AKU BUKAN CINDERELLA

AKU BUKAN CINDERELLA

Loius dan Ellena

Seorang bangsawan dari Inggris yang memiliki darah biru keturunan dari klurga kerajaan, mempunya kedudukan dan martabat tinggi. Seorang pria tampan berkharisma dan berkuasa, Louis Alexander Graham jatuh cinta pada seorang gadis sederhana dari kalangan rakyat biasa bernama Ellena. Tentu saja hubungn keduanya ditentang oleh keluarga besarnya teruma sang Ayah Alexander Graham. Ia menentang keras adat dan tradisi klurga kerajaan. Darah biru tetap harus menikah dengan darah biru.

Karena cinta Louis begitu besar pada Ellena, mereka berdua tetap menjalin hubungan cinta rahasia

Siang itu, seperti biasa Louis bertemu dengan Ellena di pinggiran sungai tempat yang biasa mereka kunjungi.

Ellena memacu sepeda kumbangnya dengan cepat agar sampai tujuan, jalanan bebatuan dan tanah yang becek tidak membuat Ellena menyerah. Ia terus melajukan sepedanya dengan cepat, saat sudah di tepi sungai Ellena berhenti dan menyandarkan sepedanya di sebuah pohon. Ellena berlari kecil kearah sungai dan melihat seorang pria berdiri.Terlihat punggung lebar nan kokoh membelakangi dirinya.

"Louis!" seru Ellena dari kejauhan.

Pria itu membalikkan tubuhnya dan tersungging senyuman manis dibibir Louis.

"Ellena!" teriak Louis

Keduanya berlari dan saling berpelukan, dengan senang Louis mengakat tubuh Ellena dan memutar-mutar tubuh langsingnya. Teriakan bahagia terucap dari bibir Ellena dan Louis, gelak-tawa terdengar dari dua insan yang sedang kasmaran.

"Ellena aku mencintaimu...!"

"Aku juga mencintaimu Louis..!"

Louis menurunkan tubuh Ellena. Mereka berdua terjatuh di rumput hijau. Nafas keduanya tersengal-sengal seraya membaringkan tubuhnya di rerumputan hijau dengan kedua tangan saling berpegangan.

"Ellena boleh aku mengatakan sesuatu padamu? tanya Louis menoleh kearah kekasihnya.

"Tentu saja, katakan lah Louis" Ellana memberikan senyuman termanis.

"Menikahlah dengan ku Ellena"

"Ap- apa?!"

Ellena terperanjat kaget, ia tak percaya dengan ucapan Louis yang tiba-tiba ingin melamarnya.

"Menikahlah denganku, kau dengar bukan?! nada Louis lebih tinggi, agar Ellena percaya kalau dirinya serius.

"Louis kau bercanda?" Ellena bangun dari tidurnya dan terduduk, lalu menatap wajah Louis yang masih berbaring.

"Apa ucapan ku seperti becanda sayang?!"

"Bukankah keluargamu menentang hubungan kita?"

Louis bangun dan terduduk didepan Ellena, lalu meraih kedua tangannya. "Ellena, aku sangat mencintaimu" mencium lembut kedua tangan Ellena "Walau keluarga ku tidak merestui hubungan kita, namun aku akan tetap menikahi mu. Percayalah, setelah kita menikah aku akan membawa mu ke mansion, pasti setelah kita menikah kelurgaku akan menerimamu"

"Bagaimana mungkin Louis? aku hanya gadis biasa dan bukanlah keturunan bangsawan. Aku tidak yakin kelurgamu akan merestui hubungan kita" wajah Ellena tertunduk sedih, ia menyadari kekurangannya yang bukan dari keluarga bangsawan.

"Kita menikah tanpa kelurga ku, ada sebuah gereja kecil di sebelah bagian barat. kita akan menikah disana, apa kau setuju?"

Ellena terdiam wajahnya masih tertunduk, tangan Louis menarik dagu lancip Ellena "Apa kau mau menikah dengan ku, Ellena? Ellena mengangkat wajahnya dan menatap lekat pria yang berada didepannya, pria tampan dengan sejuta pesona yang sangat ia cintai.

Ellena mengangguk setuju dengan senyuman sumringah dibibirnya.

"Ohh Ellena.. terimakasih sayang, aku akan menemui pendeta untuk mengurus Pernikahan kita."

"Tapi aku seorang Anak yatim-piatu, aku hanya tinggal bersama bibi Zelda dan paman Samuel."

"Kau masih memiliki paman bukan? aku akan menemuinya dan minta restu pada paman dan bibi mu."

"Baiklah Louis, aku bersedia menikah denganmu. Asal kau setia dan berjanji tidak akan pernah meninggalkan ku!"

Louis mencolek hidup bangir Ellena "Tentu saja sayang, aku berjanji akan setia padamu seumur hidupku!"

*

*

Waktu terus berjalan, satu bulan setelah perencanaan. Akhirnya Ellena dan Louis menikah disebuah gereja sederhana di pinggiran kota, tidak banyak yang hadir hanya paman Samuel dan bibi Zelda yang sudah mengasuh Ellena sejak kecil, serta tetangga terdekat.

Louis dan Ellena berjalan ke Altar setelah paman Samuel memberikan Ellena pada calon suaminya Louis, pendeta sudah berdiri di depan keduanya dan janji suci pun diucapkan.

Pendeta

"Wahai Louis Alexander Graham apakah kau bersedia menikahi Ellena Patrick sebagai istri mu, dan menemaninya dalam suka dan duka, susah dan senang bersama sampai maut memisahkan."

