Pernikahan Dini (Ada Apa Dengan Cinta??

Pernikahan Dini (Ada Apa Dengan Cinta??

Bab 1

"Ayah… Mamah.." Sebuah tangisan terdengar dari sebuah ruangan. Tangisan yang sangat mengharukan bagi siapapun yang mendengar nya.

"Aziza sudah sayang, jangan kamu tangisi seperti itu, ayah dengan mamah tidak akan tenang, kamu harus ikhlas."

"Tante.." Aziza memeluk seseorang yang sudah ia anggap keluarga nya sendiri.

Aziza gadis cantik yang harus menelan pil pahit di masa SMA nya, ia harus kehilangan kedua orang tuanya karena sebuah kecelakaan besar. Kecelakaan yang hampir juga merenggut nyawanya, beruntung Tuhan masih menginginkan nya hidup lebih lama lagi.

Setelah pemakaman kedua orang tua nya Aziza kembali ke rumah nya dengan dua orang yang sudah ia anggap keluarga sendiri, dua orang itu juga yang apa mengadopsi nya karena ia sudah tidak mempunyai nya keluarga lagi. Mereka berdua Maulana dan Dina, sahabat dekat kedua orang tua Aziza.

"Kamu siap siap ya, kamu akan tinggal dengan tante dan paman."

"Kita tidak bisa tinggal di sini saja tan," tanya Aziza.

"Tidak bisa sayang, kamu tenang saja kamu bisa ke rumah ini kok kalau kamu ingin. Ya walaupun jauh dari rumah tante tidak masalah, nanti tante atau paman antar kan. Kamu jangan sedih ya, ada kami berdua yang akan menjaga dan menyayangi kamu."

"Iya tan, terimakasih untuk semuanya," ucap Aziza.

Di bantu oleh Dina Aziza memasukkan pakaiannya ke dalam koper, waktu berjalan begitu kejam. Ia tidak perlu menyangka kehilangan kedua orang tuanya dalam waktu yang dekat, padahal dua hari lalu ia masih bersama dengan mereka, sekarang semuanya sudah tinggal kenang manis saja.

Aziza tidak kunjung bisa menahan air matanya, ia terus menangis karena masih tidak rela dengan ini semua. Meninggalkan rumah ini juga sangat berat untuk nya, banyak kenangan manis yang ada di dalam rumah ini.

"Bawa baju dan buku sekolah kamu, nanti kamu tante pindahkan kamu ke sekolah dekat rumah saja. Kalau di sekolah awal, sambal jauh, takut terjadi apa apa dengan kamu," ucap Dina.

Aziza menganggukkan kepala nya, ia tidak bisa membantah ataupun menolak nya. Ia sudah di adopsi dengan ikhlas oleh keluarga mereka, tidak mungkin ia mempunyai banyak permintaan, hanya mereka yang ia punya sekarang.

Aziza sudah menyelesaikan packing nya, karena waktu terus berlalu ia pun harus segera pergi meninggalkan rumah ini. Dengan tangisan Aziza pergi meninggalkan rumah yang sudah 17 tahun ia tinggali.

Aziza di bawa ke rumah Dina dan Maulana, mereka berdua termasuk orang kaya di kota ini. Jadi tidak masalah jika mereka mengadopsi anak sahabat mereka sendiri. Tidak ada lagi tempat untuk bersandar bagi Aziza selain mereka berdua.

Jarak antara rumah Aziza dengan rumah barunya sekarang cukup jauh, mereka harus menempuh dua jam perjalanan. Aziza memang tinggal di sebuah desa yang cukup jauh dari kota, sekarang ia akan hidup di kota dengan kedua orang tua baru nya.

Karena jarak itu lah yang membuat Aziza tidak bisa sekolah di tempat nya sekarang. Ia harus pindah ke sekolah yang baru, pindah sekolah artinya berhadapan dengan lingkungan baru, Aziza tidak tau apakah ia bisa beradaptasi dengan baik atau tidak.

"Sudah sampai, ayo kita turun, kamu jangan khawatir anak tante sedang di luar negeri, jadi kamu tidak apa bertemu dengan nya."

Terpopuler

Comments

Roha yati

Roha yati

aq mampir Thor❤️

2023-06-02

1

☠ᵏᵋᶜᶟբɾҽҽթαlҽsԵíղαKᵝ⃟ᴸ𒈒⃟ʟʙᴄ

☠ᵏᵋᶜᶟբɾҽҽթαlҽsԵíղαKᵝ⃟ᴸ𒈒⃟ʟʙᴄ

aku mampir thor🙋‍♀️ hehe banyak typo beterbangan thor 🙏

2023-06-02

2

lihat semua

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!