Kembalinya Sang Mantan
Jam pulang kantor hari ini akan di adakan acara makan makan dengan rekan rekan satu divisi finance dan beberpa divisi lain. Katanya itung itung acara perpisahan karena ada beberapa karyawan yang di mutasi ke kantor cabang yang ada di Bekasi.
"Sudah dibereskan semua barang barangmu Nabila?" Tanya pak Romi selaku pimpinan staff dibagian finance
"Sudah semuanya pak, bapak yakin rela melepas saya pergi nih pak?" Jawab Nabila sambil memasang muka berpura pura sedih
"Ya mau di apain lagi, ini udah keputusan pimpinan kita, tenang kamu disana tidak sendiri ko nabil"
"Iya pak, doain ya pak semoga betah disana"
"Pasti, saya kehilangan patner kerja yang cekatan deh nabil"
"Terimakasih pak untuk 3 tahunnya saya disini"
" Sama sama, jangan lupa datang ke resto X ya,kan ga lucu, acara perpisahan kamu tapi kamunya ga datang"
"Pasti dong, ini kan acara perpisah saya, masa saya ga datang, ada ada aja pak Romi ini"
Mereka pun tertawa. Nabila salah satu staff bagian finance yang dipercayai oleh pak Romi
"Yang betah ya disana nabila, jangan lupain gua disini, inget dulu kita senang sedih bareng bareng"
"Iya ca, masa gua lupa sih, oh ya nanti kali ada karyawan yang dimutasi ke cabang lagi,lu ngajuin aja ca, biar barengan lagi kita disana"
" ya kali bisa ngajuin diri, ini aja lu yang dimutasi hasil keputusan rapat kemaren ceo sama jajarannya" jawab caca sahabatnya nabila selama kerja.
"Iya sih. Ya kali kan bisa nanti mah, soalnya denger denger nanti ada susulan mutasi tapi ga tau kapan".
"Kali gua bisa minta dimutasi ke kantor cabang enak ca, tambah deket kali pulang, bekasi kerawang kan sejam setengahan."
" besok siang gua berangkat sama yang lain ca, lu ga mau nganter gitu"
"Elah kaya yang mau berangkat kemana aja, Bandung Bekasi kan deket , nanti kapan kapan gua bisa maen, gua besok di suruh lembur masa, ya karena mutasi ini, jadi ada beberapa pergantian posisi"
"Iya bestie" jawab Nabila sambil tersenyum.
Tak terasa sudah 3 tahun, dia mengabdikan diri di kantor ini semenjak lulus kuliah, dan caca adalah sahabatnya selama kerja di kantor ini, karena emang satu divisi, mereka juga klop diantara banyak hal.
Sebenarnya nabila tidak merasa keberatan untuk dimutasi ke kantor cabang baru di bekasi, toh kalo dari jarak, Bandung bekasi ga terlalu jauh.
Tiba di bekasi, Nabila dan rekan lainnya tinggal di tempat yang sudah disediakan oleh perusahaan, karena dari perusahaan memang menyediakan tempat tinggal untuk beberapa karyawan yang dimutasi, namun untuk kedepannya perusahaan memberikan kebebasan jika suatu saat nanti mau pindah.
Hari pertama di kantor cabang baru, suasana baru dan tentu orang orang baru, dalam hati nabila berdoa mudah mudahan bisa cepat beradaptasi.
Namun yang membuat nabila kesal, ketika tau ternyata dia ditempatkan menjadi sekretaris CEO, bukan menjadi staff finance.
Dari awal nabila memang belom diberitahu job posisi di kantor cabang baru, namun nabila yakin bahwa posisinya pasti sesuai pengalamannya dikantornya dulu.
"Jadi saya jadi sekretaris CEO disini pak?" Tanya nabila karena heran dengan job posisinya
" Iya mba Nabila, itu sudah keputusannya, dan nanti akan ada acara sedikit pembukaan kantor baru kita, ya ada beberapa kata yang akan disampaikan CEO kita".
"Tapi saya belom punya pengalaman menjadi sekretaris sama sekali pak,bu" sedkit tak terima nabila masih tetap negosiasi dengan lawan bicaranya.
"Nanti akan diarahkan, nanti juga akan terbiasa, ini sufah keputusan CEO kantor pusat, berarti dia percaya sama kamu"
" baiklah akan saya usahakan yang tebaik" jawab nabila sedikit lesu
" tentu, good luck untuk kita semua" jawab seorang laki laki yang tak lain asisten pribadi CEO.
" selamat pagi rekan rekan semua, perkenalkan saya CEO di perusahaan ini, saya harap kita semua bisa bekerja sama dengan baik"
Saat sang CEO sedang berbicara di depan, ada bisik bisik dari karyawan perempuan yang mengatakan bahwa CEO mereka masih muda juga tampan.
Nabila yang tadi pamit ke toilet saat waktu menunggu CEO mereka datang, mulai membuka pintu dan mulai berjalan menunduk sehingga dia tidak terlalu memperhatikan CEO yang berbicara di depan.
Rapat selesai dan semua karyawan kembali ke meja masing masing termasuk nabila kembali ke meja sekretarisnya yang berada di samping ruangan CEO.
" hallo mba dipanggil bos disuruh ke ruangannya" suara Toni sang asisten pribadi CEO di sebrang sana
"Ya, saya kesana"
Saat masuk ke ruangan CEO, Sang CEO sedang sibuk memainkan hp karena sedang membalas pesan.
"Selamat siang pak, saya nabila sekretaris bapak, ada yang bisa saya bantu?" Nabila mulai bicara kepada CEO yang sedang sibuk dengan Hpnya.
"Kamu" ucap mereka serempak
Keduanya saling merasa kaget tak percaya dengan yang ada dihadapannya.
" maaf pak, ada yang bisa saya bantu pak faris?" Nabila mencoba mengendalikan diri dan menjaga ke profesionalan kerjanya.
Tak beda dengan nabila, faris pun sama
" jadi kamu sekretaris saya?"
" iya pak"
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 62 Episodes
Comments
Eli sa,adah Elsa
mampir Thor
2022-04-17
0
Eli sa,adah Elsa
mampir Thor
2022-04-17
0
Lee
Hai kak..
My Ice Girl Saranghae mampir ya..
slam kenal..
2022-03-30
0