Ling Feng masuk kedalam gua dengan membawa "Yin Black Sword". Ketika ingin mulai berlatih pedang, seketika masuk ingatan-ingatan aneh yang berkaitan tentang pedang yang dipegangnya. Semua informasi yang berkaitan tentang "Yin Black Sword" mulai memenuhi kepalanya. Ling Feng yang tiba-tiba menerima informasi tersebut langsung mengambil sikap lotus untuk menyerap semua informasi itu.
Long Tian yang melihat Ling Feng tidak jadi berlatih pedang dan malah duduk seperti berkultivasi hanya mendengus saja tidak mengatakan apa-apa. Dirinya lebih sibuk tentang apa yang terjadi didalam dirinya saat ini.
"Apa yang terjadi denganku kenapa aku tidak bisa menahan diri jika sedang bersama Ling Feng.....seperti ada sesuatu yang telah kembali didalam diriku" Batin Long Tian.
Long Tian yang tadinya termenung sejenak tidak memikirkan lagi perasaan yang mengganjalnya.
"Daripada termenung tidak karu-karuan lebih baik berusaha menyembuhkan luka-lukaku......Ehhhhh, luka dalam yang ku alami sudah sembuh setengahnya" Kaget Long Tian yang merasa senang karena, sudah ½ pulih.
"Apa ini efek dari menyerap darah Ling Feng ? tidak kusangka darahnya mempunyai manfaat seperti ini... walaupun tidak menyembuhkan seluruh luka-lukaku tapi ini lebih baik daripada tidak sama sekali" Kata Long Tian yang semakin kagum dengan Ling Feng.
Long Tian mulai mengambil sikap lotus untuk menyerap energi qi, walaupun qi benua biru sangat tipis. Itu lebih baik daripada tidak sama sekali.
...>>>>>_____<<<<<...
Boommm
Aura yang sangat kuat keluar dari tubuh Ling Feng. Long Tian yang tadinya sedang berkultivasi langsung membuka matanya karena, merasakan aura kuat dari tubuh Ling Feng.
"Dia sudah menerobos dalam kurun waktu sesingkat ini......Memang ada sesuatu yang istimewa didalam tubuhnya dan lagi ini bukan aura kenaikan tingkat saja, masih ada aura yang Kuat sedang mengelilingi Ling Feng" Gumam Long Tian sembari menatap serius Ling Feng yang masih memejamkan matanya.
Tak lama kemudian Ling Feng membuka kedua matanya dan mengangkat satu tangannya kearah Yin Black Sword. Yin Black Sword yang awalnya tertanam ditanah langsung terangkat dan melayang-layang didekat Ling Feng. Setelah melihat pedang hitam itu melayang didekatnya dengan sigap memegang gagang pedangnya dan memasukkan sejumlah qi kedalam pedang hitam itu dan mengeluarkannya dengan menebas sisi gua dan ditebasan tersebut ada jejak energi aneh namun sangat kuat.
Long Tian yang melihat hal tersebut terkejut bukan main karena hal yang dilakukan Ling Feng setidaknya butuh puluhan tahun bahkan ratusan tahun untuk memahaminya.
"Dia sudah menguasai "hati pedang" hanya dengan kurun waktu dua bulan saja dan lagi pemahaman ini sudah mencapai tingkat sempurna" Gumam Long Tian yang terkejut dengan pemahaman yang dimiliki Ling Feng.
"Seberapa berbakatnya Ling Feng ini dan lagi apa-apaan tingkat pemahaman itu. Memang tidak salah menyebut dirinya monster" Decak kagum Long Tian terhadap Ling Feng.
"Akhirnya aku berhasil juga menguasai niat pedang ini......kukira akan memakan waktu yang cukup lama lagi" kata Ling Feng merasa senang sembari melirik ke arah Yin Black Sword.
"Tidak, pedang inilah yang hebat. Jika pedang ini tidak memberikan tentang ingatan-ingatan itu. aku tidak akan bisa mencapai niat pedang dalam kurun waktu sesingkat ini" batin Ling Feng berterima kasih kepada Yin Black Sword.
Kemudian Ling Feng mengalihkan pandangannya menuju Long Tian yang masih berdecak kagum Menatapnya. dirinya yang dipandang tersebut hanya terkekeh melihat muka lucu Long Tian.
