Ling Feng mulai menjelajahi hutan kematian untuk memperkuat pengalaman bertarungnya hal ini hanya bisa didapatkan hanya dengan melalui pertarungan hidup dan mati. Oleh karena itu, Ling Feng meminta Long Tian untuk tidak ikut dengannya. Jika Long Tian mengikuti yang ada para beast itu akan kabur ketika melihat Long Tian.
Ling Feng menjelajahi hampir setiap tempat yang ada dihutan kematian dirinya sudah mengalami banyak pertarungan hidup mati dengan para beast yang ada dihutan kematian dan akan kembali ke gua ketika hari sudah hampir malam.
NB : Kita skip saja Latihan Hidup dan Mati Ling Feng
"Feng'er kau akhirnya kembali juga, kemari ada yang ingin kutanyakan kepadamu" kata Long Tian kepada Ling Feng.
"Sebentar dulu aku baru selesai bertarung dengan beast penguasa bagian barat hutan kematian biarkan aku membersihkan tubuhku dulu....aku sudah tidak tahan dengan rasa lengketnya" kata Ling Feng melesat kembali keluar gua menuju arah sungai untuk mandi terlebih dahulu. Setelah selesai dirinya langsung kembali menemui Long Tian.
"Apa yang ingin kau tanyakan kepadaku Paman Tian ?" Kata Ling Feng yang langsung duduk didepan Long Tian.
"Sekarang kau sudah berada diranah apa ?" tanya Long Tian yang membuat Ling Feng mengkerutkan keningnya.
"Bukankah paman bisa mengetahui dengan aura yang keluar dari tubuhku dan lagi pencapaian Kultivasi paman lebih tinggi dariku" Jawab Ling Feng sembari melihat aneh Ke Long Tian.
"Itu yang jadi permasalahannya aku tidak bisa melihat pencapaianmu lagi sejak terakhir kali kau menunjukkan waktu pertama kali kita bertemu. Sampai sekarang aku sudah tidak bisa melihat pencapaianmu Karena, aku tidak merasakan aura apapun yang keluar dari tubuhmu" Kata Long Tian serius menatap Ling Feng yang terkejut.
"Sepertinya kau terkejut juga dan baru mengetahui hal ini ya....Aku mempunyai asumsi bahwa kau mempunyai tubuh khusus yang mana tubuh khususmu itu dapat menyembunyikan aura yang keluar dari tubuhmu"
"Tubuh Khusus ? apa itu tubuh khusus ? semacam Jurus yang berkaitan dengan tubuh kah ?" Ling Feng bertanya dengan wajah polos yang mana wajah polos yang dilihat oleh Long Tian serasa ingin memukulinya saat itu juga.
"Haihhhh.....Kenapa aku mempunyai tuan yang sangat bodoh ini.....langit mungkin sedang dendam kepadaku karena, aku sering mengeluh" sembari melihat kelangit-langit gua Long Tian berkata dan itu sukses membuat Ling Feng kesal.
"Kenapa kau berkata seakan-akan aku bodoh dalam setiap bidang hal....aku hanya tidak mengetahui tentang tubuh khusus karena, menurutku itu tidak terlalu penting untuk dipelajari" kata Ling Feng kesal sembari membuang muka ke arah lain.
Long Tian yang melihat tingkah Ling Feng yang kadang-kadang plin-plan menjadi aneh sendiri dan bergumam.
"Apakah sifat dingin dan acuh tak acuhnya bukanlah sifat sebenarnya aku seperti melihat dua Ling Feng dalam satu tubuh" gumam Long Tian sembari menatap Ling Feng dan sebaliknya malah diabaikan oleh Ling Feng.
"Tubuh Khusus adalah Tubuh yang sudah ada pada dirimu semenjak kau pertama kali dilahirkan.....Tidak semua orang mempunyai tubuh khusus.....Tubuh khusus adalah salah satu faktor yang membuat kultivator itu dijuluki genius dan Setelah melihatmu aku yakin kau mempunyai tubuh khusus" Jelas panjang kali lebar Long Tian.
Ling Feng yang awalnya kesal menanggapinya dengan serius dan bertanya.
"Jadi tubuh khusus apa yang aku punya paman ?" tanya Ling Feng serius dan ditanggapi gelengan kepala oleh Long Tian.
"Akupun tidak tau tubuh khusus yang kau punya karena jujur aku baru pertamakali melihat tubuh khusus yang bisa menyembunyikan aura seperti ini....coba kau cari di artefak yang kau sebut benda aneh tersebut mungkin didalam benda itu ada informasi yang sama dengan karakteristik tubuh yang kau punya" Kata Long Tian memberikan solusi.
"Baiklah tunggu sebentar" kata Ling Feng sembari menutup mata mencari informasi yang berkaitan dengan tubuhnya. Seketika informasi tentang tubuh-tubuh khusus muncul dikepala Ling Feng dan dirinya langsung mencari informasi tubuh yang berkaitan dengan tubuhnya. Setelah lama mencari akhirnya Ling Feng mendapatkan informasi tubuh yang sama dengan karakteristik tubuhnya dan langsung membuka matanya bertanya kembali kepada Long Tian.
"Paman apakah kau tau tentang "Tubuh misterius Surgawi" ?" tanya Ling Feng yang membuat Long Tian yang sedang minum seketika tersedak.
