Triple N Tuan De Vegas
Taman kanak-kanak negara Inggris. Didepan TK terlihat seorang wanita cantik dengan balutan pakaian ala kantoran seperti sedang menunggu seseorang.
"Mamah" teriak 3 anak terhadap wanita tersebut, ia pun langsung menoleh dan bersimpuh memeluk 3 anak tersebut.
Yah, wanita tersebut adalah Elena El Bacas dan juga 3 anak kembarnya yang bernama Narendra, Nathan, dan Nayra. Kembar 3 dengan 2 kembar laki-laki dan 1 perempuan. Memang sulit dipercaya ada kembar 3 dengan 2 laki-laki dan 1 perempuan, tapi itulah kenyataannya.
"Ayo mamah antar kalian pulang, hari ini kalian bermain dulu ya bersama tante Jasmine. Mamah harus segera kembali ke kantor agar cepat melesaikan pekerjaan mamah dan pulang cepat" ucap Elena sembari melepas pelukannya.
"Baik mah" angguk 3 anak kembar tersebut bersamaan. Mereka pun masuk ke dalam mobil yang didalamnya sudah ada tante Jasmine yang akan menjaga 3 kembar hari ini. Selama di perjalanan pulang, Nayra terus menempel pada sang mama berbeda dengan 2 kembarannya yang duduk dengan tenang.
Narendra Reymond El Bacas, anak pertama yang memiliki kejeniusan melebihi anak seumurannya. Genius dalam bidang IT meskipun masih berusia 6 tahun. Sering memenangkan berbagai kompetisi di bidang IT dan masih banyak penghargaan yang ia dapatkan. Memiliki wajah yang sangat tampan dengan warna bola mata biru laut, mungkin wajahnya keturunan dari sang ayah. Memiliki sifat pendiam dan juga dingin tetapi sangat lembut jika berhadapan dengan adiknya dan sangat menyayangi kedua adiknya
Nathaniel Reynilson El Bacas, anak kedua sekaligus adik kembar dari Narendra walaupun hanya beda 10 menit. Memiliki bakat pandai berkelahi dan menguasai berbagai jenis seni beladiri sejak berumur 4 tahun. Bahkan sudah memiliki banyak piala dan penghargaan akan prestasi nya, meskipun ia baru berusia 6 tahun. Memiliki wajah yang sangat tampan sama dengan sang kakak dengan warna bola mata biru laut. Memiliki sifat ceria dan periang sama seperti sang mama.
Nayra Reylind El Bacas, anak ketiga sekaligus si bungsu, lahir beda 15 menit dari sang kakak Nathan. Memiliki bakat dalam melukis dan menggambar bahkan sudah memenangkan berbagai piala dan penghargaan. Dan juga sangat berbakat dalam mendesain sebuah bangunan, ia sering membantu sang mamah ketika kesulitan mendesain bangunan. Memiliki wajah yang sangat cantik dengan bola mata berwarna violet seperti milik sang mama. Memiliki sifat yang ceria dan periang sama seperti sang mama.
Akhirnya sampai di sebuah perumahan yang cukup luas.
Sesampainya didepan rumah yang cukup besar dengan 2 tingkat, Elena pun keluar dari mobil dengan menggendong Nayra yang ingin terus menempel pada sang mama
Elena menurunkan Nayra dari gendonganya dan berkata "Mamah balik ke kantor lagi ya Nay kamu jangan nakal, terus jangan ngerepotin kakak kakak kamu dan tante Jasmine" Jelas Elena.
"Dan untuk Narendra dan Nathan kalian jaga adik kalian jangan nyusahin tante Jasmine" pinta Elena kepada dua anak kembar laki-laki nya
"Baik mah" sahut Narendra dan Nathan secara bersamaan
"Mamah jangan pulang malam-malam ya" ujar Nayra dengan mata berkaca-kaca seperti ingin menangis karena tida mau ditinggal oleh sang mama
"Iya sayang, mamah usahain cepet pulang" sahut Elena sembari mencium kening putrinya
"Aku balik ke kantor dulu ya Jas" ucap Elena kepada sahabatnya Jasmine
"Iya El, tenang aja anak-anak akan kujaga dengan baik" sahut Jasmine untuk Elena agar tidak khawatir kepada ketiga anaknya
Elena pun memasuki mobil dan menjalankanya menuju kantor. Sesampainya di kantor ia pun langsung memakirkan mobinya dengan rapi dan keluar dari mobil. Ia pun melangkahkan kakinya memasuki kantor, setelah masuk kantor tiba-tiba ada seseorang yang memanggil dirinya
"El" panggil salah satu teman kantornya
"Iya" sahut Elena sembari menoleh ke sumber suara
"Aku dari tadi mencari mu tapi tidak menemukan mu dimana-mana" ujar teman Elena dengan nafas tersengal senggal
"Ada apa kok mencari ku?" Sahut Elena dengan wajah kebingungan
"Itu manager memanggil mu" Ujar lagi teman Elena
"Emang ada apa manager memanggil ku?" Sahut Elena dengan mengenyitkan dahinya karena tidak biasanya manager memanggil nya setelah jam makan siang
"Aku tidak tau, katanya ada hal penting yang ingin disampaikan kepada mu" ujar teman Elena sembari mengatur nafasnya.
"Baiklah aku akan langsung ke ruangan nya, terimakasih sudah memberi tahuku" Sahut Elena. Elena pun bergegas ke ruang manager nya meninggalkan temannya setelah mengucapkan terimakasih.