"Sampai kapan kau melihatku dengan mulut terbuka lebar seperti itu paman.....awas hati-hati nanti ada lalat yang hinggap dimulutmu" kata Ling Feng sembari terkekeh dan Long Tian pun seketika sadar dan merasa malu dengan hal itu.
"Cihhhhh jika aku tidak terkejut aku yang tidak normal.... peningkatanmu itu sangat tidak normal dan lagi tingkat pemahamanmu akan sesuatu itu sudah bukan jenius lagi kau memang pantas menyandang gelar monster" kata Long Tian kesal melihat wajah Ling Feng yang entah kenapa, membuat dirinya merasa jengkel melihatnya.
"Owhh iya paman apakah kau tau letak pasangan pedang ini ?" Tanya Ling Feng.
"Aku tidak tau dimana pasangan pedang ini ketika aku sampai di benua fana ini aku hanya merasakan pedang hitam milik tuan dan untuk pedang putihnya aku tidak tau dimana" Jelas Long Tian panjang lebar.
"Begitukah....sepertinya masih belum waktunya untuk mengetahui potensi penuh pedang hitam ini" Kata Ling Feng menghela nafas sembari memperhatikan pedang hitam yang sudah menjadi miliknya.
"dan lagi kenapa kau ketika membicarakan tuanmu sangat hormat dan jika berbica denganku seakan-akan kau tidak ingin kalah saing" Kata Ling Feng yang membuat Long Tian mengerutkan keningnya.
"Tentu saja aku berbicara sangat hormat karena, memang tuanku dulu adalah sosok yang agung dan sangat kuat. Sehingga aku selalu hormat kepadanya.... sampai-sampai banyak yang iri dengannya yang mengakibatkan dirinya tewas oleh pengkhianatan orang kepercayaannya sendiri" Kata Long Tian menjadi sedih mengingat kenangan dengan tuanya dulu.
Ling Feng yang mendengar itu hanya terdiam dan berkata.
"Tenang saja aku tidak akan mati semudah itu....Takdirku aku sendiri yang menentukannya" Kata Ling Feng yang membuat Long Tian menoleh kepadanya.
"Cihhh kau memang pandai membual Feng'er takdir itu sudah ada yang menentukannya. dan sudah tidak dapat diubah kembali" Kata Long Tian.
"Memang takdir sudah ada yang mengaturnya tetapi, ada takdir yang mana kau sendiri yang menentukannya tidak semua takdir tidak dapat diubah....Semut yang lemahpun bisa mengalahkan gajah yang kuat" Kata Ling Feng sembari keluar gua.
Long Tian yang mendengar itu seketika terkejut melihat bayangan tuanya didalam Ling Feng.
"T-Tu-Tuan" Long Tian melihat punggung tuanya didalam diri Ling Feng.
Ling Feng yang tidak mendengar jelas perkataan Long Tian berbalik dan bertanya.
"Tadi kau memanggil siapa paman ?" Heran Ling Feng.
"Tidak...aku tidak mengatakan apa-apa" Balas cepat Long Tian. Ling Feng yang melihat itu mengerutkan keningnya dan tidak mempermasalahkannya lagi.
"Owh iya paman aku ingin menjelajahi hutan kematian ini untuk memperkuat kekuatan tempurku dan kau tunggu saja di sini jangan mengikutiku" Kata Ling Feng sembari melanjutkan langkahnya keluar dari gua.
"Kau akan celaka dengan kekuatanmu yang masih rendah itu dan bisa saja kau akan mati nantinya" kata Long Tian memperingati.
"Tenang saja Paman aku tau batasan diriku sendiri dan lagi bukankah aku sudah berkata bahwa aku tidak akan mati semudah itu" kata Ling Feng dengan serius.
"Terserah kau saja jika kau merasa kesulitan kau bisa memanggilku....kau sudah tau cara kerjanya kan" Long Tian menghela nafas dan tidak bisa menghalanginya lagi.
"Iya-iya....aku tahu.... baiklah, aku pergi dulu paman....ingat jangan mengikutiku" kata Ling Feng melambaikan tangan berlari menjauh dari gua.
>>>>> Bersambung
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 716 Episodes
Comments
MATADEWA
Selanjutnya.....
2024-09-21
0
Reymundo Hidayat
latih tanding
2024-05-25
0
Ajna dillah
suruh aja pedang hitam melacak pedang putih
2024-05-04
0