"Uhukkk....Uhukkkk....K-Ka-Kau tadi B-Bi-Bilang apa ? Tubuh Misterius Surgawi !!!!!" Kata Long Tian dengan mulut yang bergetar sembari menunjuk kearah Ling Feng .
Ling Feng yang melihat Long Tian terkejut seperti itu dirinya merasa berlebihan dan tetap menjawab.
"Iya Paman...Aku sudah mencari-cari karakteristik tubuh yang sama denganku dan hanya "Tubuh Misterius Surgawi" yang sama dengan karakteristik tubuhku saat ini" Jawabnya tanpa beban yang membuat Long Tian ingin memukul kepalanya tapi takut Ling Feng marah.
"Aku juga tidak tau sebenarnya akan tetapi, Ingatan pendahulu menjelaskan tentang tubuh khusus itu....Tubuh Misterius Surgawi adalah salah satu eksistensi yang tidak diketahui karakteristik jelasnya karena, memang seperti namanya....Tubuh ini adalah satu-satunya tubuh khusus yang Misterius, orang yang terlahir dengan tubuh ini pemahamannya lebih cepat tetapi, sangat dalam. Oleh karena itu, diberi nama Tubuh Misterius Surgawi" Jelas Long Tian
"Ohhh Jadi seperti itu....pantas saja aku bisa memahami teknik jurus apapun dengan mudah hehehe aku ternyata memang terlahir genius" Kata Ling Feng membusungkan dadanya membanggakan.
Long Tian yang melihat itu ingin menyangkal tetapi, memang faktanya seperti itu jadi hanya bisa menerima.
"Ohhh iya paman aku ingin belajar menggunakan elemen api apakah paman bisa mengajariku ?" Pinta Ling Feng.
"Bisa saja tetapi, memangnya kau sudah tau elemen bawaan yang ada didalam dirimu adalah api ?" menimpali permintaan Ling Feng yang membuat Ling Feng berfikir kembali.
"Aku tidak tau dan lagi bagaimana cara mengetahui elemen bawaan yang aku punya paman ?" Tanya Ling Feng karena, memang dirinya tidak mengetahui hal tersebut.
"Kau tinggal masuk kedalam Dantian dalam dirimu dan lihat berwarna apa lautan apa yang ada didalamnya" Long Tian menjelaskan.
Setelah mengetahui caranya Ling Feng langsung menutup matanya dan masuk ke alam bawah sadarnya dan terbang kearah dantiannya. Setelah sampai dirinya terkejut melihat kolam yang berukuran lumanyan besar tidak sebesar danau yang berwarna-warni. melihat hal aneh itu Ling Feng membuka matanya dan menanyakan hal itu kepada Long Tian.
"Paman kenapa kolam dalam Dantian ku berwarna-warni ? Elemen apa yang berwarna-warni itu paman ? memangnya ada yaa" tanya Ling Feng yang membuat Long Tian yang sedang minum tersedak kembali.
"Tidak mungkin......Mana coba kulihat" kata Long Tian yang menolak percaya bahwa Ling Feng mempunyai salah satu dantian istimewa. Long Tian langsung masuk ke alam bawah sadar Ling Feng dan terbang kearah dantiannya untuk melihat hal tersebut.
Deggg
Long Tian kaget sungguh merasa kaget....saking kagetnya dirinya langsung kembali ke tubuhnya dan muntah darah. Long Tian membatin.
"I-Ini tidak mungkin.....D-Dantian ini kenapa seorang manusia memiliki dantian yang sama dengan dewa" batin Long Tian yang kaget melihat dantian itu.
Ling Feng melihat Long Tian seperti itu merasa heran dan khawatir.
"Paman kau tidak apa-apa ?" tanya Ling Feng khawatir.
"Aku tidak apa-apa Feng'er.....aku jadi tahu alasan surga ingin membunuhmu selain kau mengolah manual yang ditentang surga, tubuh khusus dan dantian mu itu adalah sesuatu yang mustahil dimiliki manusia biasa" kata Long Tian sembari bangkit untuk menenangkan dirinya dari keterkejutan yang berlebihan.
Ling Feng yang mendengar jawaban Long Tian mengkerutkan kening dan sudah tidak tahan untuk bertanya lagi.
"Memangnya dantian apa yang kumiliki paman sampai-sampai kau berkata seperti itu" Tanya Ling Feng yang penasaran.
"Dantian mu.....bukan dantian manusia pada biasanya, dantian mu adalah dantian istimewa yang disebut dengan 'dantian elemen' " jelas Long Tian yang sudah mulai tenang kembali dan memberi tahu faktanya.
"Jadi kau tidak perlu risau tentang elemen bawaanmu....semua elemen yang ada di semesta ini adalah elemen bawaanmu" tambahnya mengatakan fakta yang membuat Ling Feng menjadi senang.
>>>>> Bersambung
( Salam hangat dari author jangan lupa tinggalkan jejak ya dengan like, favorit dan komennya. semoga sehat selalu untuk saudara-saudara serasku )
( Blizzardauthor)
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 716 Episodes
Comments
MATADEWA
Next....
2024-09-21
0
Reymundo Hidayat
mantap
2024-05-25
0
Irfan Cha'oelz
Setiap bidang hal???? apa apaan ini,,,kalo bidang, bidang aja gak usah pake hal 😕😕😕
2023-12-26
4