Peri Cintaku
❤️ Happy Reading ❤️
''Siapa sebenarnya dia?'' gumam Elang di dalam mobilnya.
Setiap pulang dari perusahaan, perhatian Elang seolah tercuri oleh satu sosok wanita muda yang selalu ada tepi lorong jembatan.
Sosok yang selalu di kerumuni oleh para anak jalanan di sekitar sana.
Senyumnya yang manis, tawanya yang riang...membuat sosoknya selalu singgah di pelupuk mata sang pewaris keluarga Nugraha.
''Aku sudah gila kayaknya.'' kata Elang dengan tertawa kecut sambil merutuki kebodohannya.
Bisa-bisanya dia terus terbayang sosok yang sama sekali tak di kenalnya itu.
🌟
Sedangkan sosok gadis yang selalu ingin di lihat Elang itu saat ini sedang mengajari para anak jalanan untuk belajar.
Ela tau keterbatasan finansial membuat anak-anak malang itu tak dapat mengenyam indahnya bangku pendidikan.
Sebagai seorang yang aktif dalam aktifis sosial...tentu saja hati Ela seakan tergerak untuk melakukan hal seperti ini.
Ela hanya ingin para anak-anak itu bisa membaca dan menulis sehingga mereka tak akan mudah di tipu oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab.
''Baiklah...segini dulu pelajaran kita hari ini, karena hari juga sudah cukup sore jadi kak Ela pamit ya.'' kata Ela. ''Sampai jumpa lagi besok.'' sambungnya lagi.
Selain mengajari anak-anak jalanan, Ela juga sering datang berkunjung ke panti asuhan serta panti jompo.
Hatinya terasa tergerak begitu melihat orang-orang yang tak seberuntung dirinya.
🌟
''Ela pulang.'' kata Ela ketika telah sampai di rumahnya.
Ela bukan terlahir dari keluarga kaya raya, tapi kehidupan mereka bisa di bilang cukup berada dengan kedua orangtua yang berprofesi sebagai tenaga pengajar yang sudah di angkat menjadi pegawai negeri sipil.
''Sudah pulang nak? bagiamana dengan anak-anak didik kamu?'' tanya bunda yang muncul dari arah dapur.
''Seperti biasa bun, mereka sangat berantusias sekali mengikuti pelajaran.'' jawab Ela dengan senyum ceria di wajahnya.
''Oh syukurlah kalau begitu.'' sahut bunda Reta. ''Sekarang lebih baik kamu mandi...karena hari sudah sore.'' kata bunda.
''Baik bunda sayang, eh tapi ngomong-ngomong ayah kemana bunda?'' tanya Ela tak melihat sesosok laki-laki yang menjadi cinta pertamanya itu.
''Ayah belum pulang, tadi di ajak mancing sama pak Yanto di kolam ikannya pak Amat.'' jawab bunda.
''Ela kekamar dulu ya bunda.'' pamit Ela setelah mendengar jawaban sang bunda.
🌟
Di tempat yang berbeda...kediaman Nugraha lebih tepatnya.
Ada Elang yang sedari tadi tersenyum sendiri bak orang tidak waras saat mengingat sosok gadis yang selalu di lihatnya di jalan saat pulang kerja.
Cklek
''Kak.'' seru Bunga.
''Ck, kebiasaan kalau masuk kamar orang main nyelonong aja...ketuk pintu.'' decak Elang saat melihat adik perempuannya masuk begitu saja dan membuyarkan segala lamunannya.
''Iya maaf.'' ucap Bunga. ''Di suruh turun ke bawah tuh...sudah di tungguin buat makan malam.'' kata Bunga mengatakan tujuannya masuk ke kamar sang kakak. ''Kak Senja juga sudah datang bersama kak Davi.'' sambungnya lagi.
''Kamu turun aja dulu...nanti aku nyusul.'' kata Elang.
Begitu sang adik keluar, Elang langsung menyambar kaos yang di atas sofa dan langsung memakainya.
Saat setelah mandi tadi dia memilih untuk tetap bertelanjang dada...karena sangat merasakan gerah di tubuhnya.
Elang Nugraha adalah anak kedua dari pasangan Reyhan Nugraha dan Mentari Widiastuti, walaupun begitu...dirinya adalah putra mahkota kerajaan bisnis keluarga Nugraha.
Elang memiliki dua saudari yaitu kakak perempuan yang bernama Senja Karisma Nugraha dan adik bernama Bunga Dian Nugraha.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 61 Episodes
Comments
RithaMartinE
mampir kak .😊
2024-08-23
0
itanungcik
Alhamdulillah ada cerita baru lagi... semangat 💪💪💪💪 bestie
2023-03-24
1
Miya Raka Tuuen
semangat kak,di tunggu up ny...
2023-03-23
0