Gambar nomor 3, senjata berjenis pistol, memiliki scope kecil dengan maksimal jarak 200 m, serta dalam satu magazine nya berisi 18 peluru plasma

note setiap senjata dibekali dengan scope inframerah dan cahaya laser untuk membidik target

Smart Device

Smart device merupakan teknologi komunikasi yang sangat canggih karena benda tersebut tidak hanya sebagai alat komunikasi, melainkan dapat mengetahui kondisi kesehatan penggunaannya, membuka map, melihat waktu, mengetahui kondisi pengguna lainnya yang sudah saling terhubung dan masih banyak lagi

Terpopuler

Comments

Spencer

Spencer

alamak detail pulak

2023-10-22

3

lihat semua

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!