Tok tok tok
"Masuk" sahut orang yang sedang duduk di meja kerja dalam ruangan tersebut
Elena pun membuka pintu dan menutupnya kembali dan menghadap didepan sang manager. "Maaf pak ada hal penting apa yang ingin anda sampaikan kepada saya" tanya Elena kepada orang yang sedang duduk yaitu sang manager
"Duduklah dulu" sahut manager sembari menutup dokumen yang ia baca. Elena pun duduk di kursi yang ditunjuk oleh manager
"Begini Elena, ada sebuah proyek dari DV Corporation untuk membangun sebuah vila di dekat pantai dan perusahaan kita terpilih untuk berpartisipasi dalam proyek tersebut, aku ingin kau yang mewakili perusahaan kita dalam proyek tersebut karena aku percaya akan kemampuanmu dalam mendesain sebuah konstruksi bangunan" Jelas panjang lebar tanpa jeda oleh sang manager. Elena berfikir sejenak apakah dia menerima atau tidak proyek ini
"Kau akan pergi ke negara Rusia untuk proyek ini karena proyek ini terletak di negara tersebut, dan proyek ini membutuhkan waktu paling sedikit 3 bulan untuk selesai, jadi perusahaan akan menyiapkan tiket pesawat dan rumah untuk kau tinggali sementara di negara Rusia" sahut manager yang langsung membubarkan lamunan Elena.
Deg
Elena pun terkejut mendengar ucapan sang manager yang mengharuskan ia pindah ke negara Rusia walaupun hanya sementara, Ia pun kembali melamun
"Gimana El kau bersedia untuk menjadi perwakilan perusahaan?" Tanya sang manager
" Eh emmm i-iya pak saya bersedia" sahut Elena dengan terbata-bata
"Baiklah besuk lusa kau berangkat" ucap kembali sang manager
"Ba-baik pak" sahut Elena. Elena pun membungkuk kan tubuh nya dan keluar dari ruangan sang manager.
Jam sudah menunjukkan pukul 06.00pm sudah waktunya pulang dari kantor. Selama jam kerja Elena terus melamun dan tidak fokus dalam pekerjaanya
"El" panggil salah satu teman kantornya sembari menepuk bahu Elena. Elena pun langsung sadar dari lamunannya
"Eh i-iya" sahut Elena dengan wajah terkejut nya
"Kau tidak pulang? Ini sudah jam 6 sudah waktunya pulang" ucap kembali teman kantor elena
"Oh i-iya terima kasih sudah mengingatkan" sahut Elena
"Ok aku duluan ya, sampai jumpa besok" ujar teman kantor elena
"Iya, sampai jumpa besok" sahut Elena. Teman kantornya pun meninggalkan Elena sambil melambaikan tangannya. Elena segera membereskan meja kerjanya dan bersiap siap pulang, setelah semua beres Elena melangkah kan kakinya menuju lift untuk turun ke bawah dan menuju ke parkiran mobil. Setelah sampai di parkiran mobil Elena mencari mobilnya dan memasuki mobil tersebut. Ia pun menjalankan mobil nya keluar dari parkiran dan menuju ke rumahnya.
Bersambung.....
Yuhuuu, author kembalilah setelah menghilang tanpa jejak seperti ayang yang menghilang tanpa memberi kabar huhuhuಥ‿ಥ
Astaga author sampai lupa ingin memberi tau pada readers jika author kembali aktif menulis lagi yuhuuu. Meskipun author menghilang selama setengah tahun sih, tapi maaf yah. Author sedang sakit bestie, lebih tepatnya sakit hati eyaaa. Canda, beneran ini mah. Beberapa bulan ini author fokus sama kesehatan karena terkena anemia dan udah dua kali harus tambah darah. Padahal kan saiya masihlah bocah SMK ya. Tapi yang sudah lah, author menerimanya
Sekali lagi author kembali dan tidak akan menghilang lagi, karena author baru saja merevisi cerita ini
Tenang saja kok, nih cerita nggak berubah. Cuma berubah di bagian nama doang sih
Udahlah, pokoknya author seneng banget bisa lanjut bikin cerita. Jadi jangan bosen okey
Bye bye semua, jumpa lagi di chapter selanjutnya
See you 😘 (≧▽≦)
Nantikan kelanjutan cerita ini ya🙂 jangan lupa dimasukkan ke dalam novel favorit kalian 😉
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 135 Episodes
Comments
hahaha
ada aja kamu thor
2024-03-16
0
Aisyah Seung Nyang Ajha
𝒅𝒓𝒊 𝒑𝒅𝒂 𝒌𝒑𝒂𝒊 𝒌𝒂𝒕𝒂 𝒌𝒂𝒖 𝒍𝒃𝒉 𝒄𝒐𝒄𝒌 𝒑𝒌𝒂𝒊 𝒌𝒕𝒂" 𝒌𝒎𝒖 𝒕𝒉𝒐𝒓 𝒌𝒚𝒌 𝒈𝒌 𝒄𝒐𝒄𝒐𝒌 𝒖𝒏𝒕𝒖𝒌 𝒑𝒏𝒃𝒊𝒄𝒓𝒂𝒂𝒏 𝒔𝒂𝒏𝒕𝒂𝒊 𝒂𝒕𝒂𝒖 𝒔𝒓𝒊𝒖𝒔 𝒑𝒏𝒈𝒍 𝒌𝒂𝒖..
2023-12-12
1