Mereka saling berhadapan, Louis menatap wajah cantik Ellena "Aku bersedia dan menerima Ellena Patrick sebagai istriku dan menemaninya seumur hidupku dalam suka dan duka."

Pendeta

"Wahai Ellena pactrick, apakah kau bersedia menerima Louis Alexander Graham sebagai suamimu dan menemaninya hidup dalam suka dan duka, susah dan senang bersama sampai maut memisahkan."

Ellena menatap dan tersenyum manis pada Louis "Iya aku bersedia menerima Louis Alexander Graham sebagai suamiku dan menemaninya dalam suka dan duka seumur hidupku"

Pendeta

"Kini kalian sudah sah sebagai sepasang suami istri sampai maut memisahkan"

Louis menyematkan cincin permata bertahtakan batu Rubby merah, cincin turun temurun kluarga besarnya Graham dan mereka saling berciuman mesra.

💜

Waktu terus bergulir hari berganti hari, bulan pun berganti bulan. Louis dan Ellena tinggal disebut kota kecil di pinggiran kota London hingga sebuah kabar membuat pasangan suami-istri itu bahagia. Ellena mengandung buah cintanya bersama Louis.

Tentu saja kebahagiaan mereka berdua tanpa diketahui keluarga besarnya Louis. Kelurga besar Louis hanya tahu anaknya sedang meneruskan kuliah di universitas Of Oxford.

~Mansion~

Pagi itu di rumah besar keluarga Alexander Graham, sepasang suami istri sedang menikmati hidangan diatas meja makan.

"Marlen kenapa akhir-akhir ini Louis jarang pulang ke mansion, biasanya akhir pekan ia selalu pulang."

"Mungkin Louis banyak tugas di kampusnya. Bisa saja menyita waktunya, Pah!

"Kau jangan terus membela anak itu, Marlene!" tukas Gueno seraya memasukkan potongan stek kedalam mulutnya.

"Aku bukan membela Louis sayang, berilah kepercayan padanya. ia sudah dewasa."

"Justru karena dia sudah dewasa aku tidak ingin anakku salah dalam memilih pasangan hidup! kau lihat kelakuan Louis, bagaimana ia mencintai gadis miskin yang tidak berpendidikan itu!"

Marlene hanya mendesah pelan, ia tau sifat suaminya yang keras kepala.

"Kau lihat sendiri, untuk menghubungi kedua orang tuanya saja tidak pernah! bahkan ponselnya sudah tidak aktif lagi!" cetus Alex geram.

"Tidak harus marah, tidak ada salahnya kau cari tau sayang" tutur Marlene lembut

"Tentu saja, Louis pewaris tahta kluarga besar Graham, ia bergelar pangeran walau aku bukan pewaris kerajaan. Namun aku sepupu dari kerajaan Inggris. Ayahku adik kandung dari Raja Albert Graham. (Negara Inggris juga memiliki beberapa kerajaan-kerajaan kecil)

"Aku akan utus orang-orang khusus untuk mencari tau tentang Louis. Aku sedikit curiga padanya" Alex mengambil gelas berisi air putih disampingnya dan meneguk hingga tandas. ia mengelap bibirnya dengan tissue dan beranjak dari kursi. Marlene ikut menyudahi makan siangnya, ia sudah tak berselera lagi. Marlen menarik nafas dalam-dalam dan di hembuskannya perlahan. Ia tahu sifat suaminya yang keras terhadap anak tunggalnya Louis.

Alex masuk kedalam ruangan kerjanya. ia mulai menghubungi seseorang.

"Hallo Tuan Besar, selamat pagi?"

"Jordan, kau cari tahu keberadaan Louis, sudah hampir tiga pekan dia tidak pulang ke mansion."

"Bukannya Tuan muda tinggal di villa dekat dengan campus ?"

"Kalau aku sudah tahu Louis disana, untuk apa aku menyuruhmu mencarinya?" bentak Alex

"Baik Tuan Besar, aku akan mencaritahu secepatnya"

"Sekarang!

"Siap Tuan besar"

Telpon terputus, Alex tampak kesal. ia berjalan kearah jendela dan membuka jendela lebar. Mengambil sebuah cerutu lalu menyalakan dengan pematik api. Bibirnya menghisap dalam cerutu itu, gumpalan asap putih mengitari wajah pria paruh baya dengan aura dingin.

💜💜💜

Hay.... kembali lagi karya terbaru Bunda yang ke-10. Kisah ini menceritakan kerajaan, berbeda dari cerita dan karya Bunda sebelumnya. Kisah ini di kemas sangat apik dan menarik. Kisah cinta segitiga dari dua orang putri keturunan keluarga bangsawan yang merebutkan hati sang pangeran.

Kisah seorang wanita yang tegas, pemberani dan mandiri. Banyak kisah mengandung bawang, action dan perebutan tahta. Yuk ikuti terus kelanjutannya dan tinggalkan komentar kalian 😍😘

@Terus dukung karya Bunda ya sayang... jangan lupa: VOTE, GIFT, RATE BINTANG 5 DAN KOMENTAR KALIAN 😍

Terpopuler

Comments

Anya🌱🐛

Anya🌱🐛

baru baca

2022-11-22

0

Dermawaty Sinaga

Dermawaty Sinaga

madihh Nyimak

2022-11-15

0

Femy Pantow

Femy Pantow

nyimak🤔🤔🤔

2022-10-10

1

lihat semua

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!