Mereka pulang menggunakan sepeda motor milik Tania, yang ia beli menggunakan uangnya sendiri dri hasil kerja di toko bunga bu Ambar, kontrakan Tania tak jauh dari toko bunga tempatnya bekerja sekitar 15 menit jika sedang tidak macet,jika macet bisa lebih dari 30 manit karena jalan kota dan kebetulan jam pulang karyawan disini hampir bersamaan,jadi lebih baik menghindari pulang jam kantor dan menunggu lebih lama sedikit pulangnya dari pada capek-capek di tengah jalan yang macet.
memasuki rumah dengan halaman yang luas dan terlihat asri dengan rumah bergaya eropa bukan seperti kontrakan pikir Anjani,
saat motor yang di Kendarai Tania benar- benar berhenti dirumah itu Anjani turun dengan mulut yang masih menganga,
kalau di desanya rumah seperti ini bisa di bilang adalah rumah orang kaya pastinya,
Anjani dan Tania mulai memasuki rumah yang katanya kontrakan menurut temannya itu, Anjani lebih di buat melongo lagi saat melihat isi dalam rumah Kontrakannya,
benar- benar kontrakan sultan pikirnya,
yang menbuat ia harus berpikir keras adalah berapa yang harus ia bayar kalau harus tinggal di kontrakan seperti ini hufttt.
Tania mengajak Anjani melihat-lihat rumahnya,
ada dua kamar yang besar-besar sudah lengkap dengan furniturnya dan 1 kamar kecil seperti kamar di desaku pikir Anjani,
ia akan memilih kamar kecil saja agar lebih murah untuk membayar kontrakan nya pikirnya,semua perabotan lengkap dan sepertinya bukan barang murah,ada lemari pendingin dan juga mesin cuci,
lagi-lagi Anjani harus berpikir keras berapa biaya yang harus ia keluarkan hanya untuk tempat tinggal jika kontrakannya sebagus ini, sedangkan ia juga harus menyisihkan uang gajinya untuk ibu dan adiknya di desa.
setelah usai berkeliling mereka duduk di ruang tamu sambil membawa cemilan dan minuman yang sudah di siapkan Tania,
"Tan kayaknya aku gk bisa deh tinggal di sini"
Anjani memulai percakapan
"kenapa?"
"dari tadi pas kita sampai aku pikir kontrakannya di belakang rumah ini,gak taunya kamu benar-benar masuk rumah ini,
ini bukan seperti kontrakan Tan,ini seperti rumah orang kaya kalau di desaku, kira-kira berapa tiap bulannya aku harus bayar kontrakan ini Tan?
belum untuk makan dan kebutuhanku yang lain,dan lagi tiap bulan aku harus mengirimkan sebagian gajiku untuk ibu dan adiku,lebih baik aku cari kontrakan yang kecil aja deh yang harganya terjangkau Tan,aku gak bisa kayaknya kalau harus disini" jelas Anjani mengeluarkan kegelisahannya sedari tadi,
Tania hanya tertawa terbahak-bahak mendengar semua penjelasan Anjani,
dia pikir kenapa, ternyata masalah biaya
"kamu tenang aja Jani di sini gak mahal ko uang sewanya, semampunya kamu aja
kalaupun kamu gak bayar uang sewa gak ada yang marah,udah kamu gak usah khawatirkan masalah itu, serahkan semuanya sama Tania" jawab Tania sambil menepuk dadanya pertanda bahwa ia yang akan bertanggung jawab
"gak bisa gitu dong Tan,kita tinggal disini berdua jadi kita juga harus bayar semuanya berdua,tapi kayaknya aku beneran gak sanggup deh beneran kalau kontrakannya sebagus dan semewah ini,
aku mah yang penting bisa tidur dengan nyenyak dan air yang bersih dan lingkungan yang nyaman udah cukup Tan" ujar Anjani masih dengan raut wajah khawatirnya
"kami tenang aja Jani, rumah ini punya tante aku, tanteku pindah ikut anaknya ke Batam,jadi rumah ini kosong Jan
daripada gak di huni nanti yang ad jadi sasaran empuk maling lagi,jadi aku minta sama tanteku buat nemapatin rumah ini dan tanteku ngijinin yang penting jangan berbuat macam-macam dan bisa jaga diri aja disini katanya, soalnya tanteku tau aku bakalan tinggal sendiri di sini,jadi kamu gak usah khawatir lagi masalah uang sewa Jan,
kamu bebas mau tinggal disini semua kamu,
aku juga jadi senang ada teman tinggal disini soalnya aku jarang keluar rumah tan,paling ke swalayan atau ke ketempat kerja, selebihnya ya di dalam rumah aja" jelas Tania yang melihat raut wajah Anjani yang khawatir
Anjani sedikit lega mendengar jawaban Tania
"oh gitu Tan, syukur lah kalau begitu jadi aku bisa sedikit menyisihkan uangku untuk di tabung" jawab Anjani memamerkan giginya yang putih
lalu mereka tertawa bersama.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 160 Episodes
Comments
auliasiamatir
Alhamdulillah tania baik banget ya
2023-08-